Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jokowi Panggil Mentan Hingga Kepala Badan Pangan Bahas Kelangkaan Pupuk

Editor

Febriyan

image-gnews
Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan pada peresmian pabrik pupuk di Dermaga 3 PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) Krueng Geukuh, Kecamatan Dewantara, Aceh Utara, Jumat 10 Februari 2023. Presiden Jokowi meresmikan pengoperasian Pabrik Pupuk Nitrogen, Fosfat, dan Kalium (NPK) PT PIM yang berkapasitas produksi 500.000 ton per tahun. ANTARA FOTO/Rahmad
Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan pada peresmian pabrik pupuk di Dermaga 3 PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) Krueng Geukuh, Kecamatan Dewantara, Aceh Utara, Jumat 10 Februari 2023. Presiden Jokowi meresmikan pengoperasian Pabrik Pupuk Nitrogen, Fosfat, dan Kalium (NPK) PT PIM yang berkapasitas produksi 500.000 ton per tahun. ANTARA FOTO/Rahmad
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memanggil Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, hingga Direktur Utama PT Pupuk Indonesia (Persero) Achmad Bakir Pasaman ke Istana Negara untuk membahas kelangkaan pupuk. Dalam arahannya, presiden menginginkan ketiga anak buahnya itu menyelesaikan persoalan pupuk yang tidak kunjung selesai. 

"Bapak Presiden sangat mewanti-wanti kami yang berkait dengan pupuk ada Badan Pangan Nasional, Menteri Keuangan, Menperin dan Mentan langsung ditanya satu-satu oleh Presiden seperti apa pupuk ini. Karena setiap Bapak Presiden turun, selalu pertanyaannya tentang pupuk," ujar Syahrul di kawasan Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu, 15 Maret 2023. 

Dari hasil rapat tersebut, Syahrul menyebut Jokowi setuju memangkas jumlah komoditas yang disubsidi oleh pemerintah dalam Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok Tani (RDKK). Dari yang awalnya 69 jenis dengan 6 jenis di antaranya pupuk, kini menjadi 9 jenis saja. 

Syahrul Yasin Limpo menyatakan bahwa pemangkasan itu dilakukan karena anggaran negara hanya sanggup mensubsidi 9 jenis kebutuhan petani.

"Sembilan jenis sudah dirancang sedemikian rupa karena memang kebutuhan pupuk kita sangat besar kalau dalam rencana RDKK di atas 20 juta (ton), kesiapan anggaran kita hanya mencapai 8 mendekati 9 juta ton. Oleh karena itu Bapak Presiden memerintahkan pada kami tidak boleh pupuk kurang," kata Syahrul. 

Harga pupuk melambung 3 kali lipat

Syahrul memaparkan persoalan utama dari kelangkaan pupuk ini adalah harganya yang mahal atau naik hingga 3 kali lipat. Dengan anggaran subsidi yang hanya Rp 25 triliun, Syahrul menyebut pihaknya harus memangkas jumlah RDKK yang disubsidi agar bisa lebih tepat sasaran ke pupuk.

Selain itu, Syahrul menyebut pihaknya akan fokus mendistribusikan 9 juta ton stok pupuk yang ada saat ini agar tepat sasaran ke petani. 

"Kami akan bekerja di sekitar 9 juta ton (pupuk) yang ada untuk validasi sampai lapangan. Sistem aplikasi dan platform 3 bulan ini harus selesai sehingga ini bisa di-tracing (dilacak), dicari orangnya, di mana tempatnya, kapan dipakai dan pupuknya apa," kata Syahrul. 

Jokowi kebanjiran keluhan soal pupuk 

Sebelumnya, Jokowi menyebut dirinya mendapatkan banjir keluhan dari para petani soal kelangkaan pupuk. Menurut presiden, kelangkaan pupuk ini diakibatkan perang di Rusia-Ukraina. Rusia dan Ukraina merupakan negara pengimpor pupuk dan bahan baku pupuk untuk Indonesia. 

"Selalu, saya kemarin di Kabupaten Bandung yang dikeluhkan pupuk, di sini yang dikeluhkan pupuk, baik harga maupun barangnya sering tidak ada, utamanya yang pupuk bersubsidi," kata Jokowi saat mengikuti panen raya padi di Kebumen, Jawa Tengah, Kamis, 9 Maret 2023 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jokowi menjelaskan, saat ini kebutuhan pupuk nasional kurang lebih di angka 13 juta ton per tahun. Sementara pabrik industri pupuk di Indonesia baru mampu memproduksi 3,5 juta ton saja. Pabrik Iskandar Muda yang didirikan di Aceh, kata dia, hanya bisa menambah produksi 570 ribu ton. 

"Ada tambahan, (tapi) impor kita 6,3 juta ton, artinya apa? Memang kita masih kurang pupuknya ini, nanti yang akan kita segera usahakan, tapi kita semua harus tahu tempat bahan baku, maupun produksi pupuk. Ini baru perang, itu Rusia dan Ukraina, ini problem yang dihadapi semua negara di dunia," kata Jokowi. 

Jokowi akan bangun pabrik pupuk baru di Papua Barat

Pemerintah berencana membuka pabrik pupuk baru di Papua Barat guna menanggulangi kelangkaan pupuk urea dan NPK akibat perang Rusia-Ukraina. 

"Karena suplai bahan bakunya dari Rusia, dari Ukraina itu baru mereka baru perang. Sehingga dunia sekarang ini kesulitan pupuk. Kalau suplainya kurang kemudian yang terjadi pasti harganya naik," kata Jokowi di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin, 6 Maret 2023. 

