Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bamsoet Apresiasi Pianis Muda Indonesia Pecahkan Rekor Dunia

image-gnews
Ketua MPR Bambang Soesatyo.
Ketua MPR Bambang Soesatyo.
Iklan

INFO NASIONAL - Ketua MPR, Bambang Soesatyo turut bangga atas prestasi Jefri Setiawan, 16 tahun, yang memecahkan rekor dunia memainkan piano selama 6 jam 35 menit nonstop, membawakan 170 lagu dengan mata tertutup.

Pemecahan rekor bertajuk “Memorizing 170 Songs by Playing Piano Blindfolded” diselenggarakan di KJRI Dubai pada Rabu, 18 Mei 2022, Pukul 11.00 - 21.00 waktu Dubai. Dicatat dalam Universal Records Forum (URF) dan The British World Records Forum UK.

Bamsoet mengatakan, dari 170 lagu yang dimainkan, selain lagu-lagu populer Indonesia dan dunia, Jefri juga akan membawakan karyanya sendiri, serta sejumlah lagu nasional gubahan Ismail Marzuki, L. Manik, Kusbini, C. Simanjuntak, dan lain-lain.

“Di balik talenta yang luar biasa, ananda Jefri adalah sosok remaja yang membumi dan nasionalis," ujar Bamsoet dalam sambutan virtualnya dari Jakarta pada acara pemecahan Rekor Dunia Jefri Setiawan.

Bamsoet menjelaskan, Jefri juga telah memiliki berbagai rekor dunia. Antara lain pada Maret 2021 berhasil memainkan 150 lagu dengan piano selama sekitar 3 jam 45 menit dengan mata tertutup. Dicatat dalam dua buku rekor dunia sekaligus, yakni America Book of Records dan European Records Book. 

Selanjutnya, menorehkan namanya pada rekor dunia bergengsi Royal Success International Book of Records (RSBIR) untuk kategori Memorizing Songs While Playing Piano, Blindfolded, Non-Stop yang diselenggarakan di Hyderabad, India, pada 29 Februari 2020.

“Serta pada 24 Oktober 2018, Jefri juga bermain piano dengan membawakan sebanyak 100 lagu dengan mata tertutup selama 3,5 jam berturut-turut, diselenggarakan di Akademie für Künste ASK-Berlin, Jeman. Tercatat dalam buku rekor dunia Record Holders Republic (RHR)," kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Bamsoet, talenta berbakat seperti Jefri Setiawan membutuhkan lingkungan yang kondusif dan dukungan dari berbagai pihak. Karena itu, ia mengapresiasi Konsul Jenderal RI di Dubai, Gubernur DKI Jakarta, Rektor Universitas Gunadarma, serta berbagai pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan, sehingga acara pemecahan rekor tersebut bisa terselenggara dengan baik.

"Dukungan yang diberikan kepada ananda Jefri mengisyaratkan pengakuan kita bersama, bahwa ananda Jefri adalah sosok yang inspiratif. Prestasi yang telah diraihnya bukanlah sesuatu yang 'given’, melainkan buah dari kerja keras, latihan yang intens, dan semangat belajar yang gigih. Nama Jefri Setiawan sebagai pianis remaja berbakat asal Indonesia telah dikenal di berbagai belahan dunia seperti Jerman, Singapura, Malaysia, India, dan hari ini di Uni Emirat Arab," tutur Bamsoet.

Kemampuan Jefri Setiawan memainkan piano dengan mata tertutup selama berjam-jam tanpa henti, Bamsoet melanjutkan, adalah simbolisasi dari pesan moral yang penuh makna. Bahwa ketika kita tidak mampu melihat dunia di sekitar dengan mata terbuka, maka kita dapat mengasah mata batin untuk menghasilkan maha karya.

"Kepada ananda Jeffri, sekali lagi saya ucapkan selamat memecahkan rekor dunia. Doa kita semua menyertai perjuangan ananda, dan semoga ke depan ananda Jefri dapat terus berkarya dan berprestasi, menjadi kebanggaan orang tua dan keluarga, dan menjadi inspirasi bagi generasi muda bangsa Indonesia," ujar dia.

