Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anggota DPR Dipalak Bayar Pungli di Dua Pelabuhan

image-gnews
Kapal ferry berlayar menyeberangi selat Bali menuju Pulau Jawa menjelang Hari Raya Idul Fitri 1434 H di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Minggu (4/8). TEMPO/Johannes P. Christo
Kapal ferry berlayar menyeberangi selat Bali menuju Pulau Jawa menjelang Hari Raya Idul Fitri 1434 H di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Minggu (4/8). TEMPO/Johannes P. Christo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Komisi IX, Nihayatul Wafiroh, melaporkan sejumlah pungutan liar di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, dan Pelabuhan Gilimanuk, Bali, kepada Kementerian Perhubungan RI. Menurut politikus asal Banyuwangi itu, pungli tersebut ditemukan saat dia dan keluarganya berlibur ke Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada Kamis, 1 Januari 2015, pukul 17.00 WIB.

Saat itu Nihayatul memakai minibus elf yang berisi 15 orang. "Minibus tersebut milik keluarga," katanya kepada Tempo, Selasa, 6 Januari 2015. (Baca: Masih Ada Pungli, Wali Kota Risma Semprot Bawahan)

Pungutan liar pertama terjadi di Pelabuhan Ketapang. Seorang petugas loket meminta uang Rp 10 ribu di luar tiket yang dibayarkan kepada sopir. "Sopir saya langsung memberi karena katanya sudah terbiasa begitu," ujarnya. (Baca: Diduga Pungutan Liar, Les Renang di SD Distop)

Setelah sampai di Pelabuhan Gilimanuk, kendaraan dan penumpang harus melewati pos pemeriksaan yang dijaga polisi dan petugas dari dinas perhubungan setempat. Ternyata, tutur Nihayatul, saat pengecekan surat-surat kendaraan, sopir dimintai Rp 10 ribu. Termasuk juga saat pemeriksaan kartu tanda penduduk, sopir harus memberi lagi Rp 15 ribu.

Menurut Nihayatul, praktek pungli itu sering dilakukan petugas, terutama kepada angkutan travel yang membawa wisatawan. Dia pun mengecek ke kendaraan travel lain dan ternyata juga sering menjadi korban pungli. "Sopir travel wisata sering kehabisan uang saking banyaknya pungli," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Manajer Operasional PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Cabang Pelabuhan Ketapang Saharuddin Koto menuturkan, seharusnya, pemakai kendaraan harus berani menolak bila ada oknum petugas loket meminta jatah di luar tiket. "Tidak benar itu, tidak boleh ada biaya lain selain tiket resmi," ujar Saharuddin.

Saharuddin mengakui, selama ini, dirinya mendapatkan banyak laporan terkait dengan pungli. Namun ia meminta agar warga berani melaporkan melalui posko pengaduan supaya bisa menindak oknum tersebut. Dia menduga munculnya oknum nakal karena pegawai loket merupakan pegawai outsourcing. "Kalau tak ada laporan dan bukti, kami susah menelusurinya," katanya.

IKA NINGTYAS

Terpopuler
Sangat Berani, Tim SAR Indonesia Dikagumi Amerika
Ini Alasan Johan Mundur sebagai Juru Bicara KPK
Jonan Selidiki Pejabat 'Penjual' Izin Air Asia
Kata Lukman Sardi Jika Wiranto Danai 'Di Balik 98'
Presiden Jokowi Panggil Hendropriyono, Ada Apa?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Digelar Tiga Hari, Festival Pecinan Banyuwangi Angkat Kuliner dan Kesenian Khas Tionghoa

34 hari lalu

Pecinan Street Food menyuguhkan beragam atraksi seni hingga aneka kuliner khas Tionghoa selama tiga hari sejak Jumat, 23-25 Februari 2024 di di Tempat Ibadah Tri Dharma Hoo Tong Bio, Kecamatan Banyuwangi. (Diskominfo Kabupaten Banyuwangi)
Digelar Tiga Hari, Festival Pecinan Banyuwangi Angkat Kuliner dan Kesenian Khas Tionghoa

Festival Pecinan yang digelar tiga hari, 23-25 Februari 2024, menunjukkan bagaimana keguyuban dan keramahan semua etnis yang ada di Banyuwangi.


Kupas Tuntas Suku Osing, Penduduk Asli Banyuwangi

28 Desember 2023

Warga melintas di gapura Desa Adat Osing Kemiren, Banyuwangi, Jawa Timur. ANTARA/Budi Candra Setya
Kupas Tuntas Suku Osing, Penduduk Asli Banyuwangi

Dengan warisan tradisi, bahasa, seni, dan kepercayaan yang unik, Suku Osing di Banyuwangi membentuk identitas budaya yang kaya dan beragam.


