Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Usai Jabat Panglima TNI, Hadi Tjahjanto Jadi Menteri Setelah Jokowi Reshuffle Kabinet, Bagaimana Andika Perkasa?

image-gnews
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (MenATR/BPN), Hadi Tjahjanto melambaikan tangan ke arah awak media bersama Kapolda Metro Jaya, Fadil Imran usai memberikan keterangan pers terkait kasus mafia tanah di Gedung Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Senin, 18 Juli 2022.  TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (MenATR/BPN), Hadi Tjahjanto melambaikan tangan ke arah awak media bersama Kapolda Metro Jaya, Fadil Imran usai memberikan keterangan pers terkait kasus mafia tanah di Gedung Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Senin, 18 Juli 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Usai serah terima Panglima TNI Hadi Tjahjanto kepada Andika Perkasa setahun lalu, tak lama kemudian ia diangkat menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang setelah Jokowi melakukan reshuffle kabinet.

Apakah hal yang sama akan berlaku kepada Andika Perkasa jika Jokowi lakukan reshuffle kabinet?  Andika enggan menjawab soal langkah dia ke dunia politik. "Nanti saja," ujarnya. Andika yang sebelumnya diperkirakan akan masuk dalam salah satu kandidat calon presiden yang diusung Partai NasDem.

Kabar itu tak asing, karena sudah bermunculan relawan yang menyatakan dukungan terhadap Andika Perkasa. Nama Andika juga pernah dinilai beberapa survei politik yang ada di Indonesia.

Baca: Prabowo Dipanggil Jokowi ke Istana, Jubir Bantah Ada Kaitan dengan Isu Reshuffle

Profil Hadi Tjahjanto

Hadi Tjahjanto lahir pada 8 November 1963 dari keluarga Angkatan Udara. Orang tua Hadi berasal dari Banyumas, Jawa Tengah yang kemudian pindah ke Malang karena tugas militer. Ayahnya berpangkat Kopral dengan pangkat terakhir Sersan Mayor (Teknik). Sementara itu, ibunya merupakan penjual rujak cingur. Ia menempuh pendidikan di SMP Negeri 3 Singosari (dahulu bernama SMPN 7 Malang) yang lulus pada 1979, lalu melanjutkannya ke Sekolah Menengah Persiapan Pembangunan (SMPP) Malang (sekarang bernama SMAN 1 Lawang) angkatan 1982.

Semasa menempuh pendidikan di tingkat SMA, Hadi memilih jurusan IPA dan dikenal pintar oleh kawan-kawannya. Jurusan ini dipilih oleh Hadi untuk mempermudah langkahnya dalam meniti karier sebagai penerbang TNI AU. Usai lulus dari SMA, ia langsung melanjutkan pendidikannya di Universitas Terbuka, jurusan Administrasi Negara dan berhasil meraih gelar S1, seperti dilansir kemdikbud.go.id

Lalu, Hadi melanjutkan pendidikan kemiliterannya dalam Akademi Angkatan Udara (AAU) yang lulus pada 1986. Usai lulus dari AAU, ia dilantik sebagai Perwira TNI AU dengan pangkat Letda oleh Presiden Soeharto pada 20 September 1986 yang mengawali kariernya di Skadron Udara 4 di Pangkalan Udara Abdul Rachman Saleh, Malang, Jawa Timur. Adapun tugas Hadi ketika itu adalah menjadi pilot pesawat angkut Cassa. Lalu, pada 1993, kariernya meningkat menjadi Kepala Seksi Latihan Skadron Udara 4 Pangkalan Udara Abdul Rachman Saleh. Tiga tahun kemudian, ayah dua putra ini memimpin pesawat angkut berat sebagai Komandan Flight Ops "A" Flightlat Skadron Udara 32 Wing Udara 2 Pangkalan Udara Abdul Rachman Saleh.

Selanjutnya, Hadi pernah memegang jabatan lainnya dalam dunia militer AU, antara lain Komandan Flight Skadron Pendidikan 101 Pangkalan Udara Adi Soemarmo (1997), Komandan Batalyon III Menchandra Akademi TNI (1998), Komandan Satuan Udara Pertanian Komando Operasi Angkatan Udara I (2001), Kepala Departemen Operasi Sekolah Komando Kesatuan Angkatan Udara (2004), Kepala Sub Dinas Administrasi Prajurit Dinas Administrasi Persatuan Angkatan Udara (2007), dan Perwira Bantuan I/Rencana Operasi TNI dan Sekretaris Militer Kementerian Sekretaris Negara (2011)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengutip p2k.stekom.ac.id, pada 2013, Hadi memiliki pangkat Kolonel dan dipercaya menjadi Direktur Operasi dan Latihan Badan SAR Nasional. Dua bulan kepergian Kepala Dinas Penerangan TNI AU (2013–2015), Komandan Lanud Abdul Rachman Saleh, Hadi ditugasi menjadi Sekretariat Militer Presiden Republik Indonesia Presiden Joko Widodo dan pangkatnya naik menjadi Marsekal Muda. Pada November 2016, Hadi dilantik menjadi Irjen Kementerian Pertahanan. Tiga bulan setelahnya, Hadi terpilih menjadi Kepala Staf Angkatan Udara, tepatnya pada 18 Januari 2017 menggantikan Agus Supriatna. Lalu, pada 8 Desember 2017, Hadi resmi dilantik sebagai Panglima TNI.

