Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Plt Menpora Sebut Piala Dunia U-20 Terancam Batal bukan Berarti Kiamat

Reporter

image-gnews
Plt Menpora Muhadjir Effendy. TEMPO/Randy
Plt Menpora Muhadjir Effendy. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaksana Tugas (PLT) Menteri Pemuda dan Olahraga Muhadjir Effendy mengatakan masyarakat tak perlu khawatir jika Piala Dunia U-20 batal digelar di Indonesia seolah bakal terjadi kiamat.

"Kita enggak usah terlalu melihat ada suatu hal yang bakal terjadi luar biasa itu," ujar Muhadjir dalam rapat kerja dengan Komisi X DPR RI, di Gedung Nusantara 1 DPR RI, Jakarta, Selasa, 28 Maret 2023. 

Indonesia telah ditetapkan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Namun, hal ini belakangan diragukan setelah FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U-20 di Bali.

Pembatalan ini berkaitan dengan sikap Gubernur Bali Wayan Koster yang menolak keikutsertaan Timnas Israel. Penolakan terhadap Timnas Israel U-20 juga dilontarkan sejumlah kepala daerah lain dan organisasi massa Islam.

Muhadjir meminta masyarakat tidak terhanyut dengan euforia, protes, dan hiruk-pikuk lainnya ihwal penyelenggaran Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia hingga melupakan cita-cita besar pembangunan manusia yang harus terancang dan terprogram dengan baik.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan itu menuturkan sepakbola hanya bagian kecil dari gerakan membangun manusia Indonesia yang sehat, terdidik, memiliki keterampilan baik, dan berakhlak mulia.

"Jadi sebetulnya hiruk pikuk U-20 ini sebetulnya bukan bagian yang betul-betul besar dalam konteks pembangunan manusia Indonesia," ucapnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Muhadjir beranggapan pelaksaanaan olahraga bukan satu-satunya prioritas yang benar-benar menentukan masa depan Indonesia. "Hanya berada di bagian lingkaran kecil sehingga saya dengan segala hormat saya ingin menyampaikan bahwa dilihat dari skala prioritas sebetulnya bukan menjadi prioritas yang benar-benar menentukan masa depan Indonesia," ucap dia. 

Muhadjir mengatakan jangan sampai pelaksanaan olahraga, yang sebetulnya tidak dalam posisi strategis pembangunan manusia di Indonesia, menyita perhatian dan energi masyarakat sehingga melupakan program lain di Indonesia yang belum tuntas.

"Saya kira semua kementerian yang berada dalam koordinasi Kemenko PMK adalah mengacu kepada desain besar pembangunan manusia ini," ucap Muhadjir Effendy.

Di lain sisi, Ketua Komisi Olahraga DPR RI Saiful Huda mengatakan pihaknya ingin pemerintah menuntaskan permasalahan terkait persiapan Piala Dunia U-20. DPR ingin pemerintah berkompromi dengan pihak FIFA demi menghasilkan jalan terbaik supaya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 dapat dilaksanakan.

Komisi Olahraga DPR RI mendorong pemerintah mengambi inisiatif secepatnya dan berharap ada jalan tengah dari pelaksanaan Piala Dunia U-20 2023 ini.

Pilihan Editor: Jokowi Jawab Polemik Timnas Israel Piala Dunia U-20: Jangan Campur Olahraga dan Politik

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kepada Menpora Dito Ariotedjo, Jeka Saragih Sampaikan Keinginan Bertemu Jokowi untuk Komunikasi Soal Keadaan Kampung Halamannya

6 hari lalu

Petarung MMA Indonesia, Jeka Saragih, bertemu beraudiensi dengan Menpora Dito Ariotedjo, Kamis, 24 November 2023. (kemenpora.go.id)
Kepada Menpora Dito Ariotedjo, Jeka Saragih Sampaikan Keinginan Bertemu Jokowi untuk Komunikasi Soal Keadaan Kampung Halamannya

Petarung MMA Indonesia, Jeka Saragih, ingin prestasinya di arena UFC diikuti generasi muda.


Viral Menu PMT Kota Depok , Wali Kota Idris: Bukan Pakar Gizi Jangan Ngomong

6 hari lalu

Wali Kota Depok Mohammad Idris menjelaskan tentang program pemberian makanan tambahan usai rapat paripurna persetujuan DPRD terhadap raperda APBD Kota Depok Tahun 2024 di Gedung DPRD Kota Depok, Rabu 22 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Viral Menu PMT Kota Depok , Wali Kota Idris: Bukan Pakar Gizi Jangan Ngomong

Wali Kota Mohammad Idris 'serang balik' mereka semua yang pernah mengkritik Program PMT Dinas Kesehatan Depok.


