Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Fakta Unik Louis Pasteur, Dijadikan Nama BUMN dan Jalan di Bandung

image-gnews
Gedung Biofarma di Jalan Pasteur, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Prima Mulia
Gedung Biofarma di Jalan Pasteur, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Orang yang berprestasi dan berjasa kerap dikenang dengan berbagai cara. Salahsatunya dengan cara diabadikan menjadi nama. Louis Pasteur misalnya, ahli kimia dan mikrobiologi dari Prancis ini diabadikan di Indonesia. Namanya tentu tak asing lagi bagi orang Bandung. salah satu pakar mikrobiologi medis terpenting ini lahir pada 27 Desember 1822 di Dole, Perancis dan meninggal dunia pada 28 September 1895, Saint-Cloud Perancis. Selama berkarya sepanjang hidupnya, juga memiliki beragam fakta unik. Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah fakta unik dari Louis Pasteur:

1. Melahirkan istilah pasteurisasi

Mengacu britannica, Pada 1863, atas permintaan kaisar Perancis, Napoleon III, Pasteur mempelajari kontaminasi anggur dan menunjukkan bahwa itu disebabkan mikroba. Akibatnya, untuk mencegah kontaminasi, Pasteur menggunakan prosedur sederhana dengan memanaskan anggur hingga 50-60 derajat Celcius. Prosedur tersebut sekarang dikenal secara universal sebagai pasteurisasi. Meskipun kini, pasteurisasi jarang digunakan untuk anggur yang bermanfaat untuk penuaan karena membunuh organisme saat proses penuaan, tetapi masih banyak diterapkan pada makanan dan minuman, terutama susu.

2. Mendirikan Pasteur Institute 

Kehidupan Pasteur dipenuhi dengan penemuan revolusioner dan ditandai sejumlah peristiwa yang memicu keinginannya memahami penyakit pada masanya. Akhirnya, pada 1887, didirikan Pasteur Institute yang namanya berasal dari pendiri termasyhur dan berhutang banyak pada kejeniusan ilmiah. Selain itu, nama institut ini juga berhubungan dengan kehidupan dan penemuan banyak ilmuwan lainnya yang terinspirasi dari cita-cita humanis Pasteur. Sebab, Pasteur banyak memiliki terobosan ilmiah yang bermanfaat bagi kesehatan masyarakat di seluruh dunia. Pasteur Institute baru dibuka untuk publik pada 14 November 1888 setelah Pasteur berhasil menarik dana internasional, seperti tertulis pasteur.fr

3. Kisah hidupnya diangkat dalam sebuah film

Perjalanan hidup Louis Pasteur dikisahkan dalam film berjudul The Story of Louis Pasteur pada 1936. Film tersebut dibintangi oleh Paul Muni sebagai Louis Pasteur, ilmuwan terkenal yang mengembangkan kemajuan besar dalam mikrobiologi untuk merevolusionisasikan pertanian dan kedokteran. Film ini ditulis oleh Pierre Collings dan Sheridan Gibney. Sementara itu, William Dieterle didapuk sebagai sutradara film dokumenter Amerika ini. Film ini berhasil mengantarkan Paul Muni memenangkan Academy Award untuk Aktor Terbaik, Collings dan Gibney memenangkan Permainan Latar dan Cerita Terbaik. Film tersebut pun dinominasikan untuk Film Terbaik, sebagaimana dilansir p2k.stekom.ac.id.

4. Nama Pasteur dijadikan nama perusahaan Cikal Bakal BUMN Bio Farma

Biofarma merupakan salah satu BUMN berdomisili Bandung yang memproduksi vaksin, antisera, dan produk biologi lainnya. Perusahaan ini didirikan pemerintah kolonial Belanda pada 1890 di Jakarta dengan nama Parc-vaccinogène (Lembaga Pengembangan Vaksin Negara). Perusahaan ini berfokus pada berbagai penelitian memberantas penyakit menular dan menjalin kerja sama dengan Pasteur Institute untuk meneliti mikrobiologi. Kerja sama tersebut berdampak pada berubahnya nama perusahaan ini menjadi Parc-vaccinogène en Instituut Pasteur berdasarkan nama dari Louis Pasteur.

