Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top Nasional: Akun Tuhan Yesus di WAG Duren Tiga Ferdy Sambo Terungkap, Gaji Pensiun Andika Perkasa

Reporter

image-gnews
Terdakwa Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf hadir secara langsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 19 Desember 2022. Foto: Istimewa
Terdakwa Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf hadir secara langsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 19 Desember 2022. Foto: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berita yang menarik perhatian pembaca hingga pagi ini di antaran Kuasa hukum terdakwa pembunuhan Brigadir J, Ricky Rizal, menduga salah satu kontak bernama Tuhan Yesus dalam grup WhatsApp Duren Tiga adalah sekuriti Ferdy Sambo. Kemudian, gaji seorang Panglima TNI seperti Jenderal Andika Perkasa antara Rp5.238.200 hingga Rp5.930.800 per bulannya. Berikut ringkasannya:


1. Kuasa Hukum Ungkap Akun Tuhan Yesus di Grup WhatsApp Duren Tiga Diduga Sekuriti Ferdy Sambo

Kuasa hukum terdakwa pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Ricky Rizal, menduga salah satu kontak bernama Tuhan Yesus dalam grup WhatsApp Duren Tiga adalah Alfonsius Dua Lurang yang merupakan sekuriti Ferdy Sambo di rumah jalan Saguling 3, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

“Ketika saya tanyakan sama Ricky katanya dia lupa, cuma kalau tidak salah Alfonsius. Tetapi Ricky tidak yakin,” kata kuasa hukum Ricky Rizal, Zena Dinda Defega, saat dihubungi, Selasa, 20 Desember 2022.

Zena mengatakan grup itu dibuat Ricky pada 11 Juli karena banyak yang keluar dari grup koordinasi sebelumnya setelah Brigadir Yosua tewas pada 8 Juli 2022. Zena mengatakan grup WhatsApp Duren Tiga serupa dengan grup ABS (anak buah Sambo).

Namun beda dari grup ABS yang hanya berisi ajudan, grup Duren Tiga berisi ajudan, bersama Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, serta semua asisten rumah tangga dan ajudan sopir. Ricky, kata dia, membuat grup itu menggunakan iPhone 13 Pro Max pemberian Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi pada 10 Juli. 

Zena menjelaskan percakapan dalam grup itu tidak dihapus atau terhapus, tetapi luput tidak dicadangkan. Adapun percakapan dalam grup itu hanya laporan biasa pegawai Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

“Cuma laporan-laporan semu yang kerja sama Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, seperti pemesanan makanan apa dan info makanan sampai,” kata Zena.

Dalam kesaksian Senin kemarin, 19 Desember 2022, ahli digital forensik mengungkapkan ada 16 kontak dalam grup WhatsApp Duren Tiga berisi seluruh terdakwa pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J setelah pembunuhan. Sejumlah nama tidak dikenal juga masuk di dalam grup termasuk kontak dengan nama Tuhan Yesus.

Ahli Digital Forensik Puslabfor Polri Adi Setya mengatakan 16 kontak dalam grup tersebut antara lain: Richard (Richard Eliezer), Ricky Wibowo (Ricky Rizal), Damson Kobam (sekuriti Ferdy Sambo), Daden (ajudan Ferdy Sambo), Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Diryanto (asisten rumah tangga), Om Kuat (Kuat Ma’ruf), SMD, Tuhan Yesus, Alfanzu (Alfonsius Dua Lurang/sekuriti), Sadam (ajudan Ferdy Sambo), Gusi Sejati, Prayogi Iktara, AR19, dan WTK46.

Adi Setya mengatakan grup WhatsApp tersebut diperoleh dari transkrip barang bukti handphone milik Richard Eliezerx 

“Barang bukti nomer 280 dari STP dengan nama Richard,” kata Adi.


2. Prakiraan Gaji Pensiun Jenderal Andika Perkasa Usai Purnatugas 21 Desember 2022

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa akan melepaskan jabatannya, Rabu, 21 Desember 2022 setelah Yudo Margono dilantik Presiden Joko Widodo menggantikannya. Andika pensiun lantaran genap berusia 58 tahun. Ia telah mengemban tugas setidaknya lebih dari setahun. Dia dilantik pada Rabu, 17 November 2021 lalu. Berdasarkan peraturan, gaji seorang Panglima TNI antara Rp5.238.200 hingga Rp5.930.800 per bulannya. 

Nah, setelah pensiun sebagai Panglima TNI, berapa ia memperoleh pensiunnya?

Agustus lalu Presiden Jokowi sempat menyinggung terkait gaji pensiunan TNI yang disebutnya kurang sesuai. Apalagi untuk purnawirawan yang berkediaman di wilayah Jakarta, Bogor, Depok Tangerang dan Bekasi alias Jabodetabek. Komentar itu disampaikan Jokowi saat membuka Silaturahmi Nasional Persatuan Purnawirawan TNI AD (PPAD) Tahun 2022, di Sentul International Convention Center di Bogor.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Saya tahu, saya tahu, saya tahu, apalagi yang berada di Jabodetabek, angka ini adalah angka yang masih sangat kurang,” ujar Jokowi.

Selanjutnya: perkiraan gaji usai purnatugas...

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

1 hari lalu

Polisi mengevakuasi jenazah korban kecelakaan di Tol Jakarta-CIkampek KM 58, Karawang Timur, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kecelakaan yang  melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios tersebut mengakibatkan 12 orang tewas. ANTARA/Awaludin
Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

Tol Cikampek Kilometer atau KM 50-an kembali menjadi lokasi tragedi. Sebuah kecelakaan maut terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek pada arus mudik lalu


Pengamat Sebut Bentrok TNI vs Polri di Sorong Tak Boleh Dianggap Hanya karena Salah Paham, Ini Alasannya

1 hari lalu

Suasana di Kota Sorong saat TNI AL bentrok dengan Brimob Polri. TEMPO/Istimewa
Pengamat Sebut Bentrok TNI vs Polri di Sorong Tak Boleh Dianggap Hanya karena Salah Paham, Ini Alasannya

Polda Papua Barat akan menyelidiki penyebab terjadinya bentrok TNI vs Polri di Sorong.


