Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahasiswa Semarang Hibur Pasien Isoman di BPSDMD Jateng

image-gnews
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo
Iklan

INFO NASIONAL - Seruan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo agar mahasiswa ikut andil dalam penanganan Covid-19 terus direspon positif berbagai elemen mahasiswa.

Beberapa hari terakhir, ragam aksi mahasiswa itu mulai bermunculan seperti aksi membuat hand sanitizer dan dibagikan kepada pedagang pasar, memborong dagangan para pedagang, hingga membuat yoghurt dari bahan jamu dan rempah untuk pasien isolasