Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadi Bupati Klaten? Sri Mulyani: Walah Mas...  

image-gnews
Plt Bupati Klaten Sri Mulyani. ANTARA FOTO
Plt Bupati Klaten Sri Mulyani. ANTARA FOTO
Iklan

TEMPO.COKlaten - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Klaten Sri Mulyani mengaku belum mau berpikir terlalu jauh ihwal peluang untuk melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan suaminya, Sunarna. “Walah Mas, mengalir saja. Sekarang yang penting bagus (kerjanya). Saya enggak mikir sejauh itu,” kata Mulyani setelah menyambangi sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) pada Jumat, 13 Januari 2017.

Sunarna adalah mantan Bupati Klaten yang menjabat selama dua periode, yaitu 2005-2010 dan 2010-2015. Pada periode pertama, Sunarna berpasangan dengan Samiaji. Keduanya diusung Partai Golkar. Adapun pada periode kedua, Sunarna berpasangan dengan Sri Hartini. Mereka diusung PDI Perjuangan.

Baca juga:
Markas GMBI Bogor Dibakar Massa, 20 Orang Ditangkap Polisi
Ini Cara Cegah Dinasti Politik ala Bupati Klaten Terulang

Setelah masa bakti Sunarna berakhir, tampuk kekuasaan di Klaten untuk periode 2015-2020 berpindah ke tangan Sri Hartini, yang berpasangan dengan Sri Mulyani. Duo Sri tersebut juga diusung PDIP. Sama dengan Sri Mulyani, Sri Hartini juga melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan almarhum suaminya, Haryanto Wibowo, Bupati Klaten periode 2000-2005.

Setelah Sri Hartini ditetapkan sebagai tersangka penerima suap dalam kasus dugaan jual-beli jabatan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi pada 31 Desember lalu, Sri Mulyani ditugaskan menjadi Plt Bupati Klaten oleh Kementerian Dalam Negeri pada 6 Januari. Jika sudah ada keputusan hukum berkekuatan tetap (inkracht) terhadap Sri Hartini, Sri Mulyani otomatis akan menjabat sebagai Bupati Klaten sampai 2020. Kendati besar peluangnya menjadi orang nomor satu di Klaten, Sri Mulyani mengklaim belum memikirkan siapa sosok yang akan menjadi wakilnya.

“Belum Mas, (masih) jauh. Enggak se… se… se… seberani itu saya memikirkan. Itu bukan ranah saya. Saya kembalikan kepada Ketua DPC (Dewan Pimpinan Cabang PDIP Klaten) ataupun partai pengusung. Dan semua penentu itu kan di pusat,” tuturnya. Adapun Ketua DPC PDIP Klaten adalah Sunarna, suami Mulyani.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca juga:
Penolakan Wasekjen MUI, Kapolda Kalbar: Hanya Salah Paham
Sebelum Meninggal, Oon Salat Subuh dan Ngobrol dengan Istri

Selama menjadi Plt Bupati, Mulyani berujar, hanya ada satu hal yang menjadi prioritasnya, yakni mewujudkan Klaten yang bersih dari praktek korupsi demi pelayanan prima terhadap masyarakat. "Kami lihat saja (siapa calon wakilnya). Kok, kayaknya terlalu keladuk (berani) kalau saya memikirkan itu,” kata Mulyani.

Saat ditanya ihwal persiapan memilih calon Wakil Bupati Klaten jika Sri Mulyani menjadi Bupati Klaten pada 5 Januari lalu, Ketua DPC PDIP Klaten Sunarna mengatakan, “O, itu gampang. Kalau soal itu masalah teknis kami saja.”

DINDA LEO LISTY

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bulog Luncurkan Beras Rojolele Srinuk, Gandeng Kabupaten Klaten dan PT Aneka Usaha Persero

19 Agustus 2023

Direktur Bisnis Perum Bulog, Febby Novita (dua dari kiri) hadiri pelaksanaan MoU antara Pimpinan Bulog Cabang Surakarta Andy Nugroho (dua dari kanan) dan Dirut PT Aneka Usaha Perseroda Kabupaten Klaten, Sukardi (paling kanan), dalam acara Shoft Launching Befood Rojolele Srinuk, di Puma Sport Center Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jateng, Sabtu, 19 Agustus 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Bulog Luncurkan Beras Rojolele Srinuk, Gandeng Kabupaten Klaten dan PT Aneka Usaha Persero

Bulog meluncurkan varietas beras Rojolele Srinuk yang diproduksi di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.


