Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Melangkah di Tiga Zaman, Memandang Perjalanan Kebangsaan Indonesia

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Buku Melangkah di Tiga Zaman. Gramedia.com
Buku Melangkah di Tiga Zaman. Gramedia.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - M. Harjono Kartohadiprojo menceritakan perjalanan hidupnya yang dituangkan dalam autobiografi berjudul Melangkah di Tiga Zaman. “Mengapa (judulnya) Melangkah di Tiga Zaman, karena saya lahir sebelum Indonesia merdeka,” kata Harjono, saat konferensi video bedah buku Melangkah di Tiga Zaman, pada Senin, 10 Januari 2022.

Riwayat kehidupan Harjono terangkum dalam buku yang tebalnya 459 halaman itu. Harjono lahir pada 26 Desember 1938. Ia lahir semasa mendekati peralihan pemerintahan Hindia Belanda hingga kolonial Jepang.

Saat masa kolonial itu, ia masih balita. Semasa tumbuh dewasa, ia merasakan keseluruhan rezim pemerintahan, yaitu Orde Lama, Orde Baru, dan Reformasi. Buku autobiografi itu juga menceritakan pandangan Harjono selama menjalani keseluruhan rezim pemerintahan.

“Autobiografi ini saya menceritakan perkembangan menjadi manusia Indonesia mengikuti pergerakan yang ada,” tuturnya.

Sebegitu banyak ia menuturkan cerita hidupnya, salah satu perjalanan yang membentuk karakternya ketika menempuh pendidikan sekolah menengah atas di Kanisius. “Saya dibimbing keras sekali oleh para pastor Jesuit,” ucapnya.

Di Kanisius karakternya terbentuk untuk aktif dalam pergerakan, terutama ketika dipercaya menjadi Ketua Persatuan Pelajar Sekolah Katolik (PPSK) Kanisius. Sebelum melanjutkan pendidikan ke Fakultas Hukum, Universitas Indonesia, di penghujung masa SMA, ia terdidik belajar politik. Waktu itu momentumnya, saat Soekarno mengeluarkan Dekret 5 Juli 1959.

“Dari sana (Kanisius) saya merasakan ikut percaturan (perbincangan) politik,” ujarnya.

Minatnya untuk terlibat mempelajari isu politik pun berlanjut sampai ia kuliah, “Saat mahasiswa kami mulai mengikuti (isu) pertentangan politik di dunia. Waktu itu Perang Dingin,” tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Harjono, tempaan pendidikan di Kanisius telah membuat dirinya terus berkembang. Padahal, kata Harjono, ia sempat merasakan sesuatu hal yang tak mengenakkan sebelum bersekolah di Kanisius. “Saya pernah tidak naik kelas sewaktu SMP,” kata mantan pengusaha pelayaran itu.

Saat bertutur dalam sesi bedah buku itu, Harjono pun menceritakan kenangan semasa ia masih bekerja. “Saya sudah (bepergian) ke 54 negara di dunia, bertambah pengetahuan dan pergaulan saya,” ucapnya.

Jopie Handaja –rekan Harjono semasa bersekolah di Kanisius— menuturkan, lingkungan sekolah melengkapi pendidikan dalam keluarga. “Romo Ordo Jesuit itu terkenal, karena intelektual dan sangat disiplin. Harjono masuk Kanisius setelah mengalami macam-macam hal di luar sekolah, berantem di mana-mana,” tuturnya.

Moderator bedah buku Melangkah di Tiga Zaman, Bambang Harymurti mengatakan, Harjono menulis autobiografi itu secara mengalir. “Kata (judul) Melangkah di Tiga Zaman itu buat saya seperti membaca personifikasi gerakan kebangsaan Indonesia,” kata mantan Pemimpin Redaksi Majalah Tempo itu.

BRAM SETIAWAN

Baca: 3 Jenis Dinasti Politik di Indonesia, Mulai Model Arisan hingga Lintas Kamar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

10 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia, Indonesia Masuk?

4 jam lalu

Polisi berjalan melewati orang-orang yang mengantri untuk memberikan suara mereka di luar tempat pemungutan suara saat pemilihan umum, di Peshawar, Pakistan, 8 Februari 2024. REUTERS/Fayaz Aziz
10 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia, Indonesia Masuk?

Negara dengan biaya hidup termurah di dunia pada 2024, Pakistan berada di urutan pertama


Ekonom Mari Elka Pangestu Sebut Serangan Iran ke Israel Pengaruhi Ekonomi Dunia, termasuk Indonesia

21 jam lalu

Presiden Grup Bank Dunia David Malpass mengumumkan penunjukan Mari Elka Pangestu sebagai Direktur Pelaksana Kebijakan dan Pembangunan Bank Dunia. Pengumuman itu dirilis secara resmi di www.worldbank.org pada Jumat, 10 Januari 2020. Dok. TEMPO/Aditia Noviansyah
Ekonom Mari Elka Pangestu Sebut Serangan Iran ke Israel Pengaruhi Ekonomi Dunia, termasuk Indonesia

Ekonom Mari Elka Pangestu buka suara soal serangan Iran ke Israel yang nantinya bakal berdampak ke perekonomian dunia termasuk Indonesia. Hal itu akan berpengaruh terhadap terjadinya inflasi.


Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

1 hari lalu

Jalan Nakamise menuju kuil Senso-ji di distrik Asakusa, tempat wisata populer, di tengah pandemi penyakit virus corona (COVID-19), di Tokyo, Jepang, 24 Desember 2021. REUTERS/Issei Kato
Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

Perilaku pasangan tersebut yang merusak properti publik di Jepang dianggap mencemarkan nama baik Thailand.


Viral Diduga Turis Indonesia Rusak Pohon Sakura di Jepang, Ketahui Etika Menikmati Hanami

1 hari lalu

Pengunjung menikmati keindahan bunga sakura yang bermekaran di tengah pandemi COVID-19 di Taman Ueno di Tokyo, Jepang 30 Maret 2022. REUTERS/Issei Kato
Viral Diduga Turis Indonesia Rusak Pohon Sakura di Jepang, Ketahui Etika Menikmati Hanami

Jika ingin melihat sakura mekar di Jepang dan menikmati keindahannya, silakan melakukannya secara bertanggung jawab dan ikuti aturannya.


Indonesia Peringkat Ketiga dalam Daftar Negara Asia Paling Kompetitif

1 hari lalu

Pekerja menggunakan alat berat menyelesaikan proyek pembangunan tol Rangkasbitung-Panimbang seksi II di Lebak, Banten, Minggu, 26 Februari 2023. Proyek pembangunan jalan tol Serang-Panimbang sepanjang 83,7 kilometer dengan nilai investasi Rp8,58 triliun ditargetkan dapat beroperasi tahun 2024 guna mendukung akses cepat menuju lokasi wisata Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung. ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas
Indonesia Peringkat Ketiga dalam Daftar Negara Asia Paling Kompetitif

Indonesia berada di peringkat ketiga dari 20 negara paling kompetitif dalam menarik investor di Asia berdasarkan riset yang dilakukan situs keuangan


Rekap Hasil Final Badminton Asia Championships 2024: Tuan Rumah Cina Raih 3 Gelar, Indonesia 1 Gelar Lewat Jonatan Christie

1 hari lalu

Jonatan Christie dalam tunggal putra Badminton Asia Championships 2024. Dok TIm Humas PBSI
Rekap Hasil Final Badminton Asia Championships 2024: Tuan Rumah Cina Raih 3 Gelar, Indonesia 1 Gelar Lewat Jonatan Christie

Indonesia meraih satu gelar sama dengan Korea Selatan di kejuaraan bulu tangkis Badminton Asia Championships 2024 yang berlangsung di Ningbo, Cina.


Indonesia Sambut Kunjungan Paus Fransiskus pada September 2024

3 hari lalu

Paus Fransiskus mengadakan audiensi umum mingguan, di aula Paulus VI di Vatikan, 3 Januari 2024. Media Vatikan/Handout via REUTERS/File Foto
Indonesia Sambut Kunjungan Paus Fransiskus pada September 2024

Kemlu menyatakan bahwa Indonesia siap menyambut kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-5 September 2024


Video Viral WNI di Jepang Minta Bantuan Dana untuk Operasi

5 hari lalu

Kantor Kementerian Luar Negeri RI di Jln. Pejambon, Jakarta. Sumber: Suci Sekar/Tempo
Video Viral WNI di Jepang Minta Bantuan Dana untuk Operasi

Kementerian Luar Negeri RI memastikan telah menangani kasus video viral WNI di Jepang yang meminta bantuan untuk biaya operasi.


Dubes Zuhair Yakin RI Terus Dukung Palestina di Bawah Pemerintahan Prabowo

5 hari lalu

Presiden Jokowi bersalaman dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al Shun dalam acara
Dubes Zuhair Yakin RI Terus Dukung Palestina di Bawah Pemerintahan Prabowo

Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al Shun meyakini Indonesia akan terus mendukung perjuangan bangsa Palestina, termasuk di era Prabowo


Toilet Umum di Tokyo jadi Atraksi Wisata, Turis Rela Bayar Rp519 ribu untuk Ikut Tur

8 hari lalu

Seorang peserta melihat-lihat toilet umum yang didesain ulang sebagai bagian dari proyek untuk mengubah toilet umum menjadi toilet yang dapat digunakan dengan nyaman oleh semua orang, selama Tur Antar-Jemput Toilet Tokyo, di kawasan Shibuya, di Tokyo, Jepang 4 April 2024. REUTERS /Kim Kyung-Hoon
Toilet Umum di Tokyo jadi Atraksi Wisata, Turis Rela Bayar Rp519 ribu untuk Ikut Tur

Satu perjalanan, peserta akan diajak mengunjungi delapan atau sembilan toilet umum di Tokyo dengan menggunakan mobil.