Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kisah Budi Yulistyanto yang Jadi Wali Kota Hanya 17 Hari

image-gnews
Pasangan calon Wali Kota- Wakil Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo - Achmad Purnomo. Pilkada Serentak 2015. Pilkadasolo.com
Pasangan calon Wali Kota- Wakil Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo - Achmad Purnomo. Pilkada Serentak 2015. Pilkadasolo.com
Iklan

TEMPO.CO, Solo - Wajah Budi Yulistyanto sumringah. Dengan senyum mengembang, dia menyalami satu per satu tamu yang pergi meninggalkan Balai Kota Surakarta. Sesekali, dia merapikan jas putihnya yang masih terlihat baru.

Beberapa jam sebelumnya, Budi menyerahkan jabatan serta tugas-tugasnya kepada Wali Kota Surakarta yang baru, FX Hadi Rudyatmo, Jumat 10 Februari 2016. "Sudah lega sekarang," kata Budi usai acara tersebut.

Budi merupakan pegawai yang ditunjuk sebagai wali kota untuk mengisi kekosongan kursi kepala daerah. Masa jabatannya sebagai wali kota sangat singkat, hanya 17 hari saja. Setengah tahun lalu, Budi mungkin tidak membayangkan akan menjadi seorang wali kota. Saat itu dia hanya pegawai negeri karir yang menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Kota Surakarta.

Menjelang pemilihan kepala daerah lalu, dia ditunjuk sebagai pelaksana tugas sekretaris daerah. Pejabat yang sebelumnya, Budi Suharto naik menjadi penjabat wali kota. Namun Budi Suharto tidak lama memegang jabatan tersebut lantaran meninggal.

Gubernur Jawa Tengah lantas menunjuk Budi Yulistyanto sebagai pelaksana tugas wali kota. Pada awal Februari 2016, statusnya ditetapkan sebagai penjabat Wali Kota Surakarta yang memiliki kewenangan dan hak seperti layaknya wali kota biasa.

Kini, wali kota hasil pemilihan kepala darah, FX Hadi Rudyatmo telah dilantik. Budi Yulistyanto pun kembali lagi ke jabatannya semula, yaitu kepala DPPKA Surakarta. "Rasanya sama saja, cuma ruang kantornya yang berbeda," katanya sembari tersenyum.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selama 17 hari menjadi wali kota, Budi mengaku tidak ada tugas yang dianggap berat. "Cuma mengurusi kegiatan rutin saja," kata dia. Kebetulan, tidak ada keputusan politik yang harus dibuat selama dia menjabat.

Wakil Gubernur Jawa Tengah Heru Sujatmoko menganggap Budi sebagai wali kota dengan masa jabatan paling pendek. "Harusnya bisa dicatat sebagai rekor," kata dia usai menghadiri serah-terima jabatan itu.

Dia menyebut bahwa Budi bersama pegawai yang lain telah menyiapkan banyak hal selama beberapa bulan terakhir. Termasuk, penyiapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah 2016. "Sehingga wali kota yang baru bisa langsung bekerja," katanya.

AHMAD RAFIQ

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sandi Fahlevi Resmi Menjabat Pj Bupati Muba

2 hari lalu

Sandi Fahlevi Resmi Menjabat Pj Bupati Muba

Pj Gubernur Sumsel meminta Sandi berkolaborasi dengan Apriyadi yang telah menciptakan program-program bagus.


Studi Peminum Ciu di Surakarta, Mayoritas Islam Abangan

40 hari lalu

Pekerja melakukan uji rasa saat pembuatan arak iwak arumery yang menjadi suvenir dalam side event atau acara sampingan G20 Bali di Denpasar, Bali, Jumat 9 September 2022 Minuman beralkohol tradisional khas Bali berbahan dasar buah lontar dan kelapa yang dicampur dengan rempah-rempah dan buah-buahan untuk memberikan citarasa tersebut sebagai suvenir bagi delegasi saat side event G20 di Bali pada bulan Agustus 2022. ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo
Studi Peminum Ciu di Surakarta, Mayoritas Islam Abangan

Pemilik pabrik ciu di Surakarta bahkan didapati sudah menjalani ibadah Haji.


Gelar Muscab 2023, HDCI Surakarta Komitmen Ikut Promosikan Pariwisata Daerah

21 Oktober 2023

Para anggota HDCI Kota Surakarta touring ke Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, baru-baru ini. FOTO: Istimewa
Gelar Muscab 2023, HDCI Surakarta Komitmen Ikut Promosikan Pariwisata Daerah

Promosi pariwisata daerah disebut menjadi bagian tak terpisahkan dari program touring HDCI Kota Surakarta.


Antisipasi Efek Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah, BRIN Gelar Operasi TMC

24 Februari 2023

Tim BRIN dan BMKG memantau citra radar BMKG yang menjadi rangkaian operasi TMC yang dilaksanakan di Lanud Adi Soemarmo Solo di Boyolali, Jumat, 24 Februari 2023.TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Antisipasi Efek Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah, BRIN Gelar Operasi TMC

BRIN dan BMKG menggelar Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca di Jawa Tengah untuk mengantisipasi efek Cuaca Ekstrem.


Yayasan Internet Indonesia Beri Pendidikan Digital untuk Pelajar di Surakarta

31 Mei 2022

Yayasan Internet Indonesia didukung Pemerintah Kota Surakarta menggelar kegiatan Rumah Teknologi Indonesia (RTI). (Yayasan Internet Indonesia)
Yayasan Internet Indonesia Beri Pendidikan Digital untuk Pelajar di Surakarta

Para pelajar yang terpilih akan diberikan materi-materi seputar IT.


Rekomendasi Produk Ekraf Khas Solo yang Cocok Dijadikan Oleh-Oleh

18 Mei 2022

Produk Ekraf Rotan (Sumber: Indonesia.travel)
Rekomendasi Produk Ekraf Khas Solo yang Cocok Dijadikan Oleh-Oleh

Ayo simak dahulu rekomendasi produk ekraf khas Solo yang cocok dijadikan oleh-oleh berikut ini!


Ekspor Naik, Pemprov Jateng Catat Surplus Perdagangan

2 November 2021

Ekspor Naik, Pemprov Jateng Catat Surplus Perdagangan

Data ekspor Jateng mengalami surplus yang paling tinggi selama 3 tahun terakhir.


Pemuda Seluruh Indonesia Ikuti Peringatan Sumpah Pemuda di Semarang

28 Oktober 2021

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, saat upacara memperingati hari Sumpah Pemuda.
Pemuda Seluruh Indonesia Ikuti Peringatan Sumpah Pemuda di Semarang

Dengan kondisi turbulensi akibat pandemi, anak muda dituntut berkontribusi untuk membantu kebangkitan bangsa.


Belajar Tangani Terorisme, Ganjar Nonton Film The Mentors

26 Oktober 2021

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memberikan sambutan dalam acara pemutaran film The Mentors di Cinema XXI The Park Solo1 Mall, Solo Baru, Sukoharjo, Selasa (26/10)
Belajar Tangani Terorisme, Ganjar Nonton Film The Mentors

Sekolah juga harus jadi sasaran pemahaman, sebab dinilai menjadi tempat yang subur untuk berkembangnya terorisme.


Pemprov Jateng Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2021

26 Oktober 2021

Gubernur Ganjar Pranowo menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran Pemprov Jateng
Pemprov Jateng Raih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik 2021

Keterbukaan informasi publik ini tak sekadar hak namun juga bisa dijadikan pedoman.