Merujuk biofarma.co.id, pada 1923, Parc-vaccinogène pindah ke Jalan Pasteur nomor 28, Bandung. Kemudian, pada 1955, Parc-vaccinogène berubah nama lagi menjadi Perusahaan Negara Pasteur. Lalu, nama perusahaan ini berubah lagi menjadi Perusahaan Negara Bio Farma dan pada 1978 berubah status menjadi Perusahaan Umum Bio Farma. 

5. Louis Pasteur dijadikan nama jalan di Bandung

Bio Farma, perusahaan yang menggunakan nama Louis Pasteur berada di Jalan Pasteur nomor 28, Bandung, Jawa Barat. Nama jalan tersebut pun diambil dari nama Louis Pasteur sebagai bentuk dedikasinya untuk kesehatan, khususnya menangani penyakit menular di daerah tersebut. Akibatnya, nama jalan di Bandung tersebut dinamakan Jalan Pasteur. 

Pilihan Editor: Kemacetan Panjang di Pasteur Akibat Ganjil Genap Bandung 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kemenhub Ungkap Persiapan dan Jumlah Armada Transportasi Mudik Tahun Ini

5 jam lalu

Jalan Pantura Kudus-Demak, Jawa Tengah yang rusak akibat banjir mulai diperbaiki untuk persiapan arus mudik lebaran 2024 pada Kamis 28 Maret 2024. Perbaikan dan pengaspalan dilaksanakan dari jembatan batas antar kabupaten sampai depan Pasar Karanganyar, tepatnya di kilometer 44+500 B - 45+900 B arah Kudus-Demak. Tempo/Budi Purwanto
Kemenhub Ungkap Persiapan dan Jumlah Armada Transportasi Mudik Tahun Ini

Kemenhub sebut pekerjaan proyek di sekitar ruas jalan yang dimanfaatkan sebagai jalur mudik akan dihentikan mulai 31 Maret hingga 21 April 2024.


LinkAja Dapat Pendanaan Investasi Strategis dari Mitsui

15 jam lalu

Layanan Syariah LinkAja pada  pameran Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-8 Tahun 2021 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis, 28 Oktober 2021. Tempo/Tony Hartawan
LinkAja Dapat Pendanaan Investasi Strategis dari Mitsui

Aksi korporasi BUMN dan LinkAja untuk memperkuat ekosistem dan strategi bisnis, termasuk potensi kolaborasi di dalam ekosistem BUMN.


Kasus Dugaan Korupsi Jalan Tol Trans Sumatera, KPK Geledah Kantor Pusat PT Hutama Karya dan Anak Perusahaannya

1 hari lalu

Juru bicara KPK, Ali Fikri, memberikan keterangan kepada awak media, di  gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Selasa, 19 Maret 2024. KPK menyatakan tengah melakukan penyidikan dugaan tindak pidana korupsi terkait pekerjaan retrofit sistem sootblowing Pembangkit Listrik Tenaga Uap Bukit Asam PT PLN (Persero) unit Induk Pembangkit Sumatera Bagian Selatan Tahun 2017 - 2022.  TEMPO/Imam Sukamto
Kasus Dugaan Korupsi Jalan Tol Trans Sumatera, KPK Geledah Kantor Pusat PT Hutama Karya dan Anak Perusahaannya

KPK menggeledah kantor pusat PT Hutama Karya (Persero) dan anak perusahaannya, PT Hutama Karya Realtindo (HKR).