Kabupaten Klaten Diharapkan Jadi Percontohan Penanganan Hama

14 Juli 2023

Kabupaten Klaten Diharapkan Jadi Percontohan Penanganan Hama

Klaten merupakan Kabupaten subur yang sebagian masyarakatnya bergantung pada sektor pertanian


7 Rekomendasi Wisata Air di Klaten, dari Umbul Ponggok hingga Umbul Kemanten

5 Agustus 2022

Kawasan Wisata Air Umbul Ponggok di Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Tempo/Lestantya R Baskoro
7 Rekomendasi Wisata Air di Klaten, dari Umbul Ponggok hingga Umbul Kemanten

Berikut tujuh rekomendasi wisata air alami atau umbul di Klaten yang wajib Anda dikunjungi.


Kabupaten Klaten Capai UHC di Hari Jadi

29 Juli 2022

Kabupaten Klaten Capai UHC di Hari Jadi

Penghargaan UHC diserahkan BPJS Kesehatan untuk wilayah yang lebih dari 95 persen penduduknya menjadi peserta JKN.


Peringati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Ribuan Warga Meriahkan Gelar Kirab Budaya

29 Juli 2022

Kemeriahan kirab budaya memperingati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Kamis, 28 Juli 2022. (Haris Setyawan)
Peringati HUT ke-218 Kabupaten Klaten, Ribuan Warga Meriahkan Gelar Kirab Budaya

Ribuan warga memenuhi pedestrian sepanjang Jalan Delanggu-Polanharjo, Klaten, untuk memeriahkan gelaran kirab budaya HUT ke-218 Kabupaten Klaten.


Diperiksa KPK, Pejabat Kabupaten Klaten Ini Mondar-mandir Toilet

7 Februari 2018

Tim penyidik KPK memeriksa belasan saksi untuk dua tersangka dari Dinas Pendidikan Klaten di ruang rapat RS Soekamto, Mapolres Klaten, 7 Februari 2018. Foto: DINDA LEO LISTY
Diperiksa KPK, Pejabat Kabupaten Klaten Ini Mondar-mandir Toilet

Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten Sudirno mondar-mandir ke toilet saat diperiksa KPK sebagai tersangka terkait jual-beli jabatan di Klaten.


PPP Bersedia Mendukung PDIP di Pilgub Sumut dengan 4 Syarat

10 Januari 2018

Sekertaris Jenderal PPP Arsul Sani usai menjadi pembicara dalam diskusi publik bertajuk
PPP Bersedia Mendukung PDIP di Pilgub Sumut dengan 4 Syarat

PDIP butuh dukungan PPP untuk menggenapi syarat mengusung calonnya di pilgub Sumut.


PDIP Tunjuk Ahmad Basarah Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Puti

10 Januari 2018

Ketua umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama putrinya Puan Maharani dan ketua fraksi MPR Ahmad Basarah (kanan), saat myaksikan pameran dan dokumenter perjalanan mantan ketua MPR Taufik Kiemas, disela-sela acara Kongres IV PDI Perjuangan, di Inna Grand Bali Beach Sanur, Denpasar, 10 April 2015. TEMPO/Imam Sukamto
PDIP Tunjuk Ahmad Basarah Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Puti

Sebelumnya nama Ahmad Basarah sempat disebut bakal dicalonkan sebagai wakil gubernur dari PDIP.


PDIP Sambut Baik Keputusan Gerindra Dukung Gus Ipul

10 Januari 2018

Saifullah Yusuf. Dok. TEMPPO//Fully Syafi
PDIP Sambut Baik Keputusan Gerindra Dukung Gus Ipul

Dengan bergabungnya Gerindra ke kubu Gus Ipul, maka koalisi ini merupakan koalisi pertama antara Partai Gerindra dan PDIP dalam pilkada 2018.


Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno, PKS Tetap Bergabung dengan PDIP

10 Januari 2018

Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman saat temu jumpa dengan wartawan media nasional di gedung DPP PKS, Jakarta Selatan, 19 April 2016. TEMPO/Yohanes Paskalis
Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno, PKS Tetap Bergabung dengan PDIP

Presiden PKS Sohibul Iman menegaskan partainya tetap mendukung Gus Ipul dan Puti Guntur Soekarno di Pilgub Jatim 2018.