Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gara-gara Balon, Pendaratan Pesawat di Adisutjipto Terganggu  

image-gnews
Sebuah pesawat Garuda Indonesia di Bandara Adisucipto yang ditutup akibat hujan abu di Sleman, Yogyakarta (14/2/2014). Hingga saat ini hujan abu dari erupsi Gunung Kelud, Jawa Timur melumpuhkan berbagai kota di Jawa termasuk Yogyakarta. Beberapa bandara seperti Yogyakarta, Solo, Surabaya, Malang ditutup hingga waktu yang belum ditentukan. TEMPO/Suryo Wibowo.
Sebuah pesawat Garuda Indonesia di Bandara Adisucipto yang ditutup akibat hujan abu di Sleman, Yogyakarta (14/2/2014). Hingga saat ini hujan abu dari erupsi Gunung Kelud, Jawa Timur melumpuhkan berbagai kota di Jawa termasuk Yogyakarta. Beberapa bandara seperti Yogyakarta, Solo, Surabaya, Malang ditutup hingga waktu yang belum ditentukan. TEMPO/Suryo Wibowo.
Iklan

TEMPO.COYogyakarta - Hati-hati jika menerbangkan balon dalam sebuah acara perayaan karena bisa mengganggu penerbangan. Bahkan tidak jarang sebuah pesawat diminta berputar dulu sebelum mendarat atau tertunda penerbangannya untuk menghindari balon-balon yang beterbangan di udara.

Hal itulah yang terjadi di Bandar Udara Adisutjipto, Yogyakarta, Sabtu, 15 Agustus 2015, pukul 07.03. Ratusan balon berwarna-warni dalam tiga kumpulan besar, tapi ada juga yang terpencar, terlihat beterbangan di atas wilayah Kota Yogyakarta. Akibatnya, dua pesawat, Garuda Indonesia dan Batik Air, diperintahkan untuk berputar sebelum mendarat.

Baca juga:
Nih, Alasan Aurel Hermansyah Dicap Anak Durhaka oleh Haters 
Mau Tahu Sikap Pacar yang Sebenarnya? Coba Lakukan Ini 

"Balon-balon itu terlihat di sekitar Seturan, Babarsari, Depok, Sleman, ini membahayakan penerbangan," kata Kepala Operasi dan Latihan Pangkalan Udara Adisutjipto, Mayor Romas.

Petugas di menara air traffic control (ATC) yang melihat gerombolan balon beterbangan tersebut kemudian memerintahkan pesawat yang akan mendarat untuk berputar dulu. Itu dilakukan untuk menghindari bahaya yang dimungkinkan dari balon-balon yang berisi gas tersebut.

Dari cacatan ATC, dua pesawat yang diperintahkan untuk berputar adalah pesawat Batik Air 6360 dan Garuda GA 202. Setelah wilayah udara benar-benar bersih dari balon, baru dua pesawat itu diizinkan untuk mendarat.

“Balon-balon itu sangat mengancam keselamatan penerbangan. Apabila tersedot mesin pesawat, akibatnya bisa fatal, jelas akan terjadi kecelakaan” ujar Romas.

Menurut Kepala Dinas Operasi Lanud Adisujtipto Letnan Kolonel Penerbang Bonang Bayu Aji G., wilayah udara Yogyakarta tidak direkomendasikan untuk dilepaskan balon udara. Sebab, arah angin dan kekuatan balon udara berbeda-beda sehingga sulit diprediksi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Maka pelarangan ini berlaku untuk semua wilayah di Yogyakarta. Kami imbau, apabila memang masyarakat atau instansi akan melaksanakan kegiatan, harus mengajukan surat izin yang ditujukan kepada Lanud Adisutjipto  dan Airnav (Air Navigation)," tuturnya.

Izin itu diperlukan untuk koordinasi dengan pihak bandara. Akan dikeluarkan surat rekomendasi, diizinkan atau tidak. Bahkan untuk menerbangkan layang-layang pun tidak diperkenankan. "Baru-baru ini ada laporan dari Lion Air, teknisi menemukan benang layang-layang pada mesin pesawat dan mesin terganggu," ucapnya.

Pangkalan Udara Adisutjipto merupakan kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP) yang senantiasa menjaga keselamatan penerbangan, baik militer maupun sipil. Penentuan KKOP telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 tentang penerbangan. 

MUH SYAIFULLAH

Baca juga:
Heboh Go-Jek: Bisa Dapat Rp 1 Juta per Hari, Sarjana pun Ada 
Sepasang Kekasih Daftar Jadi Sopir Go-Jek Demi Biaya Nikah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Indonesia AirAsia Batalkan Seluruh Penerbangan Menuju Kota Kinabalu

5 jam lalu

Penerbangan perdana Indonesia AirAsia dengan kode QZ 526 dari Bandara Internasional Soekarno Hatta (CGK) mendarat dengan sukses di Bandara Internasional Kota Kinabalu (BKI) pada Selasa 6 Februari 2024, pukul 15.55   waktu setempat. TEMPO /JONIANSYAH HARDJONO
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Indonesia AirAsia Batalkan Seluruh Penerbangan Menuju Kota Kinabalu

Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia membatalkan dua penerbangan dari dan menuju Kota Kinabalu, Malaysia akibat sebaran abu vulkanik Gunung Ruang, Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara.


