Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Khawatir Vaksin Palsu, 20 Anak Anggota Kopassus Vaksin Lagi  

image-gnews
Vaksinasi ulang bagi anak anggota Kopassus di Kantor Kesehatan Kopassus, Cijantung, 18 Juli 2016. TEMPO/Auzi amazia
Vaksinasi ulang bagi anak anggota Kopassus di Kantor Kesehatan Kopassus, Cijantung, 18 Juli 2016. TEMPO/Auzi amazia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sekitar 30 anak anggota Komando Pasukan Khusus (Kopassus) divaksinasi ulang secara gratis di Kantor Kesehatan Kopassus di Cijantung, Senin pagi, 18 Juli 2016. Sebagai bentuk antisipasi beredarnya vaksin palsu, Kopassus mengadakan vaksinasi ini bersama dengan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto.

Vaksinasi ulang bagi anak yang terindikasi mendapatkan vaksin palsu ini dilakukan sesuai dengan arahan Kementerian Kesehatan. Kopassus berinisiatif sesegera mungkin melakukan revaksinasi karena lokasi perumahan mereka dekat dengan rumah sakit yang terindikasi menerima vaksin palsu. 

"Mereka melakukan vaksinasi di seputaran Cijantung yang rumah sakitnya menerima vaksin palsu," kata Komandan Jenderal M. Herindra, Senin, 18 Juli 2016. Salah satu rumah sakit itu adalah RS Harapan Bunda di Kramat Jati, Jakarta Timur.

BacaSebaran Vaksin Palsu Diduga Sampai ke 9 Provinsi

Dokter Yenny Purnama, Kepala departemen Ilmu Kesehatan Anak RSPAD, mengirimkan 10 personelnya yang terdiri atas tiga dokter, termasuk dirinya, dan tujuh perawat yang memiliki spesialisasi di bidang perawatan anak. Vaksin yang akan diberikan adalah DPT, polio, campak, dan HIB.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Proses awal yang dilakukan merupakan medical checkup bagi anak-anak, apakah mereka memiliki kekebalan terhadap penyakit itu atau tidak. Jika tidak mempunyai kekebalan, berarti vaksin yang diterima anak itu palsu.

Setia Rahmawati, istri dari perwira Keuangan Grup 3 Kopassus Kapten Ali Imran, menduga anak ketiganya menerima vaksin palsu. Berbeda dengan kedua kakaknya, Zaidan Fakhri lahir dan diberi imunisasi di Rumah Sakit Harapan Bunda, 10 November 2014. "Anak saya juga sering sakit-sakitan sejak awal lahir di Harapan Bunda. Setelah imunisasi pertama itu sempat kuning, di inkubator satu minggu, batuk pilek sampai lima bulan," kata Setia.

Setia merasa khawatir karena dokter pertama anaknya adalah dr Indra yang kini menjadi tersangka. "Kami kan awam masalah vaksin. Kata dokter kan, mungkin kurang menjaga kebersihan, yang disalahkan orang tua," ujar Setia. Dia berharap melalui vaksinasi ulang ini, anaknya bisa mendapatkan vaksin yang benar-benar asli dan kesehatannya bisa terjamin.

AUZI AMAZIA | TJANDRA DEWI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

72 Tahun Kopassus, Ini Makna Kalimat dan Simbol Korps Baret Merah

5 jam lalu

Logo Kopasus. Istimewa
72 Tahun Kopassus, Ini Makna Kalimat dan Simbol Korps Baret Merah

16 April diperingati sebagai hari Kopassus. Ini makna tulisan dan simbol yang terdapat pada baret merah Kopassus.


Bootcamp TNI AD to Gen Z, Mencetak Generasi Muda Pancasila

1 Agustus 2023

Wakil Kepala Staf TNI Angatan Darat Letnan Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si. membuka kegiatan Bootcamp TNI AD to Gen Z di Markas Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Selasa, 1 Agustus 2023. Dok. TEMPO
Bootcamp TNI AD to Gen Z, Mencetak Generasi Muda Pancasila

Bootcamp TNI AD to Gen Z merupakan bagian dari rangkaian kegiatan "Bersama Merawat Kebangsaan" yang diselenggarakan oleh TNI Angkatan Darat.


