Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Survei Pilpres 2024: Pasangan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid Disebut Miliki Elektabilitas Tertinggi

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kanan) menari bersama usai upacara peringatan ke-94 Hari Sumpah Pemuda di alun-alun kota Wonosobo, Jawa Tengah, Jumat 28 Oktober 2022. Dalam amanatnya saat menjadi inspektur upacara, Ganjar mengajak generasi muda untuk
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kanan) menari bersama usai upacara peringatan ke-94 Hari Sumpah Pemuda di alun-alun kota Wonosobo, Jawa Tengah, Jumat 28 Oktober 2022. Dalam amanatnya saat menjadi inspektur upacara, Ganjar mengajak generasi muda untuk "melek" teknologi dan ilmu pengetahuan agar bisa bersaing dalam kompetisi global. ANTARA FOTO/Anis Efizudin
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga survei Polmatrix menyatakan pasangan Ganjar Pranowo dengan Yenny Wahid memiliki elektabilitas paling tinggi dibandingkan pasangan lainnya. Faktor Yenny yang memiliki latar belakang Nahdlatul Ulama (NU) yang kuat mendorong elektabilitas pasangan tersebut.

Direktur Eksekutif Polmatrix Indonesia Dendik Rulianto menyatakan bahwa hasil survei mereka menunjukan pasangan Ganjar dan Yenny unggul dalam simulasi tiga pasangan. Mereka mensimulasikan pasangan itu melawan pasangan Anies Baswedan - Andika Perkasa, serta pasangan Prabowo Subianto - Puan Maharani.

“Faktor NU diperhitungkan dalam memilih cawapres, terbukti dari simulasi pasangan Ganjar-Yenny paling unggul,” kata Dendik Rulianto dalam rilis yang diterima, di Jakarta, Sabtu, 29 Oktober 2022.

Pada simulasi itu, Ganjar-Yenny memperoleh elektabilitas 40,6 persen. Anies-Andika berada di posisi kedua dengan elektabilitas 31,2 persen, semetara Prabowo-Puan berada di posisi ketiga dengan 23,1 persen. 

"Sisanya tidak tahu/tidak jawab 5,1 persen," kata Dendik. 

Survei itu dilakukan Polmatrix Indonesia pada 17-22 Oktober 2022.  Dengan 2 ribu responden yang tersebar di 34 provinsi, Polmatrix menggunakan metode multistage random sampling atau acak bertingkat. Mereka menyatakan margin of error survei tersebut sebesar kurang lebih 2,2 persen dan pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Dukungan kepada Ganjar tetap kuat meski tak diusung PDIP

Dendik menyatakan dukungan masyarakat kepada Ganjar konsisten tetap tinggi meskipun PDIP memaksakan untuk mengusung Puan Maharani.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Ganjar merepresentasikan pemilih nasionalis, berpasangan dengan Yenny berpeluang menambah suara dari kalangan Nahdliyin secara signifikan,” kata Dendik.

Hal itu terlihat dari hasil simulasi lainnya. Dendik menyatakan Ganjar Pranowo tetap unggul meskipun berpasangan dengan Menteri BUMN Erick Thoir. Elektabilitas pasangan itu mencapai 37,3 persen, unggul atas pasangan Prabowo Subianto - Khofifah Indar Parawansa (32,0 persen), dan Puan Maharani - Anies Baswedan (20,2 persen).

“Berpasangan dengan Erick, tingkat dukungan terhadap Ganjar tetap yang paling tinggi,” kata Dendik.

Seperti halnya Yenny yang meneruskan ide-ide Islam moderat, Khofifah dikenal sebagai aktivis perempuan NU yang kini menjadi Gubernur Jawa Timur.

“Provinsi Jawa Timur merupakan basis NU, dan besarnya jumlah pemilih menjadi lahan persaingan politik dari dulu,” kata Dendik.

Sementara dalam simulasi empat pasangan, Ganjar disebut mengalami kekalahan. Pasangan Anies Baswedan - Agus Harimurti Yudhoyono meraih elektabilitas tertinggi dengan 26,6 persen, unggul tipis atas pasangan Ganjar Pranowo - Airlangga Hartarto (25,8 persen). Posisi ketiga ditempati pasangan Puan Maharani - Andika Perkasa (21,2 persen) sementara pasangan Prabowo Subianto - Muhaimin Iskandar berada di posisi terakhir (18,8 persen).

Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid sendiri sebelumnya telah dideklarasikan sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Akan tetapi PSI masih harus bekerja keras untuk mengusung pasangan tersebut karena mereka belum memiliki koalisi. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

2 jam lalu

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir saat ditemui usai rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Senayan, Jakarta Pusat pada Senin, 4 Desember 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

Menteri BUMN Erick Thohir meminta BUMN seperti Pertamina memborong dolar AS di tengah memanasnya konflik Iran-Israel.


