Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Walhi Sediakan Tempat Pengungsian untuk Korban Kabut Asap

image-gnews
Warga memadatai komplek stadion utama Riau meski berselimut kabut asap di Pekanbaru, 18 Oktober 2015. Indeks Standar Pencemaran Udara berada pada angka 290 Psi atau tidak sehat. TEMPO/Riyan Nofitra
Warga memadatai komplek stadion utama Riau meski berselimut kabut asap di Pekanbaru, 18 Oktober 2015. Indeks Standar Pencemaran Udara berada pada angka 290 Psi atau tidak sehat. TEMPO/Riyan Nofitra
Iklan

TEMPO.CO, Padang - Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Sumatera Barat menyediakan tempat pengungsian bagi korban kabut asap. Terutama bagi warga yang berada di provinsi tetangga, yaitu Riau dan Jambi.

"Kami prihatin atas kondisi asap di Riau. Makanya kami akan menyediakan tempat untuk evakuasi ke wilayah yang lebih aman, seperti Kota Padang," ujar Direktur Walhi Sumatera Barat Uslaini kepada Tempo, Kamis, 22 Oktober 2015.

Menurut dia, meskipun turut diselimuti asap, kondisi Kota Padang tak separah di Riau. Asap di kota ini masih fluktuatif.

Uslaini menambahkan, gerakan solidaritas korban pencemaran udara karena kabut asap ini memprioritaskan evakuasi bagi kelompok rentan, seperti anak-anak dan ibu-ibu hamil. Sebab, udara di Riau tak memungkin bagi mereka untuk terus bertahan.

Apalagi bagi masyarakat yang tak mampu menyewa hotel. Mereka membutuhkan tempat pengungsian tanpa harus mengeluarkan biaya.

Walhi menggalang dukungan ini melalui media sosial. Mereka sedang mencari masyarakat Kota Padang yang bersedia meminjamkan rumah kosong atau kamar untuk ditempati para pengungsi.

"Kita sebar melalui grup WhatsApp. Setelah satu jam disebar, kami sudah dapat 25 kamar," ujarnya. Jumlah tempat pengungsian ini masih berpotensi akan bertambah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, Walhi Sumatera Barat juga berkoordinasi dengan Walhi Riau dan masyarakat sipil setempat untuk bisa mengidentifikasi korban asap yang membutukan tempat pengungsian.

"Bagi keluarga yang mempunyai anak serta wanita hamil dan menyusui, membutuhkan tempat menginap, kami akan berusaha mencari tempat. Silahkan hubungi kami di nomor 081374342663," ujarnya.

Kantor bersama, AJI Padang, LBH Pers Padang, dan Lembaga Antikorupsi Integritas bersedia menyediakan ruangan untuk korban asap yang akan mengungsi di Kota Padang.

"Kita sediakan satu ruangan untuk korban pengungsi. Kita sudah koordinasi dengan Walhi Sumatera Barat," ujar Ketua AJI Padang Yuafriza, Kamis, 22 Oktober 2015.

ANDRI EL FARUQI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Mengenal Kampung Keling di Sumatera Barat dan Masjid Muhammadan

2 hari lalu

Masjid Muhammadan di Pasar Gadang, Kota Padang. Masjid tersebut dibangun oleh etnis India yang datang bersama tentara Inggris. TEMPO/Fachri Hamzah
Mengenal Kampung Keling di Sumatera Barat dan Masjid Muhammadan

Masjid Muhammadan didirikan oleh komunitas muslim Tamil India pada abad ke 19.


Wisata Religi Sumbar, Ada Masjid dengan Arsitektur Terbaik hingga Surau Buya Hamka

3 hari lalu

Masjid Raya Sumatera Barat. Foto : Pemkot Padang
Wisata Religi Sumbar, Ada Masjid dengan Arsitektur Terbaik hingga Surau Buya Hamka

Destinasi wisata religi di Sumbar banyak jumlahnya, antara lain Masjid Raya Sumatera Barat hingga surau tempat Buya Hamka menimba ilmu agama.


