Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Eks Bupati Probolinggo Siapkan Anak Maju Pilkada: Baliho hingga Safari Politik

Reporter

image-gnews
Baliho mantan Bupati Probolinggo Hasan Aminuddin dan putranya, Zulmi Noor Hasani, di salah satu sudut kabupaten. Foto: TEMPO|DAVID PRIYASIDHARTA.
Baliho mantan Bupati Probolinggo Hasan Aminuddin dan putranya, Zulmi Noor Hasani, di salah satu sudut kabupaten. Foto: TEMPO|DAVID PRIYASIDHARTA.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Bupati Probolinggo, Hasan Aminuddin, dikabarkan tengah menyiapkan putranya, Zulmi Noor Hasani untuk maju di pentas Pilkada. Sejumlah upaya memperkenalkan putranya ke publik ini diduga untuk melanggengkan dinasti politik.

"Ini sudah ditata lebih kurang setahun terakhir," kata Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Lumbung Informasi Rakyat (Lira), Syamsuddin seperti dikutip dari Koran Tempo, Rabu, 1 September 2021.

Hasan Aminuddin merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan Bupati Probolinggo periode 2003-2008 dan 2008-2013. Kemudian istri Hasan, Puput Tantriana Sari, menjadi Bupati Probolinggo sejak 2013 dan kembali terpilih pada 2018. Hasan dan Puput ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi lewat serangkaian operasi pada Senin, 30 Agustus 2021.

Syamsuddin mengatakan, ada sejumlah kegiatan di pemerintah, baik tingkat kabupaten, kecamatan, maupun desa yang melibatkan Zulmi untuk sekadar tampil memberikan bantuan atau bingkisan. Momen-momen reses anggota Dewan juga tak luput dari perhatian Zulmi untuk nebeng tampil di publik.

Berikut sejumlah kegiatan di Kabupaten Probolinggo yang melibatkan Zulmi.

1. Bingkisan untuk ibu hamil

Pada 27 Agustus lalu, Zulmi dijadwalkan memberikan bingkisan kepada para ibu hamil. Acara itu dipersiapkan Camat Leces, Kabupaten Probolinggo, Moh. Syarifuddin, dengan memerintahkan kepala Desa Clarak dan Warujinggo. Dalam surat perintahnya, Camat Syarifuddin memerintahkan kedua kepala desa menghadirkan masing-masing 10 ibu hamil.

2. Pendataan keluarga

Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kabupaten Probolinggo mempublikasikan kegiatan instansi bersama Zulmi dalam mendata keluarga, pada April 2021. Zulmi dilibatkan dalam kapasitas sebagai Direktur Hasan Foundation Probolinggo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

 

3. Kerja sama bidang ekonomi

Pada Maret lalu, Zulmi sebagai Direktur Hasan Foundation dan Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Probolinggo menandatangani kerja sama bidang ekonomi. Penandatanganan ini disaksikan anggota dewan koperasi Probolinggo yang saat itu hadir untuk mengikuti musyawarah daerah.

4. Baliho

Baliho Zulmi dan ayahnya bertebaran di berbagai wilayah Probolinggi. Temua Tempo, baliho besar tersebar di lebih dari tiga titik di kabupaten itu. Zulmi juga kerap menampangkan wajahnya di balik bahan pokok yang diberikan kepada masyarakat.

5. Safari politik

Zulmi beberapa kali terlihat bersafari politik ke kantor partai politik di Probolinggi. Pada Mei lalu, ia dikabarkan bakal diusung Partai Persatuan Pembangunan dan Partai NasDem untuk ikut serta dalam Pemilihan Bupati 2024.

FRISKI RIANA | KORAN TEMPO

Tulisan lengkapnya bisa di baca di Koran Tempo: Jejaring Dinasti Politik van Probolinggo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jalani Pemeriksaan Kasus Syahrul Yasin Limpo di KPK , Vita Ervina: Saya Diminta Keterangan

20 jam lalu

Vita Ervina. ANTARA
Jalani Pemeriksaan Kasus Syahrul Yasin Limpo di KPK , Vita Ervina: Saya Diminta Keterangan

Anggota Komisi VI DPR RI, Vita Ervina, menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus korupsi Syahrul Yasin Limpo.


Suara Partai Politik Soal Firli Bahuri Tersangka, Begini Kata PDIP, NasDem, Demokrat dan PSI

4 hari lalu

Komisi III DPR secara aklamasi memilih Irjen Firli Bahuri sebagai Ketua KPK yang baru. Pria yang saat ini menjabat sebagai Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel) itu, sarat kontroversi dalam pemilihan Capim KPK. Wakil Ketua KPK Saut Situmorang pernah menggelar konferensi pers tentang pelanggaran etik berat yang dilakukan Firli saat menjadi Deputi Penindakan di KPK. Menurutnya, Kepala Polda Sumatera Selatan itu tercatat melakukan sejumlah pertemuan dengan pihak yang terseret perkara korupsi di KPK. Firli terakhir menyetor LHKPN pada 29 Maret 2019. Total harta kekayaannya sebesar Rp 18.226.424.386. TEMPO/M Taufan Rengganis
Suara Partai Politik Soal Firli Bahuri Tersangka, Begini Kata PDIP, NasDem, Demokrat dan PSI

Sejumlah partai politik turut menanggapi ditetapkannya Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka. Begini kata PDIP, NasDem, Demokrat dan PSI.