Dampak Gunung Ruang Erupsi, 13 Rute Penerbangan Lion Group Dibatalkan

6 jam lalu

Lion Air Group melayani penerbangan untuk rute domestik pada 3 Mei 2020. Foto: @lionairgroup
Dampak Gunung Ruang Erupsi, 13 Rute Penerbangan Lion Group Dibatalkan

Maskapai penerbangan Lion Group menginformasikan pembatalan 13 rute penerbangan dari dan ke Manado dampak dari penutupan Bandara Sam Ratulangi karena erupsi Gunung Ruang.


Bandara Dubai Mulai Beroperasi, tapi Wisatawan Harus Siap Penerbangan Delay

6 jam lalu

Orang-orang mengantri di konter check-in setelah hujan badai melanda Dubai, menyebabkan penundaan di Bandara Internasional Dubai, di Dubai, Uni Emirat Arab, 17 April 2024. REUTERS/Staf
Bandara Dubai Mulai Beroperasi, tapi Wisatawan Harus Siap Penerbangan Delay

Bandara Internasional Dubai sudah menerima penerbangan di Terminal 1, maskapai Emirates juga membuka sudah check-in sejak Kamis siang.


Semburan Erupsi Gunung Ruang sampai Malaysia, Ini Jadwal Penerbangan yang Dibatalkan

6 jam lalu

Personel Basarnas (Badan SAR Nasional) mengamati gunung Ruang dari dermaga pelabuhan Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro (Siau, Tagulandang, Biaro), Sulawesi Utara, Kamis 18 April 2024. Data dari PVMBG (Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi) menyebutkan dalam kurun waktu 24 jam terakhir sudah terjadi lima kali erupsi dengan ketinggian 1.800 meter hingga 3.000 meter dari puncak Gunung Ruang yang menimbulkan suara gemuruh, gempa, dan kilatan petir vulkanik. ANTARA FOTO/HO-Basarnas
Semburan Erupsi Gunung Ruang sampai Malaysia, Ini Jadwal Penerbangan yang Dibatalkan

Semburan abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Sulsel membuat penerbangan ke dan dari Sabah dan Sarawak terpaksa dibatalkan.


KPK Tetapkan Bekas Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto sebagai Tersangka TPPU

6 jam lalu

Tersangka mantan Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Yogyakarta, Eko Darmanto saat mencoblos di TPS 901 di Rumah Tahanan Negara Klas I Salemba Cabang KPK, Jakarta, Rabu, 14 Februari 2024. KPK berkerjasama dengan KPU Provinsi DKI  Jakarta memberikan fasilitas bagi 75 tahanan korupsi untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tetapkan Bekas Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto sebagai Tersangka TPPU

KPK kembali menetapkan bekas pejabat Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto sebagai tersangka dalam perkara tindak pidana pencucian uang atau TPPU.


Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

10 jam lalu

Pesawat Wings Air. Dok. Lion Air Group
Seluruh Penerbangan Wings Air Ternate-Manado Tidak Dioperasikan

Seluruh aktivitas penerbangan pesawat Wings Air rute Ternate - Manado PP pada Kamis tidak dioperasikan pasca Gunung Raung erupsi.


Bus Jurusan Yogyakarta - Pati Terbakar di Sleman, Ini Dugaan Penyebabnya

10 jam lalu

Bus jurusan Yogyakarta - Pati terbakar di Ring Road Barat Sleman Yogyakarta pada Kamis (18/4). Dok. Istimewa
Bus Jurusan Yogyakarta - Pati Terbakar di Sleman, Ini Dugaan Penyebabnya

Temuan sementara kepolisian, komponen yang pertama kali terbakar dari bus itu diduga di bagian mesin.


Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

11 jam lalu

Charlie Chaplin di Garut (Youtube)
Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

Aktor komedi Charlie Chaplin pernah mengunjungi Garut pada 1926. Bahkan ia melanjutkan petualangannya ke Yogyakarta dan Bali.


Gunung Ruang Erupsi, Sejumlah Penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta ke Manado Dibatalkan

11 jam lalu

Batik Air. Dok. Lion Group
Gunung Ruang Erupsi, Sejumlah Penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta ke Manado Dibatalkan

Sejumlah penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta (CGK) tujuan Manado (MDC) Sulawesi Utara dan sebaliknya dibatalkan dampak dari Gunung Ruang Erupsi.


Bandara Sam Ratulangi Ditutup karena Gunung Ruang Erupsi, Maskapai Diimbau Beri Kompensasi ke Penumpang

14 jam lalu

Suasana di Bandara Samrat para penumpang telah berada di ruang tunggu untuk menunggu keberangkatan, di Manado, Kamis 18 April 2024. ANTARA/Nancy L Tigauw.
Bandara Sam Ratulangi Ditutup karena Gunung Ruang Erupsi, Maskapai Diimbau Beri Kompensasi ke Penumpang

Maskapai diimbau untuk memberi kompensasi ke penumpang yang terimbas penutupan sementara Bandara Sam Ratulangi akibat erupsi Gunung Ruang.