Mengenal Kode CA, C, P, Q, S, dan Z dalam Tiket Kereta Api Ekonomi

2 hari lalu

Penumpang menunjukkan tiket di dalam gerbong kereta api luar biasa relasi Gambir - Surabaya Pasarturi di Stasiun Gambir, Jakarta, Selasa, 12 Mei 2020. PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengoperasikan kereta api luar biasa (KLB) jarak jauh. TEMPO/Tony Hartawan
Mengenal Kode CA, C, P, Q, S, dan Z dalam Tiket Kereta Api Ekonomi

Terdapat kode dalam tiket kereta api ekonomi. Apa artinya Kode CA, C, P, Q, S, dan Z.


KAI Sediakan 480 Ribu Tiket Mudik Gratis Jakarta-Semarang, Pemesanan via Aplikasi Dibuka Siang Ini

2 hari lalu

Calon penumpang melakukan pembayaran pemesanan tiket kereta api di Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu, 3 April 2022. Tiket kereta Lebaran sudah dapat dibeli melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, loket stasiun, serta seluruh channel resmi penjualan tiket KAI lainnya. TEMPO/Muhammad Hidayat
KAI Sediakan 480 Ribu Tiket Mudik Gratis Jakarta-Semarang, Pemesanan via Aplikasi Dibuka Siang Ini

KAI menyatakan program mudik gratis ini terbuka bagi seluruh masyarakat Indonesia.


Pemerintah Alokasikan Pembiayaan Investasi Rp 176,2 Triliun, Sri Mulyani: Mayoritas untuk Infrastruktur

3 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani bersama jajarannya bersiap memulai konferensi pers APBN Kita edisi Maret 2024 di Jakarta, Senin 25 Maret 2024. Sri Mulyani mengatakan, realisasi anggaran Pemilu 2024 hingga 29 Februari 2024 sebesar Rp 23,1 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
Pemerintah Alokasikan Pembiayaan Investasi Rp 176,2 Triliun, Sri Mulyani: Mayoritas untuk Infrastruktur

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pembiayaan investasi ini mayoritas ditujukan untuk mendukung pembangunan infrastruktur.


Berapa THR Pegawai BUMN? Segini Perkiraannya

3 hari lalu

Ilustrasi pekerja menerima THR. Pexels
Berapa THR Pegawai BUMN? Segini Perkiraannya

Pegawai Badan Usaha Milik Negara atau BUMN mendapat tunjangan hari raya atau THR. Berapa perkiraan nilainya?


Bank Mandiri Gelar Pasar Murah 1000 Paket Sembako

3 hari lalu

Bank Mandiri Gelar Pasar Murah 1000 Paket Sembako

Kementerian BUMN bersama BUMN menyediakan paket sembako yang terdiri dari beras 5 Kg, 1 liter minyak goreng, dan gula 1 liter seharga Rp 75.000.


Daftar Mudik Gratis BUMN 2024, Ini Jadwal dan Tautan Pendaftaran

3 hari lalu

Salah satu bus yang mengangkut peserta Program Mudik Gratis Lebaran 2023 untuk kembali ke Jakarta dan sekitarnya diberangkatkan dari Terminal Tirtonadi Solo, Jumat, 28 April 2023.
Daftar Mudik Gratis BUMN 2024, Ini Jadwal dan Tautan Pendaftaran

Jadwal dan link pendaftaran mudik gratis BUMN 2024.


Rekrutmen BUMN 2024 Dibuka, FHCI BUMN Tanggapi Keluhan Tes Bahasa Inggris yang Sulit

5 hari lalu

Situs Rekrutmen Bersama FHCI BUMN menyampaikan pengumuman tahap tahap 1 berupa registrasi online dan seleksi administasi yang akan berakhir pada esok hari, Rabu, 11 Mei 2022. (Sumber: rekrutmenbersama.fhcibumn.id)
Rekrutmen BUMN 2024 Dibuka, FHCI BUMN Tanggapi Keluhan Tes Bahasa Inggris yang Sulit

Soal bahasa Inggris yang diberikan untuk rekrutmen BUMN dinilai sulit oleh peserta rekrutmen tahun lalu.