Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KontraS Kecam Penunjukan Eks Anggota Tim Mawar Jadi Pangdam Jaya

image-gnews
Mayjen TNI Untung Budiharto. Antara
Mayjen TNI Untung Budiharto. Antara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (KontraS) mengecam langkah Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang menunjuk Mayor Jenderal Untung Budiharto sebagai Panglima Kodam atau Pangdam Jaya menggantikan Mayjen Mulyo Aji.

KontraS melihat penunjukan ini bertentangan dengan nilai kemanusiaan karena Untung Budiharto termasuk dalam daftar anggota Tim Mawar. Tim ini telah disebut dalam laporan investigasi Komnas HAM terkait kasus penghilangan paksa tahun 1997/1998.

KontraS menilai Pengangkatan Untung menambah bukti bahwa Negara tidak melihat rekam jejak seseorang dalam menduduki jabatan tertentu. Sebelumnya, dua anggota eks tim mawar juga sudah masuk ke dalam Kementerian.

“Kami khawatir ini sebatas balas budi atau bentuk relasi semata sebab mengabaikan rekam jejak. Bagaimanapun juga, TNI, terkhusus Pangdam Jaya, memiliki peran untuk melindungi hak asasi manusia,” ujar Tioria Pretty, Kepala Divisi Pemantauan Impunitas KontraS dalam keterangan tertulis, Kamis, 6 Januari 2022.

Selain itu, pengangkatan Untung juga dinilai menjadi bukti tidak adanya penghormatan TNI terhadap proses pengadilan dan putusan hakim dalam proses hukum terhadap Tim Mawar. Dalam putusan pengadilan, ada 11 orang yang dinyatakan sebagai terdakwa dan 5 orang dikenakan sanksi pidana dan pemecatan, termasuk Untung Budiharto.

Namun sejak putusan ini dikeluarkan, Untung Budiharto justru melenggang bebas dan tidak menaati putusan pengadilan yang ada. Bahkan, di era Pemerintahan Presiden Joko Widodo, KontraS melihat Untung selalu diberikan posisi strategis di seperti Sekretaris Utama (Sestama) Badan Nasional Penanggulangan Terorisme pada 2020-2021, Direktur Operasi dan Latihan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) pada 2020, Kepala Staf (Kasdam) I/Bukit Barisan pada 2019-2020, dan Wakil Asisten Operasi KSAD pada 2017-2019.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengangkatan Untung juga dinilai menunjukkan ketidakadilan kepada keluarga korban yang sudah berjuang selama 24 tahun. Hal ini juga seakan dengan sengaja menyakiti seluruh keluarga korban penghilangan paksa 1997/1998. Paian Siahaan selaku orangtua dari Ucok Siahaan yang jadi salah satu korbannya mengecam pengangkatan tersebut.

"Pemerintah sengaja mempertontonkan kepada rakyat betapa Presiden Jokowi mengingkari janji kepada Keluarga korban penghilangan paksa 1997/1998 yg telah bertemu di Istana Presiden 2 kali dan satu kali bertemu dengan Moeldoko selaku kepala Kantor Staf Presiden yang telah ditunjuk Presiden untuk menuntaskan kasus penculikan," kata Paian.

Koordinator KontraS Fatia Maulidyanti melihat pemerintahan Joko Widodo beserta jajarannya gagal dalam menghormati, melindungi, dan memenuhi hak asasi manusia khususnya hak korban yang telah lama menanti keadilan.

"Seharusnya, yang dilakukan pemerintah adalah mencari orang-orang hilang dan ratifikasi Konvensi Internasional Anti Penghilangan Orang Secara Paksa (ICPPED), bukan terus memberikan ruang aman bagi para terduga pelaku pelanggaran HAM berat,” kata Fatia.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ibu Imam Masykur Tak Akan Maafkan Anggota Paspampres dan 2 TNI Pembunuh Anaknya

23 jam lalu

Ibu korban penganiayaan dan penculikan anggota Paspamres Imam Masykur, Fauziah diperiksa Polda Metro Jaya, Rabu, 20 September 2023. TEMPO/Desty Luthfiani.
Ibu Imam Masykur Tak Akan Maafkan Anggota Paspampres dan 2 TNI Pembunuh Anaknya

Ibu Imam Masykur telah menemui anggota Paspampres dan 2 TNI yang membunuh anaknya. Tak mau memberi maaf.