Rangkulan Kapolri dan Panglima Pascabentrok Anggota Brimob vs TNI AL di Sorong

2 hari lalu

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (kiri) dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto (kanan) berangkulan saat ditanya awak media perihal bentrok anggota TNI AL dan Brimob Polda Papua Barat di Sorong. Keduanya juga bersalaman saat ditemui di Kantor Jasa Marga KM 70 Tol Cikampek Utama, Jawa Barat, Senin, 15 April 2024. Foto: ANTARA/Fath Putra Mulya
Rangkulan Kapolri dan Panglima Pascabentrok Anggota Brimob vs TNI AL di Sorong

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merangkul Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat ditanya soal bentrok personel Brimob dan TNI AL di Sorong


Perubahan Istilah KKB Jadi OPM: Kronologi, Kritikan hingga Langkah Pendekatan TNI di Papua

2 hari lalu

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengecek bantuan usai upacara keberangkatan bantuan kemanusiaan untuk Palestina di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat 29 Maret 2024. Pemerintah Indonesia mengirimkan bantuan kemanusiaan payung udara orang dan payung udara barang sebanyak 900 buah ke Yordania untuk disalurkan ke Palestina melalui metode airdrop menggunakan satu pesawat Hercules C-130J TNI AU. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha
Perubahan Istilah KKB Jadi OPM: Kronologi, Kritikan hingga Langkah Pendekatan TNI di Papua

Berikut kronologi perubahan istilah KKB menjadi OPM yang menuai kritik dari sejumlah pihak, serta pendekatan yang bakal dilakukan TNI di Papua.


Top 3 Hukum: Fakta Kematian Brigadir Yosua di Tangan Ferdy Sambo, Bentrok Brimob vs TNI di Sorong

3 hari lalu

Ibu almarhum Brigadir J, Rosti Simanjuntak membawa foto mendiang Brigadir Yosua dalam sidang putusan dengan terdakwa Ferdy Sambo di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 13 Februari 2023. Sebelumnya, jaksa penuntut umum menuntut Ferdy Sambo dengan hukuman penjara seumur hidup karena diyakini melanggar Pasal 340 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP tentang pembunuhan berencana. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Top 3 Hukum: Fakta Kematian Brigadir Yosua di Tangan Ferdy Sambo, Bentrok Brimob vs TNI di Sorong

Kejanggalan kematian ajudan Ferdy Sambo itu terungkap setelah keluarga memaksa peti jenazah Brigadir Yosua dibuka.


TNI Ubah Penyebutan Istilah KKB Jadi OPM, Apa Konsekuensinya?

3 hari lalu

Kondisi terkini pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens, yang disandera Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). Foto: TPNPB-OPM
TNI Ubah Penyebutan Istilah KKB Jadi OPM, Apa Konsekuensinya?

Perubahan istilah KST dan KKB menjadi OPM dianggap tidak akan menyelesaikan konflik, bahkan malah meningkatkan kekerasan


Fakta Awal Kematian Brigadir Yosua di Tangan Ferdy Sambo

3 hari lalu

Ekspresi ibunda Brigadir Yosua, Rosti Simanjuntak usai sidang vonis kasus pembunuhan anaknya dengan terdakwa Richard Eliezer di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu, 15 Februari 2023. Rosti Simanjuntak menerima putusan majelis hakim yang memvonis Richard Eliezer 1,5 tahun penjara dalam perkara pembunuhan berencana terhadap anaknya. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Fakta Awal Kematian Brigadir Yosua di Tangan Ferdy Sambo

Peran Ferdy Sambo dalam kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat, awalnya hampir tak terlihat.


Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

3 hari lalu

Terpidana hukuman  penjara seumur  hidup Ferdy Sambo  menjalani pemeriksaan  administratif  di Lapas Salemba, Kamis 24 Agustus 2023. Foto: Ditjendpas
Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

Berita mengenai setahun vonis banding Ferdy Sambo atas pembunuhan ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat banyak dibaca.


Setahun Lalu Banding Ferdy Sambo Ditolak Tetap Hukuman Mati, Ini Perjalanan Jadi Vonis Penjara Seumur Hidup

4 hari lalu

Terdakwa Ferdy Sambo bersiap menjalani sidang lanjutan kasus pembunuhan Brigadir Yosua di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa, 10 Februari 2023. TEMPO/Febri Angga Palguna
Setahun Lalu Banding Ferdy Sambo Ditolak Tetap Hukuman Mati, Ini Perjalanan Jadi Vonis Penjara Seumur Hidup

Setahun lalu banding Ferdy Sambo ditolak alias tetap dihukum mati. Seiring berjalannya waktu, vonis itu diubah jadi penjara seumur hidup. Kok bisa?


Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Tetap Vonis Hukuman Mati

5 hari lalu

Terdakwa Ferdy Sambo bersiap menjalani sidang lanjutan kasus pembunuhan Brigadir Yosua di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa, 10 Februari 2023. TEMPO/Febri Angga Palguna
Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Tetap Vonis Hukuman Mati

Hari ini, setahun lalu atau 12 April 2023, Majelis Hakim Pengadilan Tinggi DKI Jakarta bacakan putusan banding yang diajukan Ferdy Sambo.