Libur Nataru ke Mana? Deretan Rekomendasi 9 Wisata Pantai di Banyuwangi

27 Desember 2023

Pantai Grajagan, Banyuwangi. Banyuwangitourism.com
Libur Nataru ke Mana? Deretan Rekomendasi 9 Wisata Pantai di Banyuwangi

Destinasi pantai di Banyuwangi adalah surga yang tak boleh dilewatkan bagi pencinta alam dan petualangan. Simak daftar 9 destinasi wisata pantai itu.


Mengenal Desa Wisata Adat Osing Kemiren di Banyuwangi

27 Desember 2023

Warga melintas di gapura Desa Adat Osing Kemiren, Banyuwangi, Jawa Timur. ANTARA/Budi Candra Setya
Mengenal Desa Wisata Adat Osing Kemiren di Banyuwangi

Bagi para wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata, Kemiren, Banyuwangi, tersedia homestay yang siap digunakan sebagai tempat menginap.


Rekomendasi 11 Kuliner yang Wajib Anda Cicipi Saat Berada di Banyuwangi

27 Desember 2023

Kuliner Pecel Rawon resmi tercatat sebagai Pengetahuan Tradisional (PT) asli Bumi Blambangan, Kabupaten Banyuwangi. Foto: Diskominfo Pemkab Banyuwangi.
Rekomendasi 11 Kuliner yang Wajib Anda Cicipi Saat Berada di Banyuwangi

Di samping pesonanya yang menawan, kekayaan kuliner yang ditawarkan di Banyuwangi menghadirkan pengalaman rasa yang tak terlupakan.


Banyuwangi Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dan Satyalencana Wira Karya

18 Desember 2023

Banyuwangi Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dan Satyalencana Wira Karya

Menumbuhkan budaya inovasi yang terintegrasi dengan program masyarakat. Ada sekitar 270 inovasi berbasis digital ataupun non-digital.


Festival Kucur, Cara Kabupaten Banyuwangi Kenalkan Jajanan Tradisional Mereka

27 Juli 2022

Kue kucur, kue tradisional Malang di Lapangan Rampal, Malang, pada Sabtu hingga Minggu, 1-2 September 2018. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Festival Kucur, Cara Kabupaten Banyuwangi Kenalkan Jajanan Tradisional Mereka

Dalam Festival Kucur ini banyak kreasi dan ide unik untuk membuat beragam jenis kreasi kucur.


Viral Video Polisi Diduga Melakukan Pungli di Gerbang Tol, Polda Metro: Sabar Ya

22 Juli 2022

Ilustrasi pungli. Shutterstock.com
Viral Video Polisi Diduga Melakukan Pungli di Gerbang Tol, Polda Metro: Sabar Ya

Polda Metro Jaya menyelidiki viral video dugaan aksi pungutan liar atau pungli yang dilakukan oleh sejumlah oknum polisi terhadap para sopir truk.


Gali Inspirasi Soekarno, Bupati Ipuk Ajak Gotong Royong Bangun Banyuwangi

10 Juli 2022

Gali Inspirasi Soekarno, Bupati Ipuk Ajak Gotong Royong Bangun Banyuwangi

Dengan bergotong royong inilah kunci untuk memajukan bangsa kita.


ASDP Gandeng Pelni, Integrasikan Aplikasi Penjualan Tiket Kapal

8 Juli 2022

Menteri BUMN Erick Thohir (kedua kiri), Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kiri), Gubernur Lampung Arinal Djunaidi (kedua kanan) dan Diretur Utama Pelni Tri Andayani (kanan) melakukan kunjungan kerja di Pelabuhan Panjang dan Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Rabu 4 Mei 2022. Kunjungan tersebut untuk mengecek langsung arus mudik dan arus balik Lebaran 2022, sekaligus meninjau kesiapan Kapal Motor Ciremai milik Pelni yang akan diperbantukan untuk mengangkut pemudik dari Pelabuhan Panjang menuju Pelabuhan Ciwandan, Banten untuk mengurai penumpukan penumpang di Pelabuhan Bakauheni. ANTARA FOTO/ Ardiansyah
ASDP Gandeng Pelni, Integrasikan Aplikasi Penjualan Tiket Kapal

ASDP Indonesia Ferry dan PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) menandatanganani kerja sama penjualan tiket konektivitas trayek kapal.