Jokowi menyebut pemerintah masih harus mengandalkan impor sampai saat ini sehingga memerlukan lebih banyak pabrik pupuk baru  

"Sehingga ini perlu lagi, mungkin tahun ini kita buka lagi industri pupuk di Papua Barat. Karena gasnya ada di sana, bahan bakunya ada di sana," kata Jokowi. 

Meski begitu, Jokowi menyebut pabrik pupuk di Papua Barat tak bakal menyelesaikan masalah kelangkaan pupuk. Ia menyebut pemerintah masih harus mengimpor bahan baku dari luar. 

"Sehingga kesulitan-kesulitan yang tadi disampaikan, selalu saya kalau ke desa ke petani mesti keluhannya yang pertama pasti selalu pupuk. Dan memang bener itu bukan barang yang gampang sekarang ini bahan bakunya dicari," kata Jokowi. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Prabowo Ingin jadi Jembatan bagi Jokowi, Megawati, dan SBY

1 jam lalu

Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik, Sosial Ekonomi, dan Hubungan Antar Lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, saat ditemui di Kantor Kementerian Pertahanan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa, 12 November 2019. Tempo/Egi Adyatama
Prabowo Ingin jadi Jembatan bagi Jokowi, Megawati, dan SBY

Juru Bicara Prabowo Dahnil Anzar Simanjuntak menjelaskan bahwa watak Prabowo itu politik rekonsiliatif dan mempersatukan


Prabowo Bertemu Tony Blair Bahas Strategi Pengentasan Kemiskinan hingga Pemberdayaan Ekonomi Lokal

5 jam lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (dua kanan) berbincang-bincang dengan eks perdana menteri Inggris Tony Blair (tengah) di Kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Jumat 19 April 2024. ANTARA/HO-Biro Humas Setjen Kemhan RI.
Prabowo Bertemu Tony Blair Bahas Strategi Pengentasan Kemiskinan hingga Pemberdayaan Ekonomi Lokal

Tony Blair dan Prabowo Subianto berdiskusi membahas isu-isu global dan strategi untuk mewujudkan visi Indonesia menjadi negara maju


KPK akan Periksa Keluarga Syahrul Yasin Limpo soal Dugaan Pencucian Uang

5 jam lalu

Terdakwa kasus pemerasan dan gratifikasi Syahrul Yasin Limpo (kiri) berjalan meninggalkan ruangan usai mengikuti sidang pembacaan eksepsi di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2024. ANTARA/Rivan Awal Lingga
KPK akan Periksa Keluarga Syahrul Yasin Limpo soal Dugaan Pencucian Uang

KPK akan periksa keluarga Syahrul Yasin Limpo soal aliran uang hasil dugaan korupsi di Kementan


Masinton Bilang Megawati Tidak Perlu Bertemu Jokowi

5 jam lalu

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Masinton Pasaribu di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa, 8 Oktober 2019. TEMPO/Andita Rahma
Masinton Bilang Megawati Tidak Perlu Bertemu Jokowi

Masinton Pasaribu mengatakan Megawati Soekarnoputri tidak perlu bertemu Presiden Joko Widodo karena telah menodai konstitusi dan demokrasi.


Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

6 jam lalu

Pergerakan Rupiah terhadap Dolar AS 6-15 April 2024. (Google.com)
Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

Kementerian PUPR menargetkan Jalan Tol Palembang - Betung selesai pada 2025. Untuk itu butuh tambahan tim percepatan.


Usai Jokowi dan Prabowo, Tony Blair Temui Airlangga Bahas Geopolitik hingga Transisi Energi

14 jam lalu

Mantan Perdana Menteri (PM) Inggris Tony Blair mendatangi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat, 21 Juli 2023. Pertemuan yang dilakukan secara tertutup itu membahas perkembangan kemajuan teknologi Artificial intelligence atau AI untuk merevolusi sistem birokrasi pemerintahan hingga dukungan terhadap pembangungan IKN. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Usai Jokowi dan Prabowo, Tony Blair Temui Airlangga Bahas Geopolitik hingga Transisi Energi

Tony Blair menemui Airlangga Hartarto membahas isu geopolitik, transisi energi, hingga inklusivitas keuangan.


Prabowo Bertemu Tony Blair, Ini yang Dibahas

16 jam lalu

Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima kunjungan eks Perdana Menteri Inggris Tony Blair di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Jumat, 19 April 2024. Foto: Dokumentasi Tim Media Prabowo
Prabowo Bertemu Tony Blair, Ini yang Dibahas

Prabowo dan Tony Blair mendiskusikan satu kunci pencapaian kemakmuran dan perbaikan kualitas hidup rakyat Indonesia.


Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

19 jam lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana, Sendi Ferdiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.


Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

20 jam lalu

Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka menanggapi arahan presiden terpilih Prabowo Subianto yang meminta para pendukung mereka menghentikan aksi unjuk rasa di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

Gibran berangkat ke Jakarta pada Jumat siang ini. Ia enggan memberitahu akan bertemu siapa saja dan agenda apa yang dibicarakan selama di Jakarta.


Disebut Sering Bohongi PDIP, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Meresahkan

20 jam lalu

Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka menanggapi arahan presiden terpilih Prabowo Subianto yang meminta para pendukung mereka menghentikan aksi unjuk rasa di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Disebut Sering Bohongi PDIP, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Meresahkan

Gibran menyebut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto selalu memberikan jawaban negatif soal wacana pertemuan Jokowi dan Megawati.