Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keributan di Keraton Surakarta, Giliran Kubu PB XIII Mengadu ke Polisi

image-gnews
Keraton Solo. ANTARA/Aris Wasita
Keraton Solo. ANTARA/Aris Wasita
Iklan

TEMPO.CO, Solo - Putri Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat atau Keraton Surakarta, Gusti Raden Ayu (GRAy) Devi Lelyana Dewi resmi melaporkan kasus dugaan pengeroyokan dan penodongan senjata api kepada polisi, Ahad, 25 Desember 2022.

Selepas itu, kini giliran korban dari pihak Raja Keraton Surakarta, Susuhunan Paku Buwono XIII yang membuat pengaduan kepada jajaran Polresta Solo terkait dengan insiden yang terjadi di Keraton Surakarta pada Jumat malam, 23 Desember 2022.

Pada Senin, 26 Desember 2022, diketahui beberapa orang korban dari keributan yang terjadi di Keraton Surakarta pada Jumat, 23 Desember 2022 malam mendatangi Mapolres Solo untuk mengadukan kasus itu. Mereka didampingi Wakil Pengageng Sasana Wilapa Keraton Surakarta, KRA Dani Nur Adiningrat. 

Perlu diketahui bahwa dua pelapor kasus terkait insiden keributan di Keraton Surakarta itu masing-masing dari dua kubu yang berbeda. 

Sebagai informasi, ada dua kubu Keraton Surakarta yang terlibat dalam konflik keraton itu. Dua kubu masing-masing kubu Raja PB XIII dan kubu Lembaga Dewan Adat (LDA) yang diketuai oleh GKR Wandansari Koes Moertiyah. 

Ditemui awak media di Mapolresta Solo, Senin, 26 Desember 2022 siang, Dani membenarkan bahwa pada hari itu pihaknya mendampingi para korban dalam keributan di dalam keraton Jumat malam lalu. Hal itu berdasarkan permintaan dari para korban dalam insiden tersebut. 

"Kami bersama tim hukumnya Keraton Kasunanan Surakarta, sebagai warga negara yang baik, dimintai tolong para korban dugaan penganiayaan dalam insiden itu, untuk mendampingi dan mengantarkan mereka ke Mapolresta Solo ini," kata Dani.

Lebih lanjut Dani mengatakan, dengan adanya pengaduan itu diharapkan memberikan informasi secara gamblang terkait dengan kronologi yang terjadi dalam insiden itu, diawali dengan isu pencurian hingga bentrokan.

"Kami-kami ini diminta keterangan sebagai saksi ya kami siap. Biar tidak ada simpang siur dan ada penegakkan hukum. Agar ini juga menjadikan semua hal gamblang," katanya. 

Empat orang luka, ada yang harus operasi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dani menjelaskan, total ada empat korban yang menderita luka cukup serius dalam insiden itu. 

"Korban banyak. Kami hanya konsentrasi kepada korban yang mengalami luka cukup parah. Kemarin ada empat orang. Terluka lumayan parah dan ada yang masih operasi," tuturnya. 

Menurut Dani, tragedi di Keraton Surakarta pada Jumat malam itu diharapkan dapat menjadi pembelajaran agar kejadian main hakim sendiri kepada abdi dalem Keraton Surakarta tidak terulang. 

"Kami berharap bisa menjadi pembelajaran agar tidak main hakim sendiri kepada abdi dalem di luar batas penganiayaan," katanya.

Diberitakan sebelumnya, keributan di Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat yang terjadi Jumat, 23 Desember 2022 berbuntut pelaporan kasus hukum ke polisi.

Pada Ahad, 25 Desember 2022 sore, Gusti Dewi bersama beberapa kerabat Keraton Surakarta, di antaranya dua cucu Raja Keraton Surakarta Sri Susuhunan Paku Buwono (PB) XIII, yakni BRM Yudistira dan BRM Surya Mulya Saputra, membuat laporan kasus dugaan pengeroyokan dan penodongan dengan senjata api yang dilakukan oleh seseorang yang saat itu mengaku sebagai aparat. 

SEPTHIA RYANTHIE 

Baca: Dugaan Pengeroyokan dan Penodongan Pistol di Keraton Surakarta Dilaporkan ke Polisi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Mudik Gratis Lebaran 2024, 40 Persen Warga Tangsel Pulang ke Solo Jawa Tengah

1 hari lalu

Ilustrasi Mudik Gratis. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Mudik Gratis Lebaran 2024, 40 Persen Warga Tangsel Pulang ke Solo Jawa Tengah

Warga Tangsel yang berminat mengikuti program mudik gratis ini bisa mendaftarkan diri ke Terminal Tipe C BSD, Serpong.


