Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KGPAA Mangkunegara IX Wafat, ini Perjalanan Raja-raja Istana Pura Mangkunegaran

Reporter

image-gnews
Raja Mangkunegara IX. ANTARA/HO-Dokumentasi
Raja Mangkunegara IX. ANTARA/HO-Dokumentasi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - KGPAA Mangkunegara IX tutup usia pada 13 Agustus 2021, . Ia meninggalkan Pura Mangkunegaran pada usia 69 tahun. Saat ini, Pura Mangkunegaran merupakan pusat seni dan budaya. Pura Mangkunegaran adalah kerajaan yang ada di Solo selain Keraton Kasunanan. 

Istana Pura Mangkunegaran berdiri pada 1757. Dilansir dari laman pariwisatasolo.surakarta.go.id, berawal dari Kerajaan Mataram dipimpin oleh Adipati Anom sebagai pewaris kerajaan. Padahal pewaris sah sesungguhnya adalah Pangeran Arya Mangkunegaran. Namun, Pangeran Arya menolak dan menentang Belanda untuk mengintervensi Kerajaan Mataram. Oleh karena itu, terjadi pertumpahan darah antarsaudara.

Pangeran Arya kemudian memiliki anak bernama Raden Mas Said. Anak laki-laki Pangeran Arya ini memiliki prinsip yang sama dengan ayahnya untuk menentang Belanda. Dengan demikian, Raden Mas Said menyerang Penjajah Belanda yang berakhir dengan perjanjian Giyanti. 

Melalui perjanjian ini, Raden Mas Said memperoleh wilayah Surakarta bagian utara. Kemudian, didirikanlah Pura Mangkunegaran dengan Raden Mas Said menyandang gelar Mangkunegara I. Sehingga, Raden Mas Said sebagai pendiri Mangkunegaran memiliki nama lengkap Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara Senopati Ing Ayudha Sudibyaningprang.

Namun, terdapat versi lain Istana Mangkunegaran berdiri. Dilansir dari laman puromangkunegaran.com, Raden Mas Said memperoleh wilayah dan mendirikan Pura Mangkunegaran setelah penandatanganan perjanjian Salatiga dengan Sunan Pakubawana III. Perjanjian ini menjadi penanda lahirnya Pura Mangkunegaran dengan wilayah pemerintahannya di Kedaung, Matesih, Honggobayan, Sembuyan, Gunung Kidul, Pajang bagian utara, dan Kedu.

Pada tahun 1757 hingga 1946, Mangkunegaran merupakan kerajaan yang menjalankan wilayahnya dan memiliki tentara sendiri. Namun, pada September 1946 Mangkunegara VIII memilih untuk bergabung ke dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sayangnya, pada 1945-1946, terjadi revolusi sosial di Surakarta yang mengakibatkan Mangkunegaran tidak memiliki kedaulatan. Sehingga, sejak revolusi sosial itu sampai saat ini, Kerajaan Mangkunegaran serta Pura Mangkunegaran merupakan bagian dari penjaga budaya.

Wafatnya KGPAA Mangkunegara IX, dini hari tadi, 02.50 Jumat, 13 Agustus 2021, meninggalkan pertanyaan masyarakat, siapa penggantinya?

JACINDA NUURUN ADDUNYAA 

Baca: KGPAA Mangkunegara IX Tutup Usia akan Dimakamkan di Astana Girilayu

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Teguh Prakosa Raih Elektabilitas Tertinggi Bakal Calon Wali Kota Solo, Siap Hadapi Kaesang atau Mangkunegara X?

6 jam lalu

Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa, saat ditemui awak media di Balai Kota Solo, Selasa, 23 Agustus 2022. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Teguh Prakosa Raih Elektabilitas Tertinggi Bakal Calon Wali Kota Solo, Siap Hadapi Kaesang atau Mangkunegara X?

Teguh Prakosa punya modal sebagai calon Wali Kota Solo dengan elektabilitas tertinggi saat ini. Bagaimana dengan Kaesang dan Mangkunegara X?


Harta Kekayaan Jokowi Naik Rp 13,4 Miliar dalam Setahun, Berikut Rincian Komplit Versi LHKPN

24 hari lalu

Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Tengah pada Selasa, 26 Maret 2024. Di sana, Jokowi bakal meresmikan sejumlah proyek infrastruktur. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden.
Harta Kekayaan Jokowi Naik Rp 13,4 Miliar dalam Setahun, Berikut Rincian Komplit Versi LHKPN

Jumlah harta kekayaan Jokowi naik Rp 13,4 miliar setahun ini. Pada 2022, harta Jokowi Rp 82,36 miliar menjadi Rp 95,8 miliar. Ini rinciannya.


