Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bus Tabrak Pohon di Subang, 5 Penumpang Tewas

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, Subang: Bus P.O Sinar Jaya B 7736 PV, jurusan Wonosobo-Jakarta, Jumat dinihari (25/3) pkl.03.30 WIB menabrak sebatang pohon, di jalur pantai utara (Pantura) Subang, Jawa Barat. Kecelakaan itu menyebabkan tewasnya empat penumpang dan sopirnya, serta enam penumpang lainnya mengalami luka berat. Seluruh korban di dievakuasi ke Sang Hyang Sri, Sukmandi.Gugun salah seorang warga Kampung Karang Anyar, Desa Ciasem Girang, tempat dimana peristiwa itu terjadi mengatakan, bus Sinar Jaya yang dikendarai Sasono Pinggo, warga Tegal, datang dari arah Cirebon dengan kecepatan tinggi. Sasono berupaya menyalip kendaraan yang ada di depannya, tapi sial, bus yang dikemudikannya itu langsung menghantam pembatas jalan, dan melambung memasuki jalur jalan yang berlawanan arah. Bus langsung bersinggungan dengan truk gandengan, lalu oleng ke kanan, seterusnya menabrak sebatang pohon kayu besar, lalu terperosok masuk ke dalam parit. "Dahsyat sekali," kata Gugun. "Sopir memang lalai," kata Kepala Polres Subang AKBP Agnes Supraptiningsih, saat dihubungi Tempo, lewat telepon genggamnya, Jumat (25/3). Makanya, Sasono, sopir bis Sinar Jaya, langsung ditetapkan sebagai tersangkanya. Tapi, Sasono yang mengalami luka parah saat kejadian, akhirnya menghembuskan nafas di Rumah Skit Sang Hyang Sri, sekitar pkl.09.00 Wib. Salah seorang korban luka berat, Peni Melinda, penduduk Desa Beran Rt.2/1, Kecamatan Kepil, Wonosobo, saat ditemui di rumah sakit mengatakan, dirinya tak ingat apa-apa saat peristiwa maut itu terjadi. "Saat itu saya sedang tertidur lelap, tiba-tiba bruk menabrak kaca samping kanan dan langsung terjerembab ke dalam parit," tutur korban yang patah pada bagian lengan kanannya itu, sambil meringis kesakitan. Saat kejadian Peni duduk di belakang kursi sopir.Sementara Hamidah yang mengalami luka pada bagian dalam, juga mengaku tertidur lelap saat kejadian itu. "Saya langsung terjengkang ke bagian bangku orang lain," ceritera Hamidah yang terus mengerang kesakitan. Peni dan Hamidah sama-sama mau bersilturahmi dengan keluargany yng ada di Jakarta. Meski mengaku masih belum pulih kesehatannya, keduanya tetap akan melanjutkan perjalanan ke Jakarta. "Tanggung sudah dekat," kata Peni.Empat penumpang bis Sinar Jaya yang meninggal dunia di lokasi kejadian yakni Asmilatum Muslih, warga Dukuh Porem Dewo, Desa Bram, Kecamatan Kepil, Wonosobo, Rohamad, warga Ambeg, Wonosobo, Sumarna, warga Jalan Bongas Manis V, Matraman, Jakarta, sedangkan satunya lagi belum teridentifikasi nama dan alamatnya. Tiga korban meninggal dunia, Jumat siang sudah dibawa oleh para keluarganya, untuk dimakmkan di kampung halamannya.Nanang Sutisna-Tempo
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

7 jam lalu

Petugas pemadam kebakaran memadamkan api yang membakar bus setelah jatuh dari R518, menewaskan beberapa lusin orang, di Distrik Waterberg, Provinsi Limpopo, Afrika Selatan pada 28 Maret 2024. Limpopo Department of Transport and Community Safety via Reuters
Kecelakaan Bus di Afrika Selatan Tewaskan 45 Orang, Hanya Ada Satu Korban Selamat

Empat puluh lima orang tewas dalam kecelakaan bus di Afrika Selatan, setelah bus yang mereka tumpangi jatuh sekitar 50 meter dari jembatan ke jurang


Kecelakaan Lalu Lintas 20-21 Maret Menurun, Polri Sebut Ada 48 Korban Meninggal Dunia

5 hari lalu

Ilustrasi kecelakaan mobil. Istimewa
Kecelakaan Lalu Lintas 20-21 Maret Menurun, Polri Sebut Ada 48 Korban Meninggal Dunia

Kecelakaan lalu lintas pada 20-21 Maret menurun.