Jokowi Sebut Perpanjangan Masa Jabatan Panglima TNI dan KSAD Masih Proses

4 hari lalu

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono (tengah) berdampingan dengan Ketua MPR Bambang Soesatyo (ketiga kiri), Ketua DPR Puan Maharani (ketiga kanan), KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman (kedua kiri), KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo (kiri), KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali (kanan), dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (kedua kanan) berdiri di atas tank amfibi BMP 3F saat mengikuti upacara pengangkatan warga kehormatan Korps Marinir TNI AL di Pulau Damar, Kepulauan Seribu, Jakarta, Selasa 24 Januari 2023. Dalam latihan operasi amfibi tersebut, Korps Marinir TNI AL mengangkat warga kehormatan sekaligus penyematan brevet Intai Amfibi (Taifib) dan Anti Teror Aspek Laut kepada Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua DPR Puan Maharani, KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman, KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali, dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo tersebut sebagai bentuk sinergi antara TNI dan Polri serta elemen masyarakat lainnya, serta kesuksesan dan keberhasilan menjaga stabilitas keamanan dan kedaulatan NKRI. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Jokowi Sebut Perpanjangan Masa Jabatan Panglima TNI dan KSAD Masih Proses

Presiden Jokowi menyatakan opsi memperpanjang masa jabatan Panglima TNI dan KSAD masih dalam proses.


5 Fakta Menarik Tim Pemenangan Nasional Capres Ganjar Pranowo

7 hari lalu

Wakil Ketua Umum Tim Pemenangan Nasional (TPN) yang juga Mantan Panglima TNI Andika Perkasa saat tiba di Markas Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu, 13 September 2023. Ketua umum partai pendukung Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo menggelar rapat konsolidasi membahas pemantapan Tim Pemenangan Nasional (TPN), membahas soal kemungkinan Partai Demokrat bergabung dengan koalisi PDIP, serta memperbarui dinamika politik terkini.  TEMPO/M Taufan Rengganis
5 Fakta Menarik Tim Pemenangan Nasional Capres Ganjar Pranowo

Penunjukkan Tim Pemenangan Ganjar Pranowo ini dilakukan saat pertemuan empat partai politik pengusung Ganjar


Intip Profil 4 Tokoh Inti Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo

8 hari lalu

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (kedua kiri), Sekretaris Jenderal Perindo Ahmad Rofiq (kedua kanan) Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi (kiri), dan Wakil Ketua Umum Hanura Benny Ramdhani (kanan) memberikan keterangan pers terkait rapat Ketua Umum Partai Pendukung Ganjar Pranowo di Markas Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu, 13 September 2023. Ketua umum partai pendukung Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo menggelar rapat konsolidasi membahas pemantapan Tim Pemenangan Nasional (TPN), membahas soal kemungkinan Partai Demokrat bergabung dengan koalisi PDIP, serta memperbarui dinamika politik terkini.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Intip Profil 4 Tokoh Inti Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo

Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo diisi sejumlah tokoh, mulai dari pengusaha, mantan jenderal hingga mantan gubernur. Berikut profilnya.


