Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rano Karno Lantik Menantu Ratu Atut Jadi Wakil Bupati

Editor

Suseno TNR

image-gnews
Tanto Warsono Arban. Setdprd.bantenprov.go.id
Tanto Warsono Arban. Setdprd.bantenprov.go.id
Iklan

TEMPO.CO, Serang - Gubernur Banten Rano Karno meminta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pandeglang terpilih, Irna Narulita dan Tanto Warsono Arban, agar fokus membangun Kabupaten Pandeglang agar keluar dari ketertinggalan.

Menurut Rano, Kabupaten Pandeglang merupakan kabupaten yang harus mendapatkan perhatian khusus lantaran masih terjadi kesenjangan yang sangat mencolok di Kabupaten Pandeglang.

“Kita akui, Pandeglang harus khusus, karena di sana industri masih minim, semoga nanti dengan adanya pembangunan speperti jalan tol, ekonomi masyarakat disana akan semakin meningkat," ujar Rano saat melantik pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pandeglang, di Pendapo Gubernur Banten di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Rabu, 23 Maret 2016.

Rano meminta Irna dan Tanto agar rajin turun ke lapangan dan jangan hanya bekerja di belakang meja dalam menyelesaikan masalah guna memastikan rakyat mendapatkan pelayanan yang maksimal dari pemerintah. “Saya meminta saudara untuk memastikan setiap rakyat bisa merasakan kehadiran pelayanan pemerintahan dalam kehidupan sehari-hari," kata Rano.

Rano menyebut, pada tahun 2014 angka harapan hidup di Kabupaten Pandeglang sebesar 62,91 persen masih berada di bawah rata-rata Provinsi Banten sebesar 69,13 persen. Kemudian rata-rata lama sekolah di Kabupaten Pandeglang 6,45 persen dibawah rata-rata Provinsi Banten 8,19 persen pertahun.

Selain itu, kata dia, indek pembangunan manusia (IPM) Kabupaten Pandeglang 62,06 persen pertahun sedangkan rata-rata Provinsi Banten sebesar 69,89 persen pertahun. Sementara data persentase penduduk miskin di Pandeglang 9,50 persen per tahun atau lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata Provinsi Banten sebesar 5,5 persen pertahun.

“Artinya perlu langkah kongkrit untuk mengentaskan kemiskinan serta terobosan untuk mengurangi ketimpangan antar wilayah dan kesenjangan sosial," kata Rano.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Irna Narulita berjanji bergerak cepat untuk menyelesaikan berbagai permasalahan di Pandeglang seperti Pendidikan, Kesehatan, Kemiskinan dan Pengangguran.  Istri Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan kubu Djan Faridz, Dimyati Natakusumah tersebut itu, segera mengumpulkan para Kepala SKPD di Pandeglang untuk melakukan evaluasi berbagai persoalan pembangunan yang dinilai belum optimal.

“Kita akan bergerak cepat dengan melakukan berbagai terobosan dan akselerasi Pembangunan. Kami berharap Pandeglang ke depan bisa sejajar dengan daertah lainnya di Banten," katanya.

Sementara itu, Wakil Bupati Pandeglang, Tanto Warsono Arban berjanji akan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Pandeglang. "PAD saja baru Rp 160 miliar pertahun, itu masih sedikit jika dibandingkan dengan jumlah penduduknya, karena itu, program saya yang lain yaitu peningkatan PAD, paling tidak setahun mencapai 30 persen," ujarnya.

Tanto Warsono Arban adalah menantu bekas Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah. Istri Tanto, Andiara Aprilia, merupakan putri Ratu Atut Chosiyah yang saat ini duduk sebagai anggota DPD asal Banten.

WASI'UL ULUM

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sandi Fahlevi Resmi Menjabat Pj Bupati Muba

3 hari lalu

Sandi Fahlevi Resmi Menjabat Pj Bupati Muba

Pj Gubernur Sumsel meminta Sandi berkolaborasi dengan Apriyadi yang telah menciptakan program-program bagus.


Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

28 hari lalu

Wakil Gubernur Banten Rano Karno dan  Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany usai menghadiri sebuah acara di Setu, Tangerang Selatan, Banten, (23/10). Setelah Gubernur Banten Atut Chosiyah jarang muncul di hadapan publik, Rano Karno yang tampil di kegiatan kegubernuran. ANTARA/Muhammad Iqbal
Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

IPRC rilis survei elektabilitas para calon gubernur di Pilgub Banten 2024. Airin Rachmi Diany tertinggi, diikuti Rano Karno dan Wahidin Halim.


Jalan Politik Rano Karno Idola Remaja 1970-an: Kader PDIP, Gubernur Banten sampai Berkali Anggota DPR

39 hari lalu

Rano Karno. [Dok.TEMPO/ Santirta M]
Jalan Politik Rano Karno Idola Remaja 1970-an: Kader PDIP, Gubernur Banten sampai Berkali Anggota DPR

Rano Karno merintis karier sebagai aktor sejak kanak-kanak, kemudian merambah dunia politik. Ia pernah menjadi Gubernur Banten dan berkali anggota DPR


Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

29 Januari 2024

Google Doodle Aminah Cendrakasih
Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

Google Doodle Aminah Cendrakasih momentum ulang tahun kelahirannya. Ia terkenal membintangi sinetron Si Doel Anak Sekolahan dan Rumah Masa Depan


Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno Vs Prilly Latuconsina

3 Januari 2024

Poster film Gita Cinta dari SMA. Youtube.com
Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno Vs Prilly Latuconsina

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno - Yessy Gusman dan Yesaya Abraham - Prilly Latuconsina. Apa bedanya?


Mahfud MD di Seminar Kebangsaan: Saya Bicara Politik tapi Bukan Tentang Memilih Siapa

29 November 2023

Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud MD menyampaikan visi misi saat melakukan kampanye perdana di Desa Jaboi, Sabang, Aceh, Selasa 28 November 2023. Dalam tatap muka itu, Mahfud MD menemui warga Desa Jaboi dengan mencanangkan program lokal unggulan untuk Aceh, program Guru Ngaji dan Program Satu Desa Satu Puskesmas. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha
Mahfud MD di Seminar Kebangsaan: Saya Bicara Politik tapi Bukan Tentang Memilih Siapa

Calon Wakil Presiden Mahfud MD menghadiri Seminar Kebangsaan di Universitas Buddhi Dharma kampus Karawaci Kota Tangerang pada Rabu 29 November 2023.


Pendidikan Kunci Meyiapkan Generasi Emas 2045

15 Agustus 2023

Pendidikan Kunci Meyiapkan Generasi Emas 2045

Bonus demografi harus menjadi peluang untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara tangguh, mandiri, dan inklusif.


Maudy Koesnaedi, Rano Karno, Andika Perkasa dan Najwa Shihab Satu Sekolah, Selebritas Alumnus SMAN 6 Jakarta

14 Juli 2023

Adegan di film Pelangi Tanpa Warna. Foto: Falcon Pictures.
Maudy Koesnaedi, Rano Karno, Andika Perkasa dan Najwa Shihab Satu Sekolah, Selebritas Alumnus SMAN 6 Jakarta

SMAN 6 Jakarta pada era 1960-1980-an disebut sekolah artis, karena banyak selebritas. Siapa saja alumnusnya selain Rano Karno dan Andika Perkasa?


Kontingen Banten Siap Ikuti Jumbara PMR Nasional IX 2023

28 Juni 2023

Kontingen Banten Siap Ikuti Jumbara PMR Nasional IX 2023

Sebanyak 75 peserta kontingen Banten telah mengikuti berbagai tahapan seleksi.


Deretan Pemain Si Doel Anak Sekolahan yang Sudah Berpulang, Terakhir Pemeran Koh Ahong Meninggal

15 Juni 2023

Rano Karno dan Koh Ahong, bintang Si Doel Anak Sekolahan. Foto: Instagram/@si.rano
Deretan Pemain Si Doel Anak Sekolahan yang Sudah Berpulang, Terakhir Pemeran Koh Ahong Meninggal

Haji Kasiman pemeran Koh Ahong di sinetron Si Doel Anak Sekolahan berpulang. Berikut sederet aktor SI Doel yang telah meninggal.