Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pantauan Menhub: Arus Balik Kedua Lancar dan Terkendali

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memantau pergerakan kendaraan pada puncak arus balik kedua, Senin, 1 Mei 2023.

Berdasarkan pantauan via udara, jalur tol maupun arteri dari Jakarta hingga Cirebon terpantau ramai lancar dan terkendali. "Arus balik masih terkendali dengan adanya contra flow serta one way. Kondisi jalan relatif landai," ujarnya.

Pasca memantau arus balik melalui udara, Menhub juga memimpin rapat terkait operasional pengendalian lalu lintas di Kantor Jasa Marga, Gerbang Tol Cikampek Utama KM 70. 

"Sekalipun terjadi kenaikan pemudik yang tinggi, kecepatan kendaraan saat ini lebih baik dibanding tahun lalu. Angka-angkanya terukur dan dihitung dengan sistem yang canggih. Ini patut kita banggakan," kata dia.

Berdasarkan data Jasa Marga, kecepatan rata-rata pada jalur Cawang sampai Semarang (KM 3 - KM 414) pada arus mudik 2023 adalah 72,8 km/jam lebih cepat 15,9 persen dibanding arus mudik 2022 yang hanya 62,8 km/jam.

Dari sisi waktu tempuh, tahun ini menjadi hanya 6 jam 4 menit (tanpa berhenti) atau lebih cepat 14 persen terhadap rata-rata arus mudik 2022 yakni 7 jam 2 menit.

Sementara, kecepatan rata-rata arus balik di jalur Semarang sampai Cawang (KM 414 - KM 3) pada 22 April hingga 30 April 2023 sebesar 77,81 km/jam atau lebih cepat 15,2 persen dibanding rata-rata arus balik 2022 sebesar 67,54 km/jam.

Waktu tempuh rata-rata dari Semarang hingga Cawang pada periode arus balik menjadi hanya 5 jam 49 menit (tanpa berhenti), lebih cepat 118 persen dibanding rata-rata arus balik 2022 yang mencapai 7 jam 7 menit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kita masih lakukan pemantauan hingga nanti malam dan besok. Namun dilihat dari volume kendaraan yang masih di bawah kapasitas jalan, maka pergerakan relatif lancar, " tutur Menhub.

Kapasitas jalan dari KM 66 sebanyak 166.000 kendaraan, sementara hingga puncak arus balik hari ini, volume kendaraan masih di 161.000 kendaraan. Menurut Menhub, keberhasilan menangani kemacetan selama arus balik berkat kolaborasi berbagai pihak. “Khususnya Polri, Jasa Raharja, Jasa Marga dan kita semuanya. Doakan malam ini berjalan dengan baik.”

Lebih lanjut Menhub menyampaikan pengendalian pergerakan kendaraan yang jauh lebih baik dibanding tahun lalu berkat evaluasi dan upaya perbaikannya yang terus dilakukan.

Adapun dua lokasi krusial yang mendapat perbaikan utama adalah kawasan Merak dan Cipularang. "Di Merak kita tambah pelabuhan, kita tambah kapal, perbaiki jalan masuk menjadi lebih besar, perbaiki rest area menjadi lebih besar. Sementara di Cipularang itu, tahun lalu terjadi stuck, maka tahun ini ditambahlah jalur menjadi 3 dan 4 jalur, sehingga Kakorlantas bisa leluasa membuat contra flow yang membuat pergerakan dari Bandung ke Jakarta tidak tersendat dan lancar," kata dia.

Pada kesempatan yang sama, Kakorlantas Firman Santyabudi menjelaskan masih akan terus mengawal kelancaran puncak arus balik hari ini sampai besok pagi. "Kita msh menunggu 1 hari lagi besok untuk memantau masyarakat yang akan kembali ke Jakarta. Sampai hari ini kami masih menyiagakan personil, untuk mengantisipasi terjadi lonjakan," ucapnya. 