Kemudian, pada 15 Juni 2022, Hadi resmi Menteri Agraria dan Tata Ruang Indonesia. Pengangkatan ini tertuang dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 64P Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Tahun 2019-2024. Pengangkatan tersebut dilakukan oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik Purwanti di Kementerian ATR/BPN, sesuai dengan tradisi serah terima jabatan, seperti dilansir Tempo.co.

Presiden Jokowi memiliki tiga alasan mengangkat Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang Indonesia dalam kabinetnya. Pertama, Hadi merupakan mantan Panglima TNI yang dinilai telah menguasai teritorial. Kedua, Jokowi meminta langsung kepada Hadi untuk menyelesaikan urusan yang berhubungan dengan sengketa tanah dan lahan. Ketiga, penunjukan Hadi sebagai menteri tidak lepas dari kebutuhan tanah di Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur. 

RACHEL FARAHDIBA R 

Baca juga: Jokowi Jawab Isu Reshuffle Kabinet Tahun Ini: Ditunggu Saja

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

1 jam lalu

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana, Sendi Ferdiansyah siap maju sebagai Calon Wali Kota Bogor. Foto: Isitimewa
Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.


Pembangunan Kantor Presiden sudah 80 Persen, HUT RI Tahun Ini Digelar di IKN

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo meninjau langsung progres pembangunan Kantor Presiden di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur, Jumat, 1 Maret 2024. Kantor Presiden baru ini diharapkan menjadi ikon Ibu Kota Nusantara, terutama dengan adanya burung Garuda yang menjadi simbol infrastruktur di tengah Kota Nusantara. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Pembangunan Kantor Presiden sudah 80 Persen, HUT RI Tahun Ini Digelar di IKN

Upcara HUT RI pada tahun ini dijamin bisa digelar di IKN setelah sejumlah bangunan inti seperti istana dan kantor presiden sudah hampir rampung.


Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

2 jam lalu

Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka menanggapi arahan presiden terpilih Prabowo Subianto yang meminta para pendukung mereka menghentikan aksi unjuk rasa di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

Gibran berangkat ke Jakarta pada Jumat siang ini. Ia enggan memberitahu akan bertemu siapa saja dan agenda apa yang dibicarakan selama di Jakarta.


Disebut Sering Bohongi PDIP, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Meresahkan

2 jam lalu

Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka menanggapi arahan presiden terpilih Prabowo Subianto yang meminta para pendukung mereka menghentikan aksi unjuk rasa di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Disebut Sering Bohongi PDIP, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Meresahkan

Gibran menyebut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto selalu memberikan jawaban negatif soal wacana pertemuan Jokowi dan Megawati.


Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

2 jam lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

Tony Blair menjelaskan, Uni Emirat Arab (UAE) berencana untuk investasi panel surya di IKN. Investasi ini akan difasilitasi oleh Tony Blair Institute.


Ngobrol 1 Jam dengan Jokowi, Tony Blair Makelari Investasi Solar Panel UEA di IKN

3 jam lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Ngobrol 1 Jam dengan Jokowi, Tony Blair Makelari Investasi Solar Panel UEA di IKN

Tony Blair memfasilitasi rencana investasi panel surya UAE di IKN.


Jokowi Pimpin Rapat Indonesia Darurat Judi Online, Omset Rp327 Triliun Setahun

3 jam lalu

Ilustrasi judi online.
Jokowi Pimpin Rapat Indonesia Darurat Judi Online, Omset Rp327 Triliun Setahun

Presiden Jokowi memimpin langsung rapat internal Indonesia darurat judi online, yang omsetnya setahun Rp327 triliun hampir 10 persen dari APBN


Pramono Anung Bicara soal Hubungannya dengan Pratikno di Dua Periode Jokowi

4 jam lalu

Presiden Jokowi (tengah) bersama Sekretaris Kabinet Pramono Anung (kanan), Menteri Keuangan Sri Mulyani (kedua kanan), Mensesneg Pratikno (ketiga kanan), dan Kepala Staf Presiden Moeldoko menerima pimpinan BPK di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 4 Oktober 2018. IHPS I Tahun 2018 merupakan ikhtisar dari 700 laporan hasil pemeriksaan. TEMPO/Subekti
Pramono Anung Bicara soal Hubungannya dengan Pratikno di Dua Periode Jokowi

Pramono Anung mengaku senang bekerja sama dengan Pratikno.


Survei LSI Usai Pemilu: 76,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

5 jam lalu

Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI) Djayadi Hanan dalam pemaparan hasil survei yang dipantau secara daring dari Jakarta, Rabu 30 Agustus 2023. ANTARA/Fath Putra Mulya
Survei LSI Usai Pemilu: 76,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menyebut hasil survei LSI menunjukkan tingkat kepuasan kepada kinerja Presiden Jokowi berada di angka 76,2 persen.


Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

5 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dalam kunjungannya ke Washington DC antara lain bertemu dengan Utusan Khusus Presiden AS untuk iklim John Kerry, Presiden World Bank David Malpass, Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan, dan Managing Director International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva. Ia juga bertemu dengan pimpinan sejumlah perusahaan AS seperti Apple, Tesla, Starlink, dan Chevron. Pertemuan itu di antaranya membahas isu lingkungan hingga investasi. Instagram
Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.