Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tuan Rumah Rakernas Apeksi, Kota Malang Dituding Boros Anggaran

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Sejumlah peserta dari Balikpapan saat mengikuti Pawai Budaya Nusantara dalam rangkaian Rakernas Apeksi XII di Malang, Jawa Timur, 19 Juli 2017. Kegiatan ini di ikuti oleh 3.600 peserta dari perwakilan 98 kota di Indonesia. Foto: Aris Novia Hidayat
Sejumlah peserta dari Balikpapan saat mengikuti Pawai Budaya Nusantara dalam rangkaian Rakernas Apeksi XII di Malang, Jawa Timur, 19 Juli 2017. Kegiatan ini di ikuti oleh 3.600 peserta dari perwakilan 98 kota di Indonesia. Foto: Aris Novia Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Malang - Malang Corruption Watch (MCW) menuding Pemerintah Kota Malang melakukan pemborosan selama menjadi tuan rumah Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Aspeksi). Rakernas Apeksi dilaksanakan tiga hari di sebuah hotel di Malang. Total pemborosan anggaran diprediksi mencapai Rp 15,7 miliar.

Dana tersebut dihitung dari biaya penginapan untuk sekitar 5 ribu peserta. Sesuai buku panduan Rakernas Apeksi, Pemerintah Kota Malang dibebani untuk biaya hotel. "Belum lagi biaya transportasi, gala dinner dan kegiatan lain," kata badan pekerja MCW, Atha Nursasi, Rabu 19 Juli 2017.

Rinciannya, digunakan membiayai kamar hotel selama tiga hari sebanyak 98 Wali Kota dan Ketua Penggerak PKK. Masing-masing biaya hotel sekitar Rp 1,5 juta. Serta biaya penginapan untuk 5 ribu partisipan lain dengan tarif Rp 1 juta selama tiga hari.

MCW mengkritis agenda kegiatan sebatas seremonial belaka. Tanpa ada aktifitas yang berguna bagi tata kelola dan sistem pemerintahan yang lebih baik. Seperti pameran produk unggulan, pawai budaya nusantara dan gala dinner. "Hanya satu hari yang menjadi agenda utama Rakernas Apeksi," ujar Atha.

Untuk itu, MCW menuntut transparansi penggunaan anggaran selama rakernas Apeksi. MCW meminta Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk semakin kritis dan mengawasi anggaran Pemerintah Kota Malang. "Pengawasan lemah sehingga Wali Kota leluasa memainkan politik anggaran," ujarnya.

Sementara selama ini anggaran pendidikan dan kesehatan belum memadai. Dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (DPRD) Kota Malang 2017 sebesar Rp 1,7 triliun anggaran pendidikan hanya tujuh persen. Selama setahun anggarannya sekitar Rp 120 miliar. Anggaran kesehatan juga setara dengan dana pendidikan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

MCW juga memaparkan terjadi dugaan korupsi dalam pengadaan mobil dinas yang diduga kerugiannya mencapai Rp 7 miliar. Wali Kota Malang Mochamad Anton menilai jika Rakernas Apeksi tergolong besar untuk meningkatkan perekonomian di Malang.

Setiap rombongan Wali Kota membelanjakan banyak uang untuk belanja kuliner, dan oleh-oleh khas Kota Malang. Selain itu, juga berbagai aktivitas perekonomian yang mampu menggerakkan ekonomi keraktatan. "Banyak Wali Kota yang belanja dan studi banding di Malang selama Rakernas Apeksi," katanya.

Rakernas Apeksi diselenggarakan selama tiga hari 18-20 Juli 2017. Pembukaan dihadiri Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan ditutup Presiden Joko Widodo, Kamis 20 Juli 2017.

EKO WIDIANTO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

BPKD DKI Tepis Isu Heru Budi Pangkas Penerima KJMU untuk Potong Anggaran Pendidikan

14 hari lalu

Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta, Michael Rolandi Cesnanta Brata saat ditemui usai Rapat Kerja Komisi E DPRD Provinsi DKI Jakarta perihal Evaluasi dan Penjelasan terkait Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
BPKD DKI Tepis Isu Heru Budi Pangkas Penerima KJMU untuk Potong Anggaran Pendidikan

Kepala BPKD DKI Jakarta membantah adanya instruksi Heru Budi untuk memotong anggaran pendidikan karena ada kebijakan baru pemadanan penerima KJMU.