Mobil Plat Merah Pasang Baliho Ganjar-Mahfud, Ganjar Pranowo: Tidak Boleh

5 hari lalu

Calon Presiden Ganjar Pranowo (kanan) bersama Calon Wakil Presiden Mahfud MD saat hadir pada acara dialog terbuka bersama Muhammadiyah di Kampus Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, 23 November 2023. Dalam dialog yang dihadiri mahasiswa, para kader Muhammadiyah dan masyarakat umum tersebut pasangan capres dan cawapres menyampaikan visi dan misinya. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Mobil Plat Merah Pasang Baliho Ganjar-Mahfud, Ganjar Pranowo: Tidak Boleh

"Tidak boleh kalau pakai plat merah, salah," kata Ganjar singkat.


Kerap Dituduh Curang, TKN Prabowo-Gibran Bilang Pemasangan Baliho Ganjar-Mahfud Pakai Mobil Berplat Merah Buktikan Sebaliknya

5 hari lalu

Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat (Bakomstra) Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. Foto: Partai Demokrat
Kerap Dituduh Curang, TKN Prabowo-Gibran Bilang Pemasangan Baliho Ganjar-Mahfud Pakai Mobil Berplat Merah Buktikan Sebaliknya

Wakil Komandan Komunikasi TKN Prabowo-Gibran Herzaky Mahendra Putra meyakini Bawaslu bakal menindaklanjuti dugaan kecurangan itu.


Anies Baswedan Singgung Penegakkan Hukum yang Adil Saat Ditanya soal Firli Bahuri

5 hari lalu

Calon Presiden dan Wakil Presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) mengumumkan sejumlah nama baru anggota Timnas AMIN di Jakarta,  Selasa, 21 November 2023. Timnas AMIN menambah sejumlah posisi dalam jajaran Timnas, mulai dari Dewan Pembina, Pelatih, Dewan Pertimbangan, Dewan Penasehat, Deputi Dewan Pakar, serta Tim Kampanye Daerah yang diisi oleh sejumlah tokoh politik, kyai dan aktivis yang semuanya mencapai 700 orang. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Anies Baswedan Singgung Penegakkan Hukum yang Adil Saat Ditanya soal Firli Bahuri

Anies Baswedan meminta semua pejabat negara menjadikan kasus Firli Bahuri sebagai pelajaran.


Eks Kepala BIN dan Gubernur DKI Sutiyoso Jadi Wakil Dewan Penasihat Timnas AMIN, Ini Profilnya

7 hari lalu

Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Sutiyoso. TEMPO/Imam Sukamto
Eks Kepala BIN dan Gubernur DKI Sutiyoso Jadi Wakil Dewan Penasihat Timnas AMIN, Ini Profilnya

Sutiyoso resmi jadi Wakil Dewan Penasihat Timnas AMIN, berikut profilnya.


Waketum NasDem Ahmad Ali Didapuk jadi Head Coach Timnas Anies-Cak Imin, Ini Susunan Lengkapnya

7 hari lalu

Pengumuman penambahan struktural Timnas AMIN di Sekretariat Timnas AMIN di Jalan Diponegoro nomor 10, Jakarta Pusat, Selasa,  21 November 2023. FOTO/Tika Ayu
Waketum NasDem Ahmad Ali Didapuk jadi Head Coach Timnas Anies-Cak Imin, Ini Susunan Lengkapnya

Anies Baswedan mengatakan kepala pelatih ini memiliki peran penting karena memikirkan strategi pemenangan di Pilpres 2024.


NasDem Ingatkan Soal Netralitas Tanggapi Dukungan Aparat dan Kepala Desa ke Prabowo-Gibran

8 hari lalu

Ribuan kader dari 8 organisasi yang tergabung dalam Desa Bersatu di seluruh Indonesia menghadiri acara silaturahmi nasional di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Minggu, 19 November 2023. TEMPO/Bagus Pribadi
NasDem Ingatkan Soal Netralitas Tanggapi Dukungan Aparat dan Kepala Desa ke Prabowo-Gibran

Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengingatkan soal netralitas saat menanggapi dukungan ribuan aparatura desa dan kepala desa ke Prabowo-Gibran.


Ketua Bawaslu Sebut Pemasangan Baliho oleh Polisi Tidak Terbukti

9 hari lalu

Ketua Badan Pengawas Pemilu RI (Bawaslu) Rahmat Bagja memberikan keterangan saat Tik Tok Indonesia dan Bawaslu jalin kerja sama untuk mendorong integritas pemilu 2024 di kantor Bawaslu, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 18 September 2023.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ketua Bawaslu Sebut Pemasangan Baliho oleh Polisi Tidak Terbukti

Ketua Bawaslu Rahmat Bagja mengatakan pemasangan baliho atau alat peraga kampanye dilakukan oleh anggota kepolisian tidak terbukti.


Banyak Larangan Kegiatan Anies, NasDem: Kami Tidak Bisa Dijegal

9 hari lalu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai NasDem Aceh, Teuku Taufiqulhadi berbicang bersama di Rumah Dinas Gubernur DKI, Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, pagi ini Selasa, 21 Juni 2022. Sumber: Istimewa
Banyak Larangan Kegiatan Anies, NasDem: Kami Tidak Bisa Dijegal

NasDem tak heran banyak larangan kegiatan Anies Baswedan oleh pihak-pihak tertentu lantaran upaya penjegalan itu sudah sejak awal sebelum pendaftaran.