Polisi Tangkap 25 Remaja di Solo karena Aksi Perang Sarung

33 hari lalu

Ilustrasi tawuran / perkelahian / kerusuhan. Shutterstock
Polisi Tangkap 25 Remaja di Solo karena Aksi Perang Sarung

Polisi menangkap 25 orang remaja karena aksi perang sarung di Solo, Sabtu dini hari, 16 Maret 2024.


Indonesia dan Jerman Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Budaya

34 hari lalu

 Direktur Jenderal Informasi dan Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri RI Siti Nugraha Mauludiah (kedua dari kiri) dan Duta Besar Republik Federal Jerman untuk Indonesia Ina Lepel (kedua dari kanan) menandatangani Pernyataan Kehendak Bersama tentang operasional Goethe-Institut di Indonesia di Goethe-Institut Jakarta, Kamis, 14 Maret 2024. Direktur Regional Goethe-Institut untuk Asia Tenggara, Australia, dan Selandia Baru Dr Stefan Dreyer (kanan) dan Direktur Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri RI Ani Nigeriawati (kiri) menyaksikan penandatanganan ini. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Jerman di Jakarta
Indonesia dan Jerman Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Budaya

Indonesia dan Jerman menandatangani Pernyataan Kehendak Bersama untuk meningkatkan dan mempromosikan hubungan budaya kedua negara.


3 Tradisi Unik Jelang Ramadan di Semarang dan Yogyakarta

42 hari lalu

Sejumlah warga mengikuti tradisi keramas bersama di bantaran Sungai Cisadane, Kota Tangerang, Banten, Selasa, 21 Maret 2023. Tradisi keramas bersama tersebut sebagai simbol membersihkan diri menjelang Ramadan. ANTARA FOTO/Fauzan
3 Tradisi Unik Jelang Ramadan di Semarang dan Yogyakarta

Menjelang Ramadan, masyarakat di sejumlah daerah kerap melakukan berbagai tradisi unik.


Soal Perdagangan Daging Anjing di Solo, Ini yang Dilakukan Wali Kota Gibran

51 hari lalu

Cawapres Gibran Rakabuming Raka tiba di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 26 Februari 2024. Dia masih bungkam soal pembicaraan dalam pertemuan empat mata dengan capres Prabowo Subianto di Jakarta pada Jumat, 23 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Soal Perdagangan Daging Anjing di Solo, Ini yang Dilakukan Wali Kota Gibran

Pemerintah Kota Surakarta melakukan kajian akademis terkait surat edaran yang mengatur tentang penjualan daging anjing.


Gibran Sebut Pengelolaan Taman Balekambang akan Melibatkan Pihak Ketiga

13 Februari 2024

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meninjau Taman Balekambang Solo yang baru saja selesai direvitalisasi, pada H-1 pelaksanaan Pemilu 2024, Selasa, 13 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Sebut Pengelolaan Taman Balekambang akan Melibatkan Pihak Ketiga

Gibran Rakabuming Raka mengatakan Taman Balekambang Surakarta akan dikelola secara profesional dengan melibatkan pihak ketiga.


Kampanyekan Istrinya yang Caleg PKB, Kepala Desa di NTB Divonis 3 Bulan Penjara

6 Februari 2024

Kepala Desa Langko Mawardi (kedua kanan/baju merah) yang menjadi terdakwa tipilu karena mengampanyekan istrinya yang ikut dalam kontestasi calon legislatif Pemilu 2024 usai mengikuti sidang putusan di Pengadilan Negeri Mataram, NTB, Senin, 5 Januari 2024. Foto: ANTARA/Dhimas B.P.
Kampanyekan Istrinya yang Caleg PKB, Kepala Desa di NTB Divonis 3 Bulan Penjara

Seorang kepala desa di NTB divonis 3 bulan penjara karena terbukti mengkampanyekan istrinya yang menjadi caleg DPRD provinsi dari PKB


Terkini: Anies dan Ganjar Kompak Sindir Politisasi Bansos di Depan Prabowo, Ide BUMN Jadi Koperasi Pengamat Sebut Pernyataannya Dipelintir

5 Februari 2024

Terkini: Anies dan Ganjar Kompak Sindir Politisasi Bansos di Depan Prabowo, Ide BUMN Jadi Koperasi Pengamat Sebut Pernyataannya Dipelintir

Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan kompak menyindir politisasi bantuan sosial atau Bansos di depan Prabowo Subianto dalam debat Capres terakhir.


Prabowo Janjikan Dana Abadi Budaya, RI Sudah Punya Anggaran Rp 2 Triliun di APBN

5 Februari 2024

Prabowo Janjikan Dana Abadi Budaya, RI Sudah Punya Anggaran Rp 2 Triliun di APBN

Segini besar anggaran dana abadi budaya yang sudah dikantongi Kementerian Keuangan sebelumnya.