JPPI Minta Anggaran Program Makan Siang Gratis Tak Ambil dari Alokasi untuk Pendidikan

24 hari lalu

Sejumlah siswa menyantap makanan gratis saat simulasi program makan siang gratis di SMP Negeri 2 Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis 29 Februari 2024. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto meyediakan 162 porsi dengan empat macam menu makanan sehat senilai Rp15 ribu per porsi pada simulasi program makan siang gratis itu. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin
JPPI Minta Anggaran Program Makan Siang Gratis Tak Ambil dari Alokasi untuk Pendidikan

JPPI mengatakan program makan siang gratis tidak boleh mengambil anggaran pendidikan yang saat ini sudah sangat terbebani.


Dua Rombongan Siswa Bertolak ke Istanbul dan New York Hari Ini

31 hari lalu

Delegasi MAN 2 Kota Malang pada Istambul Youth Summit 2024. Kemenag
Dua Rombongan Siswa Bertolak ke Istanbul dan New York Hari Ini

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Malang, Jawa Timur, akan mengirim 18 siswa mengikuti Istanbul Youth Summit (IYS) 2024.


Tiga TPS di Kota Malang Kekurangan Surat Suara Pilpres 2024

44 hari lalu

Ilustrasi TPS. Dok TEMPO
Tiga TPS di Kota Malang Kekurangan Surat Suara Pilpres 2024

Sejumlah TPS di Kota Malang kekurangan surat suara untuk Pilpres 2024. Proses pemungutan suara pun dihentikan.


Eksplorasi Pesona Alam dan Budaya, Ini 5 Desa Wisata Terbaik di Jawa Timur

57 hari lalu

Kampoeng Heritage Kajoetangan (Kampung Kayutangan) sejak tanggal 22 April 2018 ditetapkan sebagai kawasan warisan budaya (heritage) oleh Pemerintah Kota Malang
Eksplorasi Pesona Alam dan Budaya, Ini 5 Desa Wisata Terbaik di Jawa Timur

Jawa Timur memang jagonya dalam pengembangan desa wisata, berikut 5 desa wisata yang wajib Anda cantumkan dalam daftar perjalanan Anda.


Janji Anies Baswedan Bentuk Pos Anggaran Pendidikan Khusus Disabilitas dan Kelompok Rentan

24 Januari 2024

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, hadir di lokasi acara Desak Anies di Rocket Convention Hall, Sleman, Yogyakarta pada Selasa, 23 Januari 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Janji Anies Baswedan Bentuk Pos Anggaran Pendidikan Khusus Disabilitas dan Kelompok Rentan

Anies Baswedan Komitmen akan Bentuk Pos Anggaran Pendidikan Khusus Disabilitas dan Kelompok Rentan


Jokowi Soroti Perlunya Kenaikan Anggaran Pendidikan untuk Hadapi Bonus Demografi

16 Januari 2024

Ilustrasi guru mengajar siswa berkebutuhan khusus. Dok. Pendidikan Inklusi Cikal
Jokowi Soroti Perlunya Kenaikan Anggaran Pendidikan untuk Hadapi Bonus Demografi

Jokowi menyatakan bahwa Indonesia harus mengejar ketimpangan pendidikan dengan negara lain.


Jokowi Ingin Anggaran dan Jumlah Penerima LPDP Ditambah hingga 5 Kali Lipat

16 Januari 2024

Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri Keuangan Sri Mulyani meninjau pameran saat menghadiri LPDP Festival 2023 di Jakarta, Kamis 3 Agustus 2023. Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) menggelar LPDP Festival 2023 dengan mengusung tema Enlivening Indonesia, Advancing The Nation yang bertujuan  memperluas publikasi hasil kerja pemerintah dalam memajukan pendidikan, riset dan kebudayaan. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Jokowi Ingin Anggaran dan Jumlah Penerima LPDP Ditambah hingga 5 Kali Lipat

Jokowi mengatakan anggaran untuk pendidikan perlu ditambah, termasuk untuk Beasiswa LPDP.


7 Tempat Wisata Di Malang yang Murah Meriah dan Seru untuk Dikunjungi

28 Agustus 2023

Pantai Tiga Warna, Malang, Jawa Timur. TEMPO/Amston Probel
7 Tempat Wisata Di Malang yang Murah Meriah dan Seru untuk Dikunjungi

Berikut ini tempat wisata di Malang yang murah dan menarik untuk dikunjungi


Untuk Apa Saja Anggaran Pendidikan RAPBN 2024 Rp 660,8 Triliun?

17 Agustus 2023

Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengenakan pakaian adat Tanimbar Maluku menyampaikan pidato kenegaraan dalam Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI - DPD RI di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 16 Agustus 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Untuk Apa Saja Anggaran Pendidikan RAPBN 2024 Rp 660,8 Triliun?

Presiden Joko Widodo mengatakan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2024 menganggarkan dana pendidikan sebesar Rp 660,8 triliun.