Kuota Haji Indonesia 2023 Bertambah Jadi 221.000, Tidak Ada Batasan Usia

Sri Wahyuningsih (51 tahun) meminum air Zamzam di Masjidil Haram, di Mekkah, Arab Saudi, 2 Juli 2022. Tahun ini, lebih dari 100.000 orang Indonesia melakukan perjalanan, sekitar setengah dari jumlah biasanya, menurut Kementerian Agama.  REUTERS/Mohammed Salem
Sri Wahyuningsih (51 tahun) meminum air Zamzam di Masjidil Haram, di Mekkah, Arab Saudi, 2 Juli 2022. Tahun ini, lebih dari 100.000 orang Indonesia melakukan perjalanan, sekitar setengah dari jumlah biasanya, menurut Kementerian Agama. REUTERS/Mohammed Salem

TEMPO.CO, Jakarta  - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menandatangani kesepakatan tentang kuota haji Indonesia tahun 2023 yang bertambah menjadi 221.000. Penandatanganan kesepakatan yang dilakukan di Jeddah tersebut juga telah disetujui oleh Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq F Al Rabiah.

Kuota Haji 2023

Dilansir dari laman resmi kemenag.go.id, kuota sebanyak 221.000 itu dibagi ke dalam kategori reguler, khusus, dan untuk petugas.

"Kuota itu terdiri atas 203.320 jemaah haji reguler, dan 17.680 jemaah haji khusus. Adapun untuk petugas, tahun ini kita mendapat 4.200 kuota," kata Menteri Yaqut Cholil Quomas di Jeddah, pada Ahad, 8 Januari 2023.

Gus Men, sapaan akrab Menag, menjelaskan bahwa antrean Jemaah haji Indonesia yang sangat panjang membuat dirinya berharap untuk mendapat kuota tambahan. Harapan ini dimaksudkan agar jumlah antrean Jemaah Indonesia bisa berkurang.

Di sisi lain, Menteri Haji Arab Saudi menyebutkan bahwa dirinya senang bisa menambah kuota haji bagi Indonesia. Ia juga mengungkap bahwa negaranya akan selalu memberikan prioritas kepada Indonesia dalam mendapatkan kuota plus, karena semua orang sudah menantikan berhaji dalam kondisi normal pasca pandemi Covid-19.

“(Mungkin) ada negara yang mengurangi jemaah hajinya sehingga kuota bisa diberikan ke Indonesia,” tutur Tawfiq.

Pelayanan Haji

Selain itu, Tawfiq menambahkan, pelayanan Jemaah haji di negaranya terus melakukan transformasi. Organisasi pemandu jemaah haji di Arab Saudi, Muassasah, menurutnya sudah tak lagi beroperasi.

Penyelenggaraan haji akan dilakukan oleh perusahaan atau syarikah. Pada tahun 2023 ini, terdapat enam syarikah yang dapat dipilih oleh setiap negara untuk mendapatkan layanan haji.

Tawfiq menyebutkan, perjanjian antara negaranya dengan keenam syarikah ini dilakukan secara detail agar bisa memberikan layanan dan harga terbaik bagi para jamaah. Apabila perusahaan melanggar ketentuan, maka Arab Saudi akan memberikan sanksi yang tegas.

Pembatasan Usia Jemaah

Dalam pembicaraannya dengan Menteri Haji, Menag menyebutkan bahwa terdapat kesepakatan tentang pembatasan usia.

“Sesuai kesepakatan, tahun ini sudah tidak ada pembatasan usia jemaah haji. Artinya, jemaah 65 tahun ke atas juga dapat berangkat haji tahun ini,” ungkap Menag.

Atas kebijakan yang sangat baik bagi Jemaah haji Indonesia ini, Menag menghaturkan terima kasih kepada pemerintah Arab Saudi. Ia merasa senang karena dilibatkan dalam proses haji 2023 serta diundang untuk menghadiri Muktamar Haji yang juga dihadiri oleh keenam syarikah.

Menag juga berpendapat, perubahan yang dilakukan Arab Saudi terhadap kebijakan pelaksanaan dan kuota haji untuk Indonesia ini merupakan langkah yang profesional.

Baca Juga: Kementerian Agama Blak-Blakan Alasan Kuota Haji 10 Ribu Batal Digunakan








Mundur sebagai Pelatih Arab Saudi, Herve Renard Pilih Melatih Timnas Putri Prancis

16 jam lalu

Pelatih timnas Arab Saudi, Herve Renard. REUTERS/Pablo Morano/File Photo
Mundur sebagai Pelatih Arab Saudi, Herve Renard Pilih Melatih Timnas Putri Prancis

Herve Renard merasa telah membawa timnas Arab Saudi sejauh yang dia bisa.