Harta Kekayaan Jokowi Naik Rp 13,4 Miliar dalam Setahun, Berikut Rincian Komplit Versi LHKPN

2 hari lalu

Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Tengah pada Selasa, 26 Maret 2024. Di sana, Jokowi bakal meresmikan sejumlah proyek infrastruktur. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden.
Harta Kekayaan Jokowi Naik Rp 13,4 Miliar dalam Setahun, Berikut Rincian Komplit Versi LHKPN

Jumlah harta kekayaan Jokowi naik Rp 13,4 miliar setahun ini. Pada 2022, harta Jokowi Rp 82,36 miliar menjadi Rp 95,8 miliar. Ini rinciannya.


Malam Selikuran di Solo, Tradisi Unik Keraton Surakarta Sambut Malam Lailatul Qadar

3 hari lalu

Abdi dalem dan kerabat Keraton Surakarta Hadiningrat mengikuti Kirab Malam Selikuran untuk menyambut Lailatul Qadar, di Solo, Jawa Tengah, Sabtu malam, 25 Mei 2019. ANTARA/Mohammad Ayudha
Malam Selikuran di Solo, Tradisi Unik Keraton Surakarta Sambut Malam Lailatul Qadar

Malam Selikuran di Solo diadakan setiap malam ke-21 Ramadan oleh Keraton Surakarta menyambut malam lailatul qadar. Begini prosesinya.


7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

3 hari lalu

Jika Anda pergi ke Solo, ada beberapa pilihan hotel dekat dari Stasiun Solo Balapan yang harganya terjangkau dan fasilitas lengkap. Foto: Canva
7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

Jika Anda pergi ke Solo, ada beberapa pilihan hotel dekat dari Stasiun Solo Balapan yang harganya terjangkau dan fasilitas lengkap.


Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

4 hari lalu

Ilustrasi barang bukti perang sarung. Dok. Humas Polri
Polisi Kembali Gagalkan Aksi Perang Sarung di Solo, 1 Pemuda Ditahan

Polresta Solo menggagalkan perang sarung yang terjadi di Kampung Nayu, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo Minggu dini hari.


3 Maskapai Ajukan Extra Flight di Bandara Adi Soemarmo Solo pada Lebaran 2024

6 hari lalu

Sejumlah penumpang menunggu jadwal penerbangan di Bandara Adi Soemarmo Solo di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 22 Maret 2024. Foto: Istimewa
3 Maskapai Ajukan Extra Flight di Bandara Adi Soemarmo Solo pada Lebaran 2024

Tiga maskapai di Bandara Adi Soemarmo Solo mengajukan penambahan slot time penerbangan atau extra flight dengan beberapa tujuan.


Sidak di Terminal Tirtonadi Solo, Petugas Dinkes Temukan Makanan Kering Kedaluwarsa

7 hari lalu

Petugas memeriksa kondisi makanan yang dijual di salah satu kantin di Terminal Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, dalam sidak menjelang Lebaran 2024, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Sidak di Terminal Tirtonadi Solo, Petugas Dinkes Temukan Makanan Kering Kedaluwarsa

Dalam sidak menjelang musim mudik Lebaran 2024 di Terminal Tirtonadi, Solo, ditemukan seumlah makanan kering kedaluwarsa di salah satu kantin.


Empat Pelaku Pengeroyokan Polisi di Makassar Ditangkap, 5 Masuk DPO

9 hari lalu

Ilustrasi pengeroyokan. survivalmastery.com
Empat Pelaku Pengeroyokan Polisi di Makassar Ditangkap, 5 Masuk DPO

Tiga pelaku pengeroyokan polisi di Makassar adalah pelajar, dan satu buruh harian lepas.


Imam Masjid di Takalar Jadi Sasaran Pengeroyokan

10 hari lalu

Ilustrasi Pengeroyokan.
Imam Masjid di Takalar Jadi Sasaran Pengeroyokan

Polres Takalar tengah menyelidiki kasus dan motif pengeroyokan imam masjid. Muncul dugaan bahwa korban merendahkan kehormatan istri seorang warga.


Polisi Kembali Tangkap 11 Remaja di Solo yang Akan Perang Sarung, Gibran Ikut Angkat Bicara

11 hari lalu

Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka memberikan tanggapannya terkait jatah menteri untuk Partai Golkar di kabinet Prabowo-Gibran. Foto diambil di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 18 Maret 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Polisi Kembali Tangkap 11 Remaja di Solo yang Akan Perang Sarung, Gibran Ikut Angkat Bicara

Sebelumnya polisi telah menangkap lebih dari 30 remaja di Solo yang mau akan perang sarung. Gibran akan berkoordinasi dengan Polresta Solo.