Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sulsel Rawan Jadi Tempat Persembunyian Teroris  

Editor

Grace gandhi

image-gnews
Terduga teroris jaringan Poso berinisial A alias Harum (kiri) dan C alias Fatahilla (dua kanan) dikawal ketat polisi saat memasuki Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, 26 Januari 2016. ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang
Terduga teroris jaringan Poso berinisial A alias Harum (kiri) dan C alias Fatahilla (dua kanan) dikawal ketat polisi saat memasuki Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, 26 Januari 2016. ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang
Iklan

TEMPO.COMakassar - Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat rawan menjadi tempat pelarian dan persembunyian teroris. Terutama setelah gencarnya Operasi Tinombala untuk menumpas teroris di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. 

Situasi itu membuat kelompok teroris pimpinan Santoso diduga berpencar dan kabur ke daerah-daerah perbatasan untuk bersembunyi. Penangkapan dua terduga teroris di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, menjadi bukti adanya pelarian teroris Poso ke Sulawesi Selatan. 

Juru bicara Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat, Komisaris Besar Frans Barung Mangera, mengatakan wilayah hukumnya rawan menjadi tempat persembunyian teroris karena secara geografis berbatasan langsung dengan Sulawesi Tengah. 

"Itu sudah kami antisipasi dengan mempertebal pengamanan di daerah-daerah yang dianggap rawan. Terduga teroris yang ditangkap di Luwu itu rembesan Operasi Tinombala," kata Barung, kepada Tempo, Rabu, 27 Januari 2016. 

Penangkapan terduga teroris di Luwu, menurut Barung, membuktikan deteksi dini yang digencarkan kepolisian berjalan optimal. Peningkatan pengamanan mulai digelar pascabom Thamrin, Jakarta, Kamis, 14 Januari 2016. 

Khusus di wilayah hukum Sulawesi Selatan, terdapat lima daerah yang pengamanannya diperketat. Perinciannya, tiga daerah di Sulawesi Selatan, yakni Luwu, Luwu Timur, dan Luwu Utara. Sisanya, ada dua daerah di Sulawesi Barat, yakni Mamuju Utara dan Mamasa. 

Pengamanan mengantisipasi masuknya teroris Poso, menurut Barung, tidak sekadar dengan mempertebal pasukan melalui operasi cipta kondisi dan patroli. Kepolisian mengintensifkan pendekatan terhadap masyarakat agar segala potensi ancaman sekecil apa pun segera dilaporkan. Penangkapan terduga teroris di Luwu, menurut dia, bermula dari informasi masyarakat mengenai kecurigaan adanya pendatang yang tidak melapor. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kepala Kepolisian Resor Luwu Ajun Komisaris Besar Adex Yudiswan menyatakan sistem keamanan berupa deteksi dini diutamakan mengantisipasi masuknya jaringan teroris di daerahnya. Sistem itu terbukti efektif. 

Kepolisian memperoleh informasi mengenai adanya orang asing yang menumpang di rumah warga di daerah perkotaan Luwu. Setelah berkoordinasi dengan Detasemen Khusus 88 Anti-Teror, pihaknya langsung melakukan penangkapan, Senin, 25 Januari, pukul 18.54 Wita. 

Kedua terduga teroris itu adalah Chandra Jaya alias Fatahillah, eks simpatisan salah satu organisasi massa, dan Ahwy alias Harun, buron kasus terorisme. Mereka ditangkap sesaat setelah menunaikan ibadah salat Magrib. 

Adex mendampingi langsung kedua terduga teroris itu dari Luwu ke Makassar, sebelum akhirnya diterbangkan ke Jakarta, Selasa, 26 Januari. Harun diduga kuat terlibat dalam pembunuhan dua polisi, Brigadir Satu Andi Sapa dan Brigadir Sudirman di Tamanjeka, Poso Pesisir, pada Oktober 2012. Adapun Fatahillah dicokok karena memfasilitasi persembunyian Harun yang merupakan buron kasus terorisme. 