Acara pemecahan rekor ini turut dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan; Konsul Jenderal Republik Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab, Kartika Candra Negara; Rektor Universitas Gunadarma, Prof. Dr. E.S. Margianti; dan Juri Rekor Dunia, Sarans Karattu Karappu. (*)

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bamsoet Dorong Gyeongju dan Bangli Jadi Sister City

39 menit lalu

Bamsoet Dorong Gyeongju dan Bangli Jadi Sister City

Kedua daerah tersebut memiliki banyak kesamaan, seperti pariwisata dan sistem pertanian smart farming.


Rayakan HUT ke-59 Sulawesi Utara, Gubernur Beberkan Prestasi

1 jam lalu

Rayakan HUT ke-59 Sulawesi Utara, Gubernur Beberkan Prestasi

Capaian terjadi di sektor ekonomi, pariwisata, industri, pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.


Telkomsel Hadirkan Layanan untuk Teman Tuli di GraPARI

1 jam lalu

Telkomsel Hadirkan Layanan untuk Teman Tuli di GraPARI

Berkolaborasi dengan Silang.id, Telkomsel memberikan pembelajaran bahasa isyarat Indonesia kepada para petugas layanan di GraPARI.


Bamsoet Dukung Kerja Sama Unperba dengan Keimyung University

3 jam lalu

Bamsoet Dukung Kerja Sama Unperba dengan Keimyung University

Keimyung University berencana membuka kampus di Indonesia dan tengah menjajaki kerja sama melalui Unperba.


Wuling Kembali Usung New Almaz RS dan Air ev Lite di GIIAS Surabaya 2023

5 jam lalu

Wuling Kembali Usung New Almaz RS dan Air ev Lite di GIIAS Surabaya 2023

Masyarakat Surabaya dan sekitarnya berkesempatan untuk melihat langsung SUV inovatif serta varian baru mobil listrik Wuling.


Kolaborasi Pemerintah dan Cikarang Listrindo Mengatasi Polusi Udara

17 jam lalu

Kolaborasi Pemerintah dan Cikarang Listrindo Mengatasi Polusi Udara

PT Cikarang Listrindo Tbk (IDX:POWR) sebagai perusahaan pembangkit yang mengutamakan aspek Environment Social Governance (ESG) dalam operasinya selalu menjaga agar operasi perseroan sesuai dengan regulasi dan arahan pemerintah.


Bank Mandiri Perluas Layanan Kopra by Mandiri

18 jam lalu

Bank Mandiri Perluas Layanan Kopra by Mandiri

Bank Mandiri terus mengoptimalkan platform Kopra by Mandiri sebagai andalan dalam menghadirkan solusi nasabah.


Komisi VII Dorong Pengawasan Distribusi BBM dan LPG Bersubsidi

20 jam lalu

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Dony Maryadi Oekon saat memimpin kunjungan kerja spesifik Komisi VII DPR ke Denpasar, Bali, pada Kamis (21/9/2023). Foto: Ulfi/nr
Komisi VII Dorong Pengawasan Distribusi BBM dan LPG Bersubsidi

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Dony Maryadi Oekon melakukan Kunjungan Kerja Spesifik ke DPPU (Depot Pengisian Pesawat Udara) Ngurah Rai dan TBBM (Terminal Bahan Bakar Minyak) Manggis di Denpasar


Peran APBN Menjaga Inflasi dan Daya Beli Masyarakat

20 jam lalu

Peran APBN Menjaga Inflasi dan Daya Beli Masyarakat

Presiden Joko Widodo telah memberikan arahan empat agenda prioritas yang harus diselesaikan, salah satunya adalah pengendalian inflasi.


Puan Harap APBN Akhir Periode Jokowi Berkeadilan untuk Rakyat

20 jam lalu

Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani. Foto : Eno/Man
Puan Harap APBN Akhir Periode Jokowi Berkeadilan untuk Rakyat

Puan berharap APBN tahun kepemimpinan terakhir Pemerintahan Presiden Joko Widodo akan berkeadilan bagi seluruh rakyat Indonesia.