Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rencana Kedatangan Timnas Israel, Pemerintah Diminta Bersikap Tegas

Wakil Ketua MPR H. Sjarifuddin Hasan.
Wakil Ketua MPR H. Sjarifuddin Hasan.
Iklan

INFO NASIONAL – Wakil Ketua MPR RI Prof. Dr. H. Sjarifuddin Hasan, MM, MBA., atau yang akrab disapa Syarief Hasan meminta pemerintah bersikap tegas terhadap rencana keikutsertaan Timnas sepak bola Israel di ajang Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia, 20 Mei - 11 Juni 2023. Apalagi, saat ini penolakan terhadap rencana kedatangan Timnas sepak bola Israel di ajang Piala Dunia U-20, itu sudah disuarakan oleh berbagai ormas, mulai dari yang bersifat keagamaan hingga kepemudaan.

Menurut Syarief Hasan, penolakan berbagai kelompok masyarakat terhadap rencana kedatangan Timnas sepak bola Israel bisa dimengerti. Apalagi, sejauh ini kedua negara tidak memiliki hubungan diplomatik. Dan itu menjadi persoalan tersendiri.

"Pemerintah harus tegas menyikapi rencana kedatangan Timnas Israel ke Indonesia. Jangan membiarkan persoalan ini semakin meluas, apalagi penolakan masyarakat terhadap rencana kedatangan Timnas Israel, semakin hari semakin bertambah banyak," kata Syarief Hasan saat berkunjung ke Yogyakarta, Sabtu 18 Maret 2023.

Syarief Hasan yang juga anggota Komisi I DPR RI mengingatkan, rencana kehadiran Timnas Israel harus dipertimbangkan secara matang-matang. Bagaimanapun, olahraga bisa sangat berpengaruh terhadap dunia diplomatik. Karena itu, pemerintah harus bersikap dengan tegas, apalagi, sampai saat ini, Indonesia tidak mengakui keberadaan Israel.

"Pemerintah harus konsisten terhadap sikap yang dipegang selama ini. Yaitu terhadap masalah perdamaian dan kemerdekaan di muka bumi. Jangan sampai disatu sisi menentang penjajahan Israel di Palestina, tetapi menerima kedatangan tim bola negara Israel, untuk bertanding di Indonesia," kata Syarief Hasan.

Sejak dulu, menurut Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat, itu secara tegas konstitusi bangsa Indonesia selalu konsisten menyatakan dukungan terhadap kemerdekaan Palestina. Dan sampai kapanpun, dukungan itu tidak akan pernah lekang, sebelum kemerdekaan Palestina bisa terwujud secara utuh.

"Kita juga telah menerima konsekuensi, bahwa Bangsa Indonesia tidak memiliki hubungan dengan Israel dalam hal apapun. Karena itu, kita juga tidak memiliki keharusan untuk mengakomodir. Jadi sekali lagi pemerintah harus tegas," ujar dia.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Kemenag Buka Call Center untuk Masyarakat

4 jam lalu

Kemenag Buka Call Center untuk Masyarakat

Call Center merupakan jalur komunikasi publik yang akan memberi ruang bagi masyarakat untuk menyampaikan pertanyaan, kritik, dan saran.


Sejumlah Menteri Nikmati BNI Java Jazz 2023

7 jam lalu

Sejumlah Menteri Nikmati BNI Java Jazz 2023

Para pejabat tinggi negara tampak menikmati pertunjukan musik, saling bersilaturrahmi, dan mengunjungi sejumlah booth.


KKP: Hasil Sedimentasi Layak Dukung Pembangunan Nasional

7 jam lalu

KKP: Hasil Sedimentasi Layak Dukung Pembangunan Nasional

KKP akan memastikan pelaksanaan PP 26/2023 akan dilaksanakan dengan tahapan perencanaan, pengendalian, pemanfaatan dan pengawasan yang sangat ketat.


Airnav Indonesia Siapkan Layanan Navigasi Airbus A380 800

7 jam lalu

Airnav Indonesia Siapkan Layanan Navigasi Airbus A380 800

AirNav Indonesia telah menyiapkan serangkaian prosedur pelayanan navigasi penerbangan yang menunjang keselamatan penerbangan


Indeks Kepercayaan Industri Menurun, Ekspansi Berlanjut

9 jam lalu

Kementerian Perindustrian atau Kemenperin merilis Indeks Kepercayaan Industri April atau IKI 2023 di Gedung Kemenperin, Jakarta Selatan pada Jumat, 28 April 2023. IKI April 2023 turun 0,49 poin, namun masih dalam fase ekspansi. Tempo/Amelia Rahima Sari.
Indeks Kepercayaan Industri Menurun, Ekspansi Berlanjut

Kemenperin optimistis IKI kembali naik pada Juni 2023.


Israel Tolak Gagasan Program Nuklir Sipil Arab Saudi

9 jam lalu

Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz. REUTERS
Israel Tolak Gagasan Program Nuklir Sipil Arab Saudi

Program nuklir sipil merupakan salah satu syarat Arab Saudi untuk kesepakatan normalisasi dengan Israel.


ShopeePay Raih Penghargaan Indonesia Customer Service Quality Award 2023

9 jam lalu

ShopeePay Raih Penghargaan Indonesia Customer Service Quality Award 2023

ShopeePay juara untuk kategori Digital Payment dengan predikat "Excellent".


Jelang Idul Adha, Mendag Zulhas Pantau Pasar Besar Palangka Raya

10 jam lalu

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan meninjau harga dan stok barang kebutuhan pokok di Pasar Besar, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Sabtu, 3 Juni 2023.
Jelang Idul Adha, Mendag Zulhas Pantau Pasar Besar Palangka Raya

Sudah hampir tiga bulan harga daging ayam ras dijual Rp32.000/kg atau di bawah harga acuan di tingkat eceran yang ditetapkan sebesar Rp36.750/kg dan peternak ayam berbulan-bulan rugi.


Antam Perkuat Saluran Penjualan Logam Mulia di Pasar Domestik

10 jam lalu

Antam Perkuat Saluran Penjualan Logam Mulia di Pasar Domestik

Antam ingin menjangkau lebih banyak pelanggan produk-produk logam mulia Antam dalam negeridengan cara yang lebih praktis, gampang, dan aman


Waka BPIP Karjono Ajak Mahasiswa Berpikir Kritis dan Kreatif

10 jam lalu

Wakil Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Karjono Atmoharsono, saat sebagai Keynote Speaker dalam Forum Mahasiswa Kedinasan Indonesia, dalam acara Kaderisasi Nasional yang diselenggarakan di Politeknik Statistika, Sabtu 3 Juni 2023.
Waka BPIP Karjono Ajak Mahasiswa Berpikir Kritis dan Kreatif

Berpikir kritis dan kreatif artinya bersifat tidak lekas percaya