Daftar Pengusaha dan Jenderal di Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024

9 hari lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah), Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (kedua kanan), Plt. Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono (kedua kiri), Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo (kanan), dan Ketua DPP PDI Perjuangan Prananda Prabowo (kiri) usai menggelar rapat konsolidasi Partai pengusung Ganjar Pranowo di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Senin, 4 September 2023. Partai pengusung Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo telah membentuk Tim Pemenangan Nasional (TPN) dengan menunjuk Ketua Umum Kadin Arsjad Rasyid menjadi Ketua serta Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa menjadi Wakil Ketua. TEMPO/M Taufan Rengganis
Daftar Pengusaha dan Jenderal di Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024

Kubu bakal calon presiden Ganjar Pranowo telah menetapkan Tim Pemenangan Nasional (TPN). Siapa saja mereka dan siapa yang berlatar belakang pengusaha?


Berapa Besaran Gaji Pokok Babinsa?

9 hari lalu

Prajurit Babinsa berbaris saat menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pada kunjungan kerja di Koramil 0912/Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jumat 16 Juni 2023. Dalam kunjungan kerja tersebut, Prabowo menyerahkan 25 sepeda motor untuk Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 0912/Lembang guna mendukung tugas operasional. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Berapa Besaran Gaji Pokok Babinsa?

Besaran gaji pokok Babinsa termasuk pada Golongan I (Tamtama) dan Golongan II (Bintara) bila mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) No. 16 Tahun 2019.


Sandiaga Uno Tegaskan PPP Istiqomah Bersama PDIP Meskipun Belum Ada Penetapan Cawapres Ganjar Pranowo

9 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno atau Sandiaga Uno saat kunjungan kerja  di Kabupaten Karanganyar dalam acara Workshop Kata Kreatif, Kamis, 14 September 2023. TEMPO. SEPTIA RYANTHIE
Sandiaga Uno Tegaskan PPP Istiqomah Bersama PDIP Meskipun Belum Ada Penetapan Cawapres Ganjar Pranowo

Sandiaga Uno tegaskan PPP akan tetap bersama PDIP dan Ganjar Pranowo apa pun keputusan soal Cawapres.


Berikut Arti Babinsa Beserta Tugas Pokok, Apa Pangkatnya?

10 hari lalu

Anggota Babinsa Kodim 0724/Boyolali dan Bhabinkamtibmas Polres Boyolali membantu warga saat distribusi air yang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali di Sarimulyo, Kemusu, Boyolali, Jawa Tengah, Selasa, 5 September 2023. Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali per (4/9/2023) telah mengirimkan sebanyak 195 tangki atau 1.043.000 liter air ke tujuh kecamatan di Kabupaten Boyolali yang terdampak musim kemarau. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Berikut Arti Babinsa Beserta Tugas Pokok, Apa Pangkatnya?

Bintara Pembina Desa atau Babinsa merupakan satuan teritorial TNI paling bawah dan berhadapan langsung dengan masyarakat. Apa tugas pokoknya?


Eks Panglima TNI dan Mantan Wakapolri Jadi Wakil Ketua TPN Ganjar Pranowo, Berikut Profil Andika Perkasa dan Gatot Eddy Pramono

10 hari lalu

Eks Panglima TNI Andika Perkasa menghadiri acara puncak peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 24 Juni 2023. TEMPO/ Ima dini shafira
Eks Panglima TNI dan Mantan Wakapolri Jadi Wakil Ketua TPN Ganjar Pranowo, Berikut Profil Andika Perkasa dan Gatot Eddy Pramono

Mantan Panglima TNI Andika Perkasa telah ditunjuk sebagai wakil ketua TPN Ganjar Pranowo. Begitupun eks Wakapolri Gatot Eddy. Ini profil keduanya.


Harap Andika Perkasa Jadi Bacawapres Ganjar, Sukmawati: Duet Sipil-Militer Sangat Bagus

11 hari lalu

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa saat ditemui di salah satu kafe di Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa, 29 Agustus 2023 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Harap Andika Perkasa Jadi Bacawapres Ganjar, Sukmawati: Duet Sipil-Militer Sangat Bagus

Sukmawati Soekarnoputri masih berharap Andika Perkasa jadi bacawapres Ganjar Pranowo. Ia mengatakan duet sipil-militer sangat bagus.