Lokasi Berburu Takjil Ramadan di Kota Padang, Ini yang Menjadi Lokasi Favorit Mahasiswa

5 hari lalu

Lemang. TEMPO/Febrianti
Lokasi Berburu Takjil Ramadan di Kota Padang, Ini yang Menjadi Lokasi Favorit Mahasiswa

Kota Padang memiliki beberapa lokasi untuk berburu takjil Ramadan, antara lain di Pasar Baru tak jauh dari Kampus Unand dan Politeknik Negeri Padang.


Kilas Balik Hari Daur Ulang Sedunia

10 hari lalu

Pengrajin membuat kerajinan daur ulang sampah di Bank Sampah Persatuan, Pondok Kelpa, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat, 26 Januari 2024. Bank Sampah yang di dirikan pada 2019 ini memperkerjakan sejumlah ibu-ibu rumah tangga untuk membuat kerajinan dari olahan sampah plastik yang dijadikan menjadi tas, lampu hias hingga berbagai ornamen dan memiliki nilai jual mulai dari 30 ribu hingga 130 ribu per produknya. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kilas Balik Hari Daur Ulang Sedunia

Hari Daur Ulang Sedunia ini juga meningkatkan kesadaran akan daur ulang sebagai sebuah ide dan konsep yang penting.


Binaan Pegadaian Perkuat Kolaborasi Bank Sampah di Kota Padang

14 hari lalu

Binaan Pegadaian Perkuat Kolaborasi Bank Sampah di Kota Padang

Kegiatan juga diisi dengan pelantikan pengurus FORSEPSI Kota Padang


Ribuan Warga Kota Padang Terdampak Banjir

19 hari lalu

Foto udara banjir di Nagari Kampung Galapuang, Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, Sumatera Barat, Minggu, 7 Mei 2023. Banjir akibat curah hujan tinggi dan meluapnya sungai tersebut menyebabkan sedikitnya 150 rumah di dua korong (kampung) di nagari tersebut terendam dan ratusan warga mengungsi. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Ribuan Warga Kota Padang Terdampak Banjir

Lebih dari 8.000 warga Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat, terdampak banjir yang terjadi sejak Kamis, 7 Maret 2024, pukul 16.00 WIB.


Terkini Bisnis: Walhi Ingatkan Dampak Negatif Migrasi Penduduk ke IKN, Garuda Masuk InJourney Bulan Depan

20 hari lalu

PLTS IKN 50 MW berdiri di lahan seluas 80 hektare. Total panel surya yang digunakan dalam PLTS tersebut mencapai 21.600 panel surya. ANTARA/HO-PLN
Terkini Bisnis: Walhi Ingatkan Dampak Negatif Migrasi Penduduk ke IKN, Garuda Masuk InJourney Bulan Depan

Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) mengingatkan potensi kerusakan lingkungan imbas migrasi penduduk ke Ibu Kota Nusantara (IKN).


Cerita Korban Banjir di Padang: Bantuan Belum Datang, Anak-anak Sudah Mulai Lapar

20 hari lalu

Salah satu rumah warga di kawasan Kurao Pagang, Nanggalo, Padang, Sumatera Barat (Sumbar) tergenang banjir pada Jumat (8/3/2024) pagi. ANTARA/FathulAbdi
Cerita Korban Banjir di Padang: Bantuan Belum Datang, Anak-anak Sudah Mulai Lapar

Banjir merendam sejumlah daerah di Kota Padang, Sumatra Barat sejak Kamis malam, 7 Maret 2024. Korban banjir menceritakan pengalamannya.


Dekranasda Kota Padang Berpartisipasi Dalam INACRAFT 2024

29 hari lalu

Dekranasda Kota Padang Berpartisipasi Dalam INACRAFT 2024

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Padang ikut berpartisipasi dalam pameran kerajinan International Handicraft Trade Fair atau INACRAFT 2024.


Menjadikan Padang Kota yang Bersih

32 hari lalu

Menjadikan Padang Kota yang Bersih

Program Padang Bagoro upaya untuk menggerakkan dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan