Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Paskibraka 2022 Ikuti Diklat Pancasila di Sumatera Selatan

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Prof. Drs. K.H. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D. memberikan pembekalan pembinaan Ideologi Pancasila bagi Paskibraka Tahun 2022. Sebanyak 5.183 anggota Paskibraka yang terdaftar, terdiri dari 6 Provinsi di Pulau Sumatera, yakni Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Riau, dan Bengkulu. Pembekalan ini diikuti para peserta, serempak secara hybrid di Kota Palembang, Kamis, 13 April 2023.

Pelaksanaan Pembinaan Ideologi Pancasila dalam Program Paskibraka Tahun 2022 di Palembang merupakan tindak lanjut dari Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 tentang Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka dalam rangka kaderisasi calon pemimpin bangsa yang berkarakter Pancasila. Calon-calon pemimpin nasional masa depan tersebut memainkan peran strategis dalam mewujudkan cita-cita berbangsa dan bernegara.

Pelaksanaan Pembinaan Ideologi Pancasila yang dilakukan kali ini menggunakan sistem pengelolaan pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi.

Demi terwujudnya sumber daya manusia Indonesia yang unggul dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi serta berkepribadian luhur sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, Prof. Yudian mendorong para Paskibraka untuk menguasai beragam skills dan Bahasa agar mampu berdaya saing di dunia Internasional.

"Jadi, adik-adik sekalian juga harus melahap ragam ilmu pengetahuan, kuasai teknologi, asah hard skill dan juga soft skill,  khususnya yang berkaitan dengan kemampuan berkomunikasi, kecerdasan sosial, serta kemampuan beradaptasi yang baik di dalam kehidupan maupun dunia kerja. Kuasai juga bahasa-bahasa asing, karena dengan begitu adik-adik akan mampu bersaing, tidak hanya di kancah nasional, tetapi juga internasional", tuturnya.

Prof. Yudian menuturkan, pembinaan Ideologi Pancasila bagi Paskibraka perlu dilakukan dengan bergotong royong secara nasional agar pembangunan karakter bangsa dapat tercapai.

Menurutnya, Purnapaskibraka ini nantinya akan memegang tongkat estafet perjuangan bangsa pada masa yang akan datang. Sehingga sebagai calon pemimpin bangsa, para Paskibraka harus memiliki karakter Pancasila.

"Gotong royong dalam Program Paskibraka yang sedang kita laksanakan ini, merupakan salah satu wujud syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena melalui program ini akan dihasilkan kader-kader pemimpin bangsa masa depan yang mewarisi api semangat Proklamasi Kemerdekaan Bangsa Indonesia. Tentu saja kaderisasi calon-calon pemimpin bangsa ini merupakan proses panjang yang berkesinambungan, serta dibutuhkan integritas dan konsistensi gotong royong dari semua (pihak)", ujarnya.

Senada dengan Kepala BPIP, Deputi Bidang Pengendalian dan Evaluasi, Dr. Rima Agristina, S.H., M.H. menyampaikan, Paskibraka yang nantinya akan diangkat menjadi Duta Pancasila merupakan salah satu komponen bangsa yang turut menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Menjaga tetap berkibarnya Bendera Merah Putih diseluruh pelosok Indonesia.

“Diperlukan gotong royong kita semua untuk menjaga kedaulatan NKRI, menjaga wilayah Indonesia agar tetap hanya merah putih yang berkibar di seluruh pelosok Indonesia. Komponen terdepan yang akan menjaga itu, kami letakkan kepada adik-adik semua sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka”, ujar Koordinator Nasional Program Paskibraka tersebut.

Rima menjelaskan, menjadi Duta Pancasila adalah suatu amanah yang sangat besar bagi para Paskibraka. BPIP meletakkan suatu pesan yang sangat dalam dan mendasar kepada para duta Pancasila sebagai calon-calon pemimpin Indonesia masa depan.

“Adik-adik yang saya banggakan, hari ini adik-adik akan memperoleh pembekalan dan khususnya pengarahan dari Bapak Kepala  BPIP, untuk siap nanti menjalani tugas sebagai Purnapaskibraka Duta Pancasila," ucapnya.

Namun dia mengingatkan, belum para peserta dapat berhasil kalau tidak mengikuti dengan sungguh-sungguh pembekalan pada kegiatan ini, karena ada aturan, ada tata tertib agar peserta semua dapat lolos dalam kegiatan pembekalan ini memenuhi semua persyataran  untuk ditetapkan sebagai Duta Pancasila.

Direktur Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan, Sadono Sriharjo, S.T., M.M. melaporkan pelaksanaan pembinaan ideologi Pancasila bagi Paskibraka dilakukan dengan metode pembelajaran aktif berbasis Learning Management System (LMS) dengan fasilitator, narasumber dan kolaborasi strategis dengan Lemhannas RI.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pelaksanaan kegiatan untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan dengan proses pembelajaaran aktif yaitu menggunakan Learning Management System (LMS) sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan serta diampu oleh para fasilitator yang kompeten dari BPIP dengan materi-materi yang berkaitan dengan Pancasila, revolusi mental, wawasan kebangsaan dan kewarganegaraan, kewaspadaan dan ketahanan nasional, literasi digital dan kepaskibrakaan.

"Dalam pelaksanaan kegiatan juga dilakukan kolaborasi dengan Lemhannas RI, utamanya untuk materi-materi terkait dengan wawasan kebangsaan, kewarganegaraan serta kewaspadaan dan ketahanan nasional”, tuturnya.  

Sadono menyampaikan, berdasarkan hasil pendataan yang telah dilakukan terhadap 38 Provinsi berserta 525 kabupaten/kota, jumlah Paskibraka Tahun 2022 yang telah ditetapkan sebagai peserta kegiatan PIP adalah sejumlah 22.202 peserta. Dari total jumlah tersebut, sejumlah 1.257 telah mengikuti pelaksanaan PIP yang dilaksanakan BPIP pada tahun 2022 serta piloting LMS di Provinsi Banten pada Bulan Maret 2023.

Selanjutnya, pelaksanaan kegiatan yang akan dilaksanakan hingga akhir Mei 2023 mendatang, akan dipusatkan di 6 lokus kegiatan, meliputi Provinsi Sumatera Selatan, Provinsi Bangka Belitung, Provinsi Bali, Provinsi Kalimantan Tengah, Provinsi Sulawesi Selatan, dan Provinsi Maluku. Sedangkan untuk kegiatan di lokus Sumatera Selatan ini diikuti oleh Paskibraka Tahun 2022 dari 6 provinsi, yakni Provinsi Aceh, Provinsi Sumatera Utara, Provinsi Sumatera Selatan, Provinsi Sumatera Barat, Provinsi Bengkulu, dan Provinsi Riau, dengan 116 kabupaten/kota, serta total jumlah peserta 5.183 peserta.

Sementara, Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sumatera Selatan, Dr. H. Al Fajri Zabidi yang memberikan sambutan mewakili Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan, mengharapkan para peserta Paskibraka Tahun 2022 yang sebentar lagi akan menjadi Purnapaskibraka Duta Pancasila dapat membantu pemerintah daerah dalam proses Paskibraka Tahun 2023 yang sedang berlangsung.

Disamping peran nyata dari para Paskibraka Tahun 2022 juga diharapkan akan memberikan kontribusi bagi kemajuan Provinsi Sumatera Selatan.

"Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan rekomendasi bagi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan untuk memberdayakan para Purnapaskibraka Tahun 2022 secara lebih optimal menuju Sumsel Maju Untuk Semua." ujarnya.

Dr. Darmansjah Djumala, S.E., M.A. fasilitator dari  Dewan Pakar BPIP RI menyampaikan materi "Aktualisasi Pancasila Bagi Generasi Muda: Ancaman Ideologi Transnasional Bagi Generasi Muda" yang menyoroti aspek historisitas Pancasila hingga tantangannya dalam konteks lokal dan global.

Fakta historis menunjukkan semangat gotong royong sudah dilakukan oleh para pendiri bangsa, yakni golongan kebangsaan dan golongan agama,  dalam proses perumusan Pancasila mulai 1 Juni, 22 Juni, hingga 18 Agustus 1945. Menurutnya, Pancasila sebagai salah satu konsensus bangsa Indonesia harus diterapkan dan ditegakkan dalam segenap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Darmansyah juga berpesan kepada seluruh peserta Paskibraka untuk secara simultan mempraktikkan nilai-nilai Pancasila dalam menjawab tantangan bangsa ke depan, baik di lingkup lokal maupun global.

Sedangkan Romo Benny Staf Ahli Ketua Dewan Pengarah BPIP RI yang menyampaikan materi "Literasi Digital: Pancasila Dalam Tindakan Mewujudkan Generasi Muda Unggul Era Revolusi Industri 4.0" mengajak seluruh peserta untuk merebut ruang-ruang publik dengan mengisi konten-konten yang baik sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Kegiatan Pembinaan Ideologi Pancasila bagi Paskibraka Tahun 2022 ditutup dengan materi pengenalan organisasi Duta Pancasila Purnapaskibraka Indonesia oleh Ketua Umum Kak Yuslihayanti.(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Dirjen Imigrasi Silmy Karim Bertugas di Konter Bandara Soetta

10 jam lalu

Dirjen Imigrasi Silmy Karim (kiri) saat menjadi petugas konter Imigrasi di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu, 14 September 2024. Dok. Kemenkumham
Dirjen Imigrasi Silmy Karim Bertugas di Konter Bandara Soetta

Direktur Jenderal Imigrasi, Silmy Karim, meluangkan waktu menjadi petugas konter imigrasi di Bandara Soekarno-Hatta


Bamsoet Harap Kesuksesan Konser Bruno Mars Dorong Pariwisata Nasional

11 jam lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (kanan) saat menyaksikan konser Bruno Mars di Jakarta, Sabtu, 14 September 2024. Dok. MPR
Bamsoet Harap Kesuksesan Konser Bruno Mars Dorong Pariwisata Nasional

Bambang Soesatyo, memberikan apresiasi terhadap kesuksesan konser Bruno Mars yang diselenggarakan oleh PK Entertainment di Jakarta International Stadium (JIS) selama tiga hari.


Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Anindya Bakrie sebagai Ketua Umum Kadin

12 jam lalu

Ketua MPR RI sekaligus Mantan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia Bambang Soesatyo saat memberi sambutan dalam acara Munaslub KADIN Indonesia di Jakarta, Sabtu, 14 September 2024. Dok. MPR
Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Anindya Bakrie sebagai Ketua Umum Kadin

Bambang Soesatyo, memberikan apresiasi atas terpilihnya Anindya Bakrie sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia yang baru.


Hadiri Konvensi KADIN, Bamsoet Ingatkan Pentingnya Wawasan Kebangsaan Dunia Usaha

18 jam lalu

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Asosiasi Rekanan Pengadaan Barang dan Distributor (ARDIN) Indonesia serta Kepala Badang Polhukam Kadin Indonesia Bambang Soesatyo saat menghadiri Konvensi Anggota Luar Biasa KADIN Indonesia di Jakarta, Jumat, 13 September 2024. Dok. MPR
Hadiri Konvensi KADIN, Bamsoet Ingatkan Pentingnya Wawasan Kebangsaan Dunia Usaha

Bambang Soesatyo (Bamsoet), menegaskan pentingnya wawasan kebangsaan dalam dunia usaha saat menghadiri Konvensi Anggota Luar Biasa Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia di Jakarta pada Jumat, 13 September 2024 lalu.