Permintaan Terakhir Alex Kawilarang Pendiri Komando Pasukan Khusus TNI AD atau Kopassus

6 Juni 2023

Alex Kawilarang. wikipedia.org
Permintaan Terakhir Alex Kawilarang Pendiri Komando Pasukan Khusus TNI AD atau Kopassus

Alex Kawilarang sosok di balik cikal bakal berdirinya Komando Pasukan Khusus TNI AD atau Kopassus. Ini permintaan terakhirnya, 23 tahun lalu.


Tugas-tugas dan Fungsi Kopassus

16 April 2023

Aksi prajurit Kopassus melompat untuk menghancurkan papan dalam peringatan HUT ke-67 Kopassus di Mako Kopassus Cijantung, Jakarta, Rabu, 24 April 2019. ANTARA
Tugas-tugas dan Fungsi Kopassus

Kopassus yang genap 71 tahun di 16 April 2023 merupakan pasukan yang dipilih, dilatih dan dipersenjatai secara khusus untuk merebut sasaran strategis.


Kilas Balik 16 April: Sejarah Berdirinya Kopassus

16 April 2023

Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus yang baru Brigjen TNI Mohammad Hasan (kanan depan) dan Pejabat Lama Danjen Kopassus Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa (kiri depan) berfoto bersama saat upacara penyerahan satuan Kopassus di Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta, Kamis, 10 September 2020. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kilas Balik 16 April: Sejarah Berdirinya Kopassus

Pada 16 April 1952, Kolonel A.E. Kawilarang mendirikan Kesko Tentara Territorium III/Siliwangi (Kesko TT), cikal bakal Kopassus atau Korps Baret Merah


16 April, HUT Kopassus TNI AD Mengingat Jasa Slamet Riyadi dan AE Kawilarang

16 April 2022

Atraksi anggota kopasus saat upacara penyematan brevet komando kepada KSAD Jenderal TNI Mulyono di Mako Kopassus, Cijantung, Jakarta, 25 September 2015. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
16 April, HUT Kopassus TNI AD Mengingat Jasa Slamet Riyadi dan AE Kawilarang

Setiap 16 April diperingati sebagai HUT Kopassus TNI AD tak bisa dipisahkan dari peristiwa 72 tahun lalu. Slamet Riyadi dan AE Kawilarang pelopornya.


Jaya Tim Mawar di Era Jokowi

8 Januari 2022

Jaya Tim Mawar di Era Jokowi

Mayjen Untung Budiharto memiliki catatan kelam saat menjadi penculik aktivis prodemokrasi bersama Tim Mawar Kopassus pada 1997-1998.


Mutasi TNI AD, Danjen Kopassus Upacara Serah Terima Kesatuan

23 Maret 2018

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto didampingi KSAD Jenderal TNI Mulyono (kiri) dan Danjen  Kopassus Mayjen TNI Madsuni meneriakkan yel-yel seusai penyematan Brevet Komando Kopassus di Mako Kopassus, Cijantung Jakarta, 18 Desember 2017. Panglima TNI resmi menjadi warga kehormatan Korps Baret Merah. ANTARA FOTO
Mutasi TNI AD, Danjen Kopassus Upacara Serah Terima Kesatuan

Dari Danjen Kopassus, Madsuni kini Panglima Kodam XIII Merdeka di Manado Sulawesi Utara.


Zaskia Adya Mecca Kesal Anaknya Jadi Korban Vaksin Palsu

30 Januari 2018

Zaskia Mecca bersama anak-anaknya. Instagram
Zaskia Adya Mecca Kesal Anaknya Jadi Korban Vaksin Palsu

Pemain film Zaskia Adya Mecca mengaku anak ketiganya juga menjadi korban vaksin palsu.


Cek 39 Obat Tradisional Mengandung Bahan Kimia Obat Versi BPOM

12 Desember 2017

BPOM menghadirkan aplikasi bertajuk Public Warning Obat Tradisional
Cek 39 Obat Tradisional Mengandung Bahan Kimia Obat Versi BPOM

Desember 2016 hingga November 2017, BPOM menemukan 39 obat tradisional dengan bahan kimia obat. Versi BPOM, 28 dari 39 produk tidak memiliki izin edar