Sementara itu, Direktur Utama PT Jasa Raharja Rivan A. Purwantono menyampaikan angka kecelakaan lalu lintas mengalami penurunan signifikan. Pada 2023 ini dari h-7 sampai h+7 Lebaran, jumlah korban kecelakaan total turun 25 persen, dari 8.949 orang di tahun 2022 menjadi 6.686 orang di tahun ini. Korban kecelakaan yang meninggal dunia pun turun 40%, dari sebelumnya 1.253 orang menjadi 755 orang. (*)

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dirut Bulog Salurkan Beras Bantuan Pangan ke Balikpapan

5 jam lalu

Dirut Bulog Salurkan Beras Bantuan Pangan ke Balikpapan

Beras diberikan setiap bulan hingga November. Tiap keluarga mendapat jatah 10 kilogram.


Lestari Moerdijat Dorong Pelaku Usaha Kuliner Demak Antisipasi Perkembangan Zaman

7 jam lalu

Lestari Moerdijat Dorong Pelaku Usaha Kuliner Demak Antisipasi Perkembangan Zaman

Berdasarkan catatan Kemenparekraf dalam setahun pengembangan subsektor kuliner menyumbang Rp455,44 triliun.


Fadel Muhammad Dukung Hilirisasi Sektor Pangan Gorontalo

8 jam lalu

Wakil Ketua MPR RI Fadel Muhammad.
Fadel Muhammad Dukung Hilirisasi Sektor Pangan Gorontalo

Langkah menuju hilirisasi dibuktikan dengan menjadi tuan rumah acara Internasional World Coconut Day 2023.


Bamsoet Dorong Gyeongju dan Bangli Jadi Sister City

11 jam lalu

Bamsoet Dorong Gyeongju dan Bangli Jadi Sister City

Kedua daerah tersebut memiliki banyak kesamaan, seperti pariwisata dan sistem pertanian smart farming.


Rayakan HUT ke-59 Sulawesi Utara, Gubernur Beberkan Prestasi

11 jam lalu

Rayakan HUT ke-59 Sulawesi Utara, Gubernur Beberkan Prestasi

Capaian terjadi di sektor ekonomi, pariwisata, industri, pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.


Telkomsel Hadirkan Layanan untuk Teman Tuli di GraPARI

12 jam lalu

Telkomsel Hadirkan Layanan untuk Teman Tuli di GraPARI

Berkolaborasi dengan Silang.id, Telkomsel memberikan pembelajaran bahasa isyarat Indonesia kepada para petugas layanan di GraPARI.


Wuling Kembali Usung New Almaz RS dan Air ev Lite di GIIAS Surabaya 2023

15 jam lalu

Wuling kembali berpartisipasi di GIIAS Surbaya 2023 dengan menampilkan New Almaz RS dan memperkenalkan Air ev Lite.
Wuling Kembali Usung New Almaz RS dan Air ev Lite di GIIAS Surabaya 2023

Masyarakat Surabaya dan sekitarnya berkesempatan untuk melihat langsung SUV inovatif serta varian baru mobil listrik Wuling.


Kolaborasi Pemerintah dan Cikarang Listrindo Mengatasi Polusi Udara

1 hari lalu

Kolaborasi Pemerintah dan Cikarang Listrindo Mengatasi Polusi Udara

PT Cikarang Listrindo Tbk (IDX:POWR) sebagai perusahaan pembangkit yang mengutamakan aspek Environment Social Governance (ESG) dalam operasinya selalu menjaga agar operasi perseroan sesuai dengan regulasi dan arahan pemerintah.


Bank Mandiri Perluas Layanan Kopra by Mandiri

1 hari lalu

Bank Mandiri Perluas Layanan Kopra by Mandiri

Bank Mandiri terus mengoptimalkan platform Kopra by Mandiri sebagai andalan dalam menghadirkan solusi nasabah.


Komisi VII Dorong Pengawasan Distribusi BBM dan LPG Bersubsidi

1 hari lalu

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Dony Maryadi Oekon saat memimpin kunjungan kerja spesifik Komisi VII DPR ke Denpasar, Bali, pada Kamis (21/9/2023). Foto: Ulfi/nr
Komisi VII Dorong Pengawasan Distribusi BBM dan LPG Bersubsidi

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Dony Maryadi Oekon melakukan Kunjungan Kerja Spesifik ke DPPU (Depot Pengisian Pesawat Udara) Ngurah Rai dan TBBM (Terminal Bahan Bakar Minyak) Manggis di Denpasar