Kecam PT Naila Syafaah, Komnas Haji dan Umrah: Jangan Tergoda Fasilitas Wah Tapi Bawa Musibah

18 jam lalu

Polisi tangkap tiga pelaku terkait penipuan travel umrah PT NSMW, Selasa 28 Maret 2023.
Kecam PT Naila Syafaah, Komnas Haji dan Umrah: Jangan Tergoda Fasilitas Wah Tapi Bawa Musibah

Komnas Haji mendukung langkah kepolisian membongkar kasus penipuan agen travel haji umrah yang dilakukan oleh PT Naila Syafaah Wisata Mandiri.


Agen Travel Umrah Naila Syafaah Diduga Punya Banyak Kantor Cabang, Ratusan Korban Penipuan Rugi Rp 91 Miliar

1 hari lalu

Ilustrasi penipuan investasi. Pexels/Tima Miroshnichenko
Agen Travel Umrah Naila Syafaah Diduga Punya Banyak Kantor Cabang, Ratusan Korban Penipuan Rugi Rp 91 Miliar

Polda Metro menduga agen tarvel umrah PT Naila Syafaah Wisata Mandiri memiliki banyak kantor cabang di Jabodetabek. Sudah ada 500 korban penipuan.


Menag Usul Jemaah Lunas Tunda 2022 Tidak Nambah Biaya Haji

1 hari lalu

Menag Usul Jemaah Lunas Tunda 2022 Tidak Nambah Biaya Haji

Jemaah lunas tunda 2022 pada dasarnya adalah jemaah lunas tunda 2020


Viral Kembali Momen Syekh Ali Jaber Cium Kaki Bocah Hafiz, Berikut Profil Ali Jaber

1 hari lalu

Foto Syekh Ali Jaber/Instagram - Arie Untung
Viral Kembali Momen Syekh Ali Jaber Cium Kaki Bocah Hafiz, Berikut Profil Ali Jaber

Video Syekh Ali Jaber mencium tangan dan kaki bocah disabilitas hafiz Alquran kembali viral. Ini profil ulama asal Arab Saudi ini.


Xi Jinping Telepon Pangeran MBS, Dukung Pembicaraan Arab Saudi-Iran

1 hari lalu

Presiden Cina Xi Jinping berbincang dengan Pangeran Mohammed bin Salman dalam pertemuan di Riyadh, Arab Saudi, 8 Desember 2022. Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout via REUTERS
Xi Jinping Telepon Pangeran MBS, Dukung Pembicaraan Arab Saudi-Iran

Arab Saudi dan negara-negara Teluk lainnya bergerak untuk mendiversifikasi mitra dengan memperhatikan kepentingan ekonomi dan keamanan nasional.


Kemenlu Cek WNI Kemungkinan Jadi Korban Kecelakaan Bus Jamaah Umrah

1 hari lalu

Umat Islam berjalan keluar masjid usai melaksanakan ibadah Shalat Dzuhur di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi, Kamis 27 Oktober 2022. Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq Al Rabiah menegaskan bahwa vaksinasi meningitis bukan syarat wajib bagi jamaah umrah, termasuk jamaah umrah Indonesia. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Kemenlu Cek WNI Kemungkinan Jadi Korban Kecelakaan Bus Jamaah Umrah

Bus yang mengangkut jamaah umrah di Arab Saudi mengalami kecelakaan. Kemenlu masih mencari informasi ihwal WNI yang kemungkinan menjadi korban.


Bus Jamaah Umrah Terbakar di Arab Saudi, 20 Orang Tewas

1 hari lalu

Ilustrasi mobil kecelakaan tunggal. thebalance.com
Bus Jamaah Umrah Terbakar di Arab Saudi, 20 Orang Tewas

Bus yang mengangkut jamaah umrah mengalami kecelakan di Arab Saudi. Sebanyak 20 orang tewas dan lainnya luka-luka.


Raja Salman Kirim 50 Ribu Alquran dan 30 Ton Kurma ke Indonesia, Ini Profil Raja Arab Saudi

1 hari lalu

Aksi Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud saat melakukan tarian pedang tradisional Ardha dalam festival Budaya Janadriyah di Riyadh, Arab Saudi, 20 Februari 2018. Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout via REUTERS
Raja Salman Kirim 50 Ribu Alquran dan 30 Ton Kurma ke Indonesia, Ini Profil Raja Arab Saudi

Raja Salman berikan bantuan 30 ribu paket makanan selama sebulan, 30 ton Kurma dan 50 ribu mushaf Alquran ke Indonesia pada Ramadan tahun ini.


Polda Metro Selidiki Penipuan Terhadap Puluhan Jemaah Umrah, 2 Orang dari Biro Travel Ditangkap

2 hari lalu

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya,  Kombes Pol Hengki Haryadi memberikan keterangan terkait kasus penganiayaan terhadap anak pengurus pusat GP Ansor di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 2 Maret 2023. Dalam keteranganya, status AG (15) kini dinaikkan dari anak berhadapan dengan hukum menjadi anak yang berkonflik dengan hukum. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Polda Metro Selidiki Penipuan Terhadap Puluhan Jemaah Umrah, 2 Orang dari Biro Travel Ditangkap

Puluhan jemaah umrah gagal kembali pulang ke Indonesia karena masalah visa. Terlantar sembilan hari di Mekah.