Begini Jawaban Menpora Dito Ariotedjo Saat Ditanya Performa Timnas Indonesia Senior dan U-17

7 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Begini Jawaban Menpora Dito Ariotedjo Saat Ditanya Performa Timnas Indonesia Senior dan U-17

Dua level Timnas Indonesia, U-17 dan senior, baru saja menjalani rangkaian pertandingan dalam kompetisi berbeda. Apa kata Menpora Dito Ariotedjo?


Menpora Beri Kabar Baik Soal Jadwal Penyerahan Bonus Medali Asian Games 2023 Hangzhou

7 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. TEMPO/Randy
Menpora Beri Kabar Baik Soal Jadwal Penyerahan Bonus Medali Asian Games 2023 Hangzhou

Menpora Dito Ariotedjo menyampaikan up date penyerahan bonus untuk para atlet berprestasi di Asian Games 2023 Hangzhou.


Viral Menu PMT Nasi dan Kuah di Depok, Menko Muhadjir: Jangan Main-Main

9 hari lalu

Menko PMK Muhadjir Effendy melaksanakan rapat bantuan kemanusiaan untuk Libya di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Jumat, 22 September 2023. Pemerintah Indonesia akan memberikan bantuan kemanusiaan untuk penanganan bencana banjir di Libya berupa logistik dengan menyiapkan 16 jenis barang dan jasa yang rencananya akan dikirimkan pada tanggal 27 September 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Viral Menu PMT Nasi dan Kuah di Depok, Menko Muhadjir: Jangan Main-Main

Menko PMK Muhadjir Effendy meminta para kepala daerah tidak main-main dengan pilihan menu program pemberian makanan tambahan (PMT)


Menpora Dito Ariotedjo: Penonton Piala Dunia U-17 Baru Ramai jika Timnas Indonesia Tampil

16 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Jakarta Pusat, Selasa, 31 Oktober 2023. TEMPO/Randy
Menpora Dito Ariotedjo: Penonton Piala Dunia U-17 Baru Ramai jika Timnas Indonesia Tampil

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo menyoroti sepinya penonton di Piala Dunia U-17 2023.


Korupsi, Mantan Menpora Malaysia Syed Saddiq Divonis 7 Tahun Penjara

21 hari lalu

Politisi Malaysia Syed Saddiq Syed Abdul Rahman berbicara selama wawancara dengan Reuters di Petaling Jaya, Malaysia 3 September 2020. [REUTERS/Lim Huey Teng]
Korupsi, Mantan Menpora Malaysia Syed Saddiq Divonis 7 Tahun Penjara

Mantan Menteri Pemuda dan Olah Raga Malaysia Syed Saddiq Syed Abdul Rahman juga dihukum denda Rp33 miliar dan cambuk dua kali


Massa Aksi Bersorak Presiden, Anies Baswedan: Kita Bicara soal Palestina

25 hari lalu

Sejumlah tokoh saat menghadiri Aksi Bela Palestina di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Ahad, 5 November 2023. TEMPO/HAN REVANDA
Massa Aksi Bersorak Presiden, Anies Baswedan: Kita Bicara soal Palestina

Para peserta Aksi Bela Palestina menyoraki Anies Baswedan dengan kata "presiden" ketika Mantan Gubernur DKI Jakarta itu naik ke atas panggung.


Hadiri Aksi Bela Palestina, Puan Maharani Minta Pemerintah Desak Israel Hentikan Serangan

25 hari lalu

Massa memadati kawasan Monas untuk mengikuti demonstrasi bertajuk Aksi Bela Palestina, Ahad pagi 5 November 2023. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Hadiri Aksi Bela Palestina, Puan Maharani Minta Pemerintah Desak Israel Hentikan Serangan

Puan Maharani dan sejumlah anggota parlemen ikut dalam Aksi Bela Palestina.


Aksi Bela Palestina, Din Syamsuddin Ingatkan Peristiwa 6 September 1944

25 hari lalu

Sejumlah tokoh saat menghadiri Aksi Bela Palestina di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Ahad, 5 November 2023. TEMPO/HAN REVANDA
Aksi Bela Palestina, Din Syamsuddin Ingatkan Peristiwa 6 September 1944

Din Syamsuddin mengingatkan massa Aksi Bela Palestina soal peristiwa 6 September 1944.