TRI YARI KURNIAWAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PKB Usulkan Azhar Arsyad Maju di Pilkada Makassar, Sebut Dia sebagai Simbol Partai di Sulsel

9 hari lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
PKB Usulkan Azhar Arsyad Maju di Pilkada Makassar, Sebut Dia sebagai Simbol Partai di Sulsel

PKB Kota Makassar meraih lima kursi di DPRD kota itu pada pemilu legislatif atau Pileg 2024.


Pemkot Makassar Borong Lima Penghargaan Top BUMD Award 2024

29 hari lalu

Pemkot Makassar Borong Lima Penghargaan Top BUMD Award 2024

Wali Kota Ramdhan Pomanto meraih Top Pembina BUMD 2024.


Lagi, Anggota KPPS di Makassar Meninggal Dunia

59 hari lalu

Ilustrasi tokoh meninggal. Pixabay
Lagi, Anggota KPPS di Makassar Meninggal Dunia

Anggota KPPS Muhammad Fahriansyah, 26 tahun, yang bertugas di TP) 12 Kelurahan Lariang Bangi, Kecamatan Makassar, meninggal


Makassar Menuju Resilient City dengan Pertumbuhan yang Inklusif

29 Januari 2024

Makassar Menuju Resilient City dengan Pertumbuhan yang Inklusif

Visi Danny Pomanto membangun resiliensi dan pertumbuhan inklusif Kota Makassar.


10 Tempat Wisata di Makassar, Ada Hutan Mangrove hingga Situs Bersejarah

10 Januari 2024

Daftar tempat wisata di Makassar yang populer, di antaranya Pantai Losari, Fort Rotterdam, hingga Pulau Khayangan. Berikut ini informasi lokasinya. Foto: canva
10 Tempat Wisata di Makassar, Ada Hutan Mangrove hingga Situs Bersejarah

Daftar tempat wisata di Makassar yang populer, di antaranya Pantai Losari, Fort Rotterdam, hingga Pulau Khayangan. Berikut ini informasi lokasinya.


Makassar, Kota Sehat yang Diarenya Meningkat

31 Desember 2023

Kanal di Kelurahan Mariso, Kecamatan Mariso, tempat masyarakat membuang kotorannya, Rabu 13 Desember 2023. Foto: Didit Hariyadi
Makassar, Kota Sehat yang Diarenya Meningkat

Jamban itu digunakan oleh lima orang. Mereka berdomisili di Kelurahan Banta-bantaeng, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.


MV. Star Breeze Bersanda di Pelabuhan Makassar

29 November 2023

MV. Star Breeze Bersanda di Pelabuhan Makassar

Pelabuhan Makassar akan dijadikan sebagai destinasi kapal pesiar internasional.


Daftar Rekomendasi 8 Kuliner Khas Kota Makassar

11 November 2023

Pallubasa. facebook.com
Daftar Rekomendasi 8 Kuliner Khas Kota Makassar

Ada banyak sekali kuliner khas Kota Makassar yang wajib dicoba saat Anda berkunjung ke daerah ini.


HUT Kota Makassar: Ini Alasan Kenapa Dijuluki sebagai Kota Daeng

10 November 2023

HUT Kota Makassar: Ini Alasan Kenapa Dijuluki sebagai Kota Daeng

Kota Daeng menjadi salah satu julukan bagi Kota Makassar. Mengapa demikian?


Kilas Balik Penetapan 9 November Jadi HUT Kota Makassar yang Kini Masuki 416 Tahun

9 November 2023

Suasana Masjid Terapung Amirul Mukminin di Anjungan Pantai Losari yang telah ditutup untuk umum saat matahari tenggelam di Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat, 17 April 2020. Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam percepatan penanganan COVID-19 di Kota Makassar akan diterapkan pada 24 April mendatang. ANTARA
Kilas Balik Penetapan 9 November Jadi HUT Kota Makassar yang Kini Masuki 416 Tahun

HUT Kota Makassar pada 9 November 1607 menandai salat Jumat pertama di Gowa-Tallo sekaligus penanda semua rakyat Gowa-Tallo memeluk Islam.