Pemberdayaan BRI Majukan Klaster Kelengkeng Tuban

18 jam lalu

Kelompok petani kelengkeng Desa Sugihan, Tuban, Jawa Timur, Wiyono saat mengikuti  bazar UMKM dalam acara BRILiaN Independence Week 2024, yang berlangsung pada 16 Agustus 2024. Dok. BRI
Pemberdayaan BRI Majukan Klaster Kelengkeng Tuban

Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menegaskan komitmennya terhadap pemberdayaan UMKM melalui acara BRILiaN Independence Week 2024 yang diselenggarakan pada 16 Agustus 2024 lalu


Menpora Ario Dito Apresiasi Persiapan PON XXI 2024

19 jam lalu

Penjabat Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni (kanan) mendampingi Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotejo (tengah) pada Konferensi Pers mengenai pelaksanaan PON XXI 2024 Aceh-Sumut di Media Center Utama PON XXI Sumut Jalan Kapten Maulan Lubis, Kota Medan, Jumat, 13 September 2024. Dok. Alexander AP Siahaan/Diskominfo Provsu
Menpora Ario Dito Apresiasi Persiapan PON XXI 2024

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo memberikan apresiasi terhadap kesiapan Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) Sumatera Utara dalam penyelenggaraan PON XXI 2024.


Warna Lampu yang Cocok untuk Kamar Tidur

1 hari lalu

Ilustrasi kamar tidur menggunakan penerangan lampu. Dok Shopee
Warna Lampu yang Cocok untuk Kamar Tidur

Salah satu produk yang bisa memberikan variasi warna lampu sesuai kebutuhan adalah WiZ Smart Lighting.


Telkomsel Hadirkan Showcase 5G di PON XXI Aceh-Sumut 2024

1 hari lalu

Telkomsel 5G Showcase di PON XXI Aceh Sumut 2024_4-6: Showcase 5G Telkomsel tersebar di tiga lokasi penyelenggaraan PON XXI, yakni Stadion Harapan Bangsa di Banda Aceh, Dinas Pemuda dan Olahraga di Medan, serta Sport Center Deli Serdang yang berkolaborasi bersama para mitra vendor global terkemuka di bidang teknologi seperti Ericsson, Huawei dan Qualcomm dalam menghadirkan 11 use case 5G, meliputi 5G Cyber Dog, AI UU Robot, Smart Glasses, FMC Smart Home, Virtual Reality (VR), Sports Fan Engagement, 5G Device Ecosystem, 5G Smart Live Broadcast, Smart Pole CCTV, 5G New Calling, hingga Telkomsel.1. Dok. Telkomsel
Telkomsel Hadirkan Showcase 5G di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Tujuannya untuk memberikan pengalaman teknologi terkini bagi para peserta, pengunjung dan masyarakat sekitar.


Program Lingkungan BRI Dukung Net Zero Emission di 2050

1 hari lalu

Program BRI Menanam Grow & Green, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat bisa menjaga bumi dan melestarikan segala sumber daya alam di dalamnya. Dok. BRI
Program Lingkungan BRI Dukung Net Zero Emission di 2050

BRI melaksanakan beberapa program lingkungan, termasuk program Zero Waste to Landfill dan program penghijauan BRI Menanam, serta BRI Menanam Grow & Green.


Menpora Pastikan Venue Voli Ruangan PON XXI di Deli Serdang Siap Digunakan

1 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga Ario Bimo Nandito Ariotedjo didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumatera Utara Baharuddin Siagian melakukan kunjungan ke venue voli Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut di Sport Centre, Kabupaten Deli Serdang, Jumat 13 September 2024. Dok. Pemprov Sumatera Utara
Menpora Pastikan Venue Voli Ruangan PON XXI di Deli Serdang Siap Digunakan

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo melakukan kunjungan ke venue voli ruangan PON XXI Wilayah Sumatera Utara di Sport Centre, Kabupaten Deli Serdang, Rabu, 13 September 2024.