Gangguan Kamtibmas 20-21 Maret, Polri Sebut Ada Penurunan 4,10 Persen Kejadian

5 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Gangguan Kamtibmas 20-21 Maret, Polri Sebut Ada Penurunan 4,10 Persen Kejadian

Polri mengungkap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat atau Kamtibmas pada 20-21 Maret 2024 menurun.


Korlantas Polri Punya Laboratorium untuk Meneliti Berbagai Situasi Kecelakaan Lalu Lintas

20 hari lalu

Kakorlantas Polri Aan Suhanan (tengah) memperlihatkan knalpot bising sitaan di Mapolrestabes Bandung, Kamis, 11 Januari 2024. Polisi akan terus melakukan razia knalpot bising sampai 20 Januari 2024. TEMPO/Prima mulia
Korlantas Polri Punya Laboratorium untuk Meneliti Berbagai Situasi Kecelakaan Lalu Lintas

Berdasarkan data per Jumat, Korlantas Polri telah menindak 30.468 pelanggar lalu lintas dalam Operasi Keselamatan 2024.


Inilah 4 Jenis Kecelakaan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

25 hari lalu

Ilustrasi motor tabrakan. all-free-download.com
Inilah 4 Jenis Kecelakaan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

Tidak semua jenis kecelakaan masuk dalam cakupan perlindungan BPJS Kesehatan.


Cara Kemenhub untuk Tekan Angka Kecelakaan Bus di Indonesia

47 hari lalu

Ilustrasi kecelakaan bus. ANTARA FOTO/Irfan Sumanjaya
Cara Kemenhub untuk Tekan Angka Kecelakaan Bus di Indonesia

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) tengah menyiapkan langkah untuk mengatasi kecelakaan bus yang belakangan ini kerap terjadi.


Korban Kecelakaan Bus Pariwisata di Imogiri Bantul: 3 Tewas, Puluhan Penumpang Masih Dirawat di RS

49 hari lalu

Bus wisatawan terguling di jalur wisata menuju Hutan Pinus Mangunan Kecamatan Imogiri Kabupaten Bantul Yogyakarta Kamis, 8 Februari 2024. Dok. Istimewa
Korban Kecelakaan Bus Pariwisata di Imogiri Bantul: 3 Tewas, Puluhan Penumpang Masih Dirawat di RS

Puluhan penumpang korban kecelakaan bus pariwisata di Imogiri Bantul masih menjalani perawatan di rumah sakit.


Kecelakaan Bus Terjadi di Jalan Tol, Libatkan Rombongan Partai Hanura

53 hari lalu

Ilustrasi kecelakaan bus. REUTERS/Fredy Rodriguez
Kecelakaan Bus Terjadi di Jalan Tol, Libatkan Rombongan Partai Hanura

Kecelakaan bus terjadi di ruas Tol Ngawi-Solo, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Bus tersebut diketahui mengangkut rombongan Partai Hanura.


Bus PO New Shantika Terjun dari Jalan Tol Pemalang, Ini Serangkaian Kecelakaan Bus 2 Bulan Terakhir

22 Januari 2024

Bus PO New Shantika yang kecelakaan di tol Pemalang.  Istimewa
Bus PO New Shantika Terjun dari Jalan Tol Pemalang, Ini Serangkaian Kecelakaan Bus 2 Bulan Terakhir

Tiga kecelakaan bus setidaknya terjadi pada 2 bulan terakhir. Terbaru, Bus PO New Shantika terjun dari jalan tol Pmulang.


Ada Pengendara Jadi Korban Laka Akibat Alat Peraga Kampanye Polsek Mampang Lakukan Patroli

21 Januari 2024

Polsek Mampang melakukan patroli mengecek kerapian alat peraga kampanye pada Sabtu, 20 Januari 2024. Doc. Istimewa/Polsek Mampang.
Ada Pengendara Jadi Korban Laka Akibat Alat Peraga Kampanye Polsek Mampang Lakukan Patroli

Polsek Mampang melakukan penyisiran untuk merapikan alat peraga kampanye yang semrawut setelah ada korban kecelakaan akibat alat peraga kampanye.