Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mas Dhito Kagum Pesepeda Usia 60+ Taklukkan Kelok 9

image-gnews
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana saat menyerahkan hadiah pemenang Kediri Dholo KOM Challenge 2022 kategori pria usia 60+ dan usia 55-59 tahun.
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana saat menyerahkan hadiah pemenang Kediri Dholo KOM Challenge 2022 kategori pria usia 60+ dan usia 55-59 tahun.
Iklan

INFO NASIONAL – Lomba Kediri Dholo KOM Challenge 2022 di hari kedua, Ahad, 4 Desember 2022, memukau penikmat olah raga sepeda seturut melihat perjuangan para atlet menaklukkan tanjakan yang disebut paling ikonik di Indonesia, Kelok 9 Gunung Wilis.

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana termasuk yang mengagumi dan termotivasi dengan perjuangan para cyclist. Terutama melihat kegigihan peserta kategori usia di atas 60 tahun berhasil menaklukkan medan tersebut dan melaju hingga finis di kawasan wisata air terjun Dholo.

Bupati muda yang akrab disapa Mas Dhito itu pun didapuk menyerahkan hadiah bagi para pemenang Kediri Dholo KOM Challenge 2022 kategori pria usia 60+ dan usia 55-59 tahun. "Ini (peserta) paling tua tapi yang memberikan hadiah bupati muda," celetuk pembawa acara saat Mas Dhito menyerahkan hadiah kepada para pemenang.

Juara 1 di kategori ini diraih Julak Yayan, diikuti Soetanto Tanojo pada posisi 2 dan Miskan A Subekti di peringkat 3. Sedangkan kategori 55-59 juara 1 Edi Liem, juara 2 Guntur Priambodo dan juara 3 Haning Susetyo. "Mereka sangat luar biasa, bisa memotivasi yang muda-muda. Termasuk saya termotivasi," ucap Mas Dhito.

Di hari kedua lomba, sekitar 300 peserta ditantang untuk menaklukkan tanjakan yang disebut sebagai teater tanjakan paling fotogenik di Indonesia. Mulai lomba dari kantor Pemkab Kediri, jarak yang ditempuh sejauh 42,8 km hingga ke garis finis. Sedangkan untuk segmen KOM dari simpang tiga Mojo memiliki jarak 17,57 km.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk menyambut para peserta di garis finis, Mas Dhito sampai menginap dengan membangun tenda di area Camping Ground Gazebo Wilis. "Karena memang tanjakannya cukup tajam, semalam saya datang memastikan (kondisi) jalan baik. Saya ingin memastikan betul kegiatan ini bisa berjalan dengan baik," tuturnya.

Mas Dhito mengapresiasi kegiatan lomba ini. Dia berharap tahun 2023 peserta akan jauh lebih banyak hingga 1.000 peserta. Pasalnya, tahun depan bandar baru di Kediri mulai beroperasi sehingga memudahkan peserta dari luar Jawa ikut berpartisipasi.

Sementara itu, tantangan jalur lomba di hari kedua ini diakui peserta. "Saya pikir setelah Kelok 9 dan Gigi 1 sudah agak landai, ternyata masih lanjut terus (tanjakan) sampai finish nggak setop-setop. Tapi bisa finis tidak nuntun (sudah) okelah," ucap Cecco, peserta asal Italia. 

Peserta berusia 51 tahun itu mengatakan sudah mengikuti kejuaraan sepeda di berbagai kota. Menurutnya, Kediri Dholo KOM Challenge 2022 termasuk berat. Dia pun terkesan dengan sosok bupati muda Mas Dhito. Dia melihat Mas Dhito merupakan pemimpin yang baik dan sangat perhatian. "Saya ketemu tadi malam diajak makan bareng, saya belum pernah lihat pejabat semuda itu. Keren," katanya. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pegadaian Raih Laba Rp.1,4 Triliun di Kuartal I/2024

12 menit lalu

Pegadaian Raih Laba Rp.1,4 Triliun di Kuartal I/2024

Kinerja memuaskan ini merupakan kado indah untuk Pegadaian yang telah genap berusia 123 tahun.


BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

46 menit lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.


Wacana Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Berpotensi Langgar UU Penerbangan

2 jam lalu

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo. Foto: Arief/vel
Wacana Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Berpotensi Langgar UU Penerbangan

Penarikan iuran yang akan dimasukkan dalam komponen perhitungan harga tiket pesawat itu dinilainya berpotensi melanggar Undang-Undang (UU).


DPR Sisir Kembali Belanja Tidak Prioritas

2 jam lalu

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Fathan Subchi di Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta, Sabtu (20/4/2024). Foto : Oji/Novel
DPR Sisir Kembali Belanja Tidak Prioritas

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Fathan Subchi meminta pemerintah untuk mencari langkah antisipatif untuk menyelamatkan perekonomian Indonesia, salah satunya adalah dengan cara menyisir belanja tidak prioritas.


Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

2 jam lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.


Telkomsel Jaga Bumi Peringati Hari Bumi Sedunia

3 jam lalu

Telkomsel Jaga Bumi Peringati Hari Bumi Sedunia

Lebih dari 15 ribu pohon telah ditanam di 8 lokasi sepanjang tahun 2023 sebagai bagian dari program Telkomsel Jaga Bumi Carbon Offset. Selain itu, lebih dari 75 ribu pavement block dan 20 ribu phone holder diproduksi dari limbah plastik dan bekas cangkang kartu SIM melalui program Waste Management.


Pelindo Regional 4 Catat 667.012 Jumlah Penumpang

3 jam lalu

Pelindo Regional 4 Catat 667.012 Jumlah Penumpang

Arus balik Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah atau 2024 Masehi sudah hampir mencapai H+15. Kapal dan penumpang sudah keluar masuk pelabuhan, utamanya pelabuhan-pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 yang berada di Kawasan Timur Indonesia (KTI).


LPDB-KUMKM Mitra jadi Mitra Terbaik Koperasi Jasa KORPRI Kota Ternate

3 jam lalu

LPDB-KUMKM Mitra jadi Mitra Terbaik Koperasi Jasa KORPRI Kota Ternate

LPDB-KUMKM merupakan mitra terbaik bagi koperasi dan UMKM Kota Ternate


Nikson Janji Buat Perda Perlindungan Masyarakat Adat

4 jam lalu

Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan. Foto: Ist
Nikson Janji Buat Perda Perlindungan Masyarakat Adat

Bupati Tapanuli Utara (Taput), Nikson Nababan, mengungkapkan rencananya untuk membuat peraturan daerah tentang pengakuan dan perlindungan masyarakat adat di Sumatera Utara.


Nikson Nababan Kunjungi Wilayah Terisolir sekaligus Pantau Pembangunan Jalannya

7 jam lalu

Ditengah guyuran hujan, Bupati Taput Nikson Nababan didampingi sejumlah pejabat menelusuri pembukaan jalan jalur Rura Julu Toruan -Aek Bontar Kecamatan Sipoholon. (Jan Piter Simorangkir)
Nikson Nababan Kunjungi Wilayah Terisolir sekaligus Pantau Pembangunan Jalannya

Di akhir masa jabatannya, Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan, berkunjung ke Desa Rura Julu Toruan, Kecamatan Sipoholon, pada Selasa, 23 April 2024.