Erick Minta Pertamina Cs Borong Dolar di Tengah Konflik Iran-Israel, Airlangga: TIdak Bijak

3 jam lalu

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto ketika ditemui usai Salat Idulfitri 1445 H di Masjid Ainul Hikmah, DPP Partai Golkar, Slipi Jakarta pada Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Defara
Erick Minta Pertamina Cs Borong Dolar di Tengah Konflik Iran-Israel, Airlangga: TIdak Bijak

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespons soal antisipasi Menteri BUMN Erick Thohir terhadap imbas ekonomi dari konflik Iran-Israel. Erick menginstruksikan BUMN yang memiliki porsi utang luar negeri yang besar untuk segera membeli dolar Ameria Serikat dalam jumlah besar.


Antisipasi Konflik Iran-Israel, Erick Thohir Minta Pertamina cs Borong Dolar

3 jam lalu

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperlihatkan jari kelingking dengan tinta birunya usai melakukan pencoblosan di TPS 17, Tebet, Jakarta, Rabu, 14 Februari 2024. ANTARA/Maria Cicilia Galuh
Antisipasi Konflik Iran-Israel, Erick Thohir Minta Pertamina cs Borong Dolar

Erick Thohir menyiapkan antisipasi dampak ekonomi dari konflik Iran-Israel. Erick minta BUMN berkepentingan segera memborong dolar.


Bapanas Siap Dukung Program Makan Siang Gratis, Sudah Mulai Studi Banding

4 jam lalu

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo Adi, ketika ditemui dalam acara CNBC Economic Outlook 2024, di The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta, Kamis, 29 Februari 2024. TEMPO/Defara Dhanya
Bapanas Siap Dukung Program Makan Siang Gratis, Sudah Mulai Studi Banding

Bapanas menyatakan siap mendukung program makan siang gratis. Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi mengatakan sudah menyiapkan studi soal pelaksanaan makan siang gratis di berbagai negara.


Beda Pendapat Ketum Projo dan Gibran soal Wacana Jokowi Bertemu Mega

4 jam lalu

Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi usai acara buka bersama di Lapangan Anatakupa, Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat pada Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Beda Pendapat Ketum Projo dan Gibran soal Wacana Jokowi Bertemu Mega

Gibran berharap masih ada peluang untuk pertemuan Jokowi dan Megawati. Sementara Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi meragukan pertemuan tersebut.


Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

5 jam lalu

Kuasa hukum pemohon capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar saat mengikuti sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu 3 April 2024. Sidang tersebut beragenda mendengarkan keterangan saksi dan ahli yang dihadirkan oleh termohon yakni KPU membawa satu ahli dan dua saksi fakta, sedangkan Bawaslu membawa satu ahli dan tujuh saksi. TEMPO/Subekti.
Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

Bambang Widjojanto tim hukum Anies-Muhaimin beri respons banjir amicus curiae ke MK dalam sidang sengketa Pilpres 2024.


Gibran soal Peluang Pertemuan Megawati dengan Jokowi: Tak Ada yang Tidak Mungkin

6 jam lalu

Cawapres Gibran Rakabuming Raka berharap masih ada peluang untuk pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Foto diambil di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Kamis, 18 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran soal Peluang Pertemuan Megawati dengan Jokowi: Tak Ada yang Tidak Mungkin

Gibran Rakabuming berharap masih ada peluang untuk pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati dan Presiden Jokowi.


Dituduh Halang-halangi Jokowi Bertemu Megawati, Hasto Tunjukkan Bukti Penolakan Anak Ranting PDIP

8 jam lalu

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menjawab kesiapan Megawati jadi saksi di MK saat ditemui media di Jakarta Pusat, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
Dituduh Halang-halangi Jokowi Bertemu Megawati, Hasto Tunjukkan Bukti Penolakan Anak Ranting PDIP

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto angkat bicara soal tuduhan dirinya menghalangi pertemuan Megawati dengan Jokowi. Tunjukkan pesan dari anak ranting PDIP.


Jelang Putusan Sengketa Pilpres MK: Banjir Amicus Curiae dan Rencana Demo Pendukung Prabowo

10 jam lalu

Massa yang tergabung dalam Aksi 164 menggelar unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta, Selasa 16 April 2024. Dalam aksinya massa menuntut Mahkamah Konstitusi memutus sengketa Pilpres 2024 dengan adil. Aksi ini merupakan respons masyarakat terhadap kecurangan yang terjadi dalam kontestasi Pilpres 2024. TEMPO/Subekti.
Jelang Putusan Sengketa Pilpres MK: Banjir Amicus Curiae dan Rencana Demo Pendukung Prabowo

Pengajuan Amicus Curiae membanjiri MK. Selain itu, ada rencana aksi demo pendukung Prabowo menjelang putusan sengketa pilpres di MK.


4 Poin Amicus Curiae Rizieq Shihab Cs ke Mahkamah Konstitusi

11 jam lalu

Mantan Pimpinan Front Pembela Islam atau FPI, Rizieq Shihab saat mencoblos di tempat pemungutan suara atau TPS 47 di RT01/RW04, Jalan Petamburan IV, Jakarta Pusat, Rabu, 14 Februarai 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang
4 Poin Amicus Curiae Rizieq Shihab Cs ke Mahkamah Konstitusi

Rizieq Shihab Cs mengajukan Amicus Curiae terkait sidang sengketa Pilpres 2024 ke MK. Berikut empat poin isinya.