Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pansus Lingkungan DPRD Kaltim Terima Dua Laporan

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, Samarinda: Panitia khusus (pansus) Dewan Pertimbangan Rakyat Daerah Kalimantan Timur untuk lingkungan hidup telah menerima dua laporan kerusakan lingkungan. Daerah yang melaporkan adalah Kabupaten Pasir dan Berau. “Telah terjadi kerusakan di dua daerah ini akibat penebangan liar,” ujar Ridwan Suwidi, anggota pansus lingkungan dari komisi D DPRD Kaltim, Selasa (28/10). Menurut Ridwan, pansus dibentuk karena selama ini kinerja dari pihak aparat keamanan, penegak hukum, dan aparat pemerintah masih sangat lemah dalam menanggani persoalan kerusakan lingkungan. Tidak hanya itu, laporan masyarakat tentang kerusakan lingkungan di daerahnya juga masih kurang direspon oleh pihak yang berwenang. "Data-data kerusakan lingkungan yang sudah diterima pansus, tim akan segera meninjau lapangan. Apabila telah ditemukan dan terbukti laporan dalam laporan tersebut terjadinya kerusakan, maka dari data-data itu akan disampaikan kepada kepolisian untuk segera diambil tindakan hukum,” ujar Rudwan. Data sementara yang terkumpul, menunjukkan hampir semua wilayah Kaltim mengalami kerusakan lingkungan yang parah. Karena pihak eksekutif dan aparat penegak hukum lamban bertindak, tidak menutup kemungkinan legislatif akan ikut campur untuk menekan kepolisian dan kejaksaan agar bekerja lebih baik. “Laporan dari masyarakat, akan segera ditindaklanjuti oleh tim pansus. Tidak perlu ada pemanggilan pengusaha yang diduga perusak lingkungan. Saya lebih cenderung, semuanya dengan jalur hukum,” ujar Ridwan Dalam waktu dekat, tambahnya, pansus akan mengundang berbagai pihak termasuk lembaga swadaya masyarakat, dinas kehutanan, Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (Bapedalda) dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapedda) Kaltim dengan maksud mendengarkan secara langsung persoalan hukum yang belum diatasi oleh pihak-pihak tersebut. Dirinya optimis dengan langkah yang dilakukan legislatif. Direktur eksekutif Wahana Lingkungan Hidup (walhi) Kaltim, Syarifuddin mengatakan, agak sedikit pesimis dengan terbentuknya pansus lingkungan yang dilakukan DPRD Kaltim. Yang disesalkannya, kenapa masalah lingkungan baru akan dibicarakan disaat-saat akan dilangsungkan pemilihan umum 2004. “Saya sangat optimis, pansus ini hanya sekedar basa basi saja,” ujarnya. Menurutnya, yang paling penting dilakukan legislatif adalah menegur dan mengawasi ketat terhadap pihak-pihak yang selama ini justru menjadi perusak lingkungan. Sebab kerusakan lingkungan, diawali dari kebijakan baru kemudian dijalankan kalangan pengusaha. Rusli Ruslan - Tempo News Room
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

1 menit lalu

Ilustrasi Banjir/TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.


Nikson Janji Buat Perda Perlindungan Masyarakat Adat

3 menit lalu

Nikson Janji Buat Perda Perlindungan Masyarakat Adat

Bupati Tapanuli Utara (Taput), Nikson Nababan, mengungkapkan rencananya untuk membuat peraturan daerah tentang pengakuan dan perlindungan masyarakat adat di Sumatera Utara.


Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

5 menit lalu

Ilustrasi sepatu hak tinggi/high heels. Shutterstock.com
Tak Selalu Menyiksa, Ini Manfaat Pakai Sepatu Hak Tinggi bagi Tubuh

Tak selalu bikin pegal dan menyiksa, berikut beberapa potensi dampak positif terkait pemakaian sepatu hak tinggi menurut podiatris.


Masih Ingin Rampas Aset Rafael Alun, KPK Serahkan Memori Kasasi ke Mahkamah Agung

6 menit lalu

Rafael Alun Trisambodo. Dok Kemenkeu
Masih Ingin Rampas Aset Rafael Alun, KPK Serahkan Memori Kasasi ke Mahkamah Agung

KPK mengajukan kasasi atas putusan majels hakim tingkat banding yang mengembalikan aset hasil korupsi kepada Rafael Alun


Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

7 menit lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

MIrip dengan keluhan peserta Ferienjob di Jerman, sejumlah mahasiswa magang kerja di Hungaria menyebut proram ini bukan magang melainkan TKI.


AHY: Sesuai Arahan Jokowi, Tak Boleh Ada Korban dalam Pembebasan Tanah di IKN

18 menit lalu

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY (kanan) ikut mendampingi Presiden Jokowi dalam rangkaian kunjungan kerja di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. AHY mendampingi Jokowi sejak 29 Februari hingga 1 Maret 2024. (Foto: Dokumentasi Humas Kementerian ATR/BPN)
AHY: Sesuai Arahan Jokowi, Tak Boleh Ada Korban dalam Pembebasan Tanah di IKN

Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengungkapkan pesan Presiden Jokowi mengenai pembebasan lahan di IKN yang tidak boleh menimbulkan korban.


Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

21 menit lalu

Peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS formasi Kejaksaan di Kantor Pusat Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jakarta, Kamis  9 November 2023. Pemerintah mulai Kamis 9 November melaksanakan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2023 yang diikuti sebanyak 1.853.617 pelamar, sedangkan Seleksi Kompetensi bagi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) akan dilakukan pada Jumat 10 November. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.


Ahli Klimatologi BRIN Erma Yulihastin Dikukuhkan sebagai Profesor Riset Iklim dan Cuaca Ekstrem

21 menit lalu

Ahli Klimatologi dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Erma Yulihastin, dikukuhkan sebagai profesor riset bidang kepakaran iklim dan cuaca ekstrem, Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Ahli Klimatologi BRIN Erma Yulihastin Dikukuhkan sebagai Profesor Riset Iklim dan Cuaca Ekstrem

Dalam orasi ilmiah pengukuhan profesor riset dirinya, Erma membahas ihwal cuaca ekstrem yang dipicu oleh kenaikan suhu global.


Minta Maaf ke Senior di TNI, Prabowo: Saya Waktu Muda Sering Nakal

21 menit lalu

Minta Maaf ke Senior di TNI, Prabowo: Saya Waktu Muda Sering Nakal

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengakui bahwa dirinya memang nakal saat masih muda. Pria berumur 72 tahun itu menyampaikan permintaan maaf kepada para senior-seniornya ketika masih aktif di Angkatan Bersenjata Republik Indonesia atau ABRI (sekarang TNI) dulu.


Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

24 menit lalu

Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menemui Presiden Jokowi di Istana Negara.
Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

Prabowo dan Gibran menemui Presiden Jokowi pada Rabu malam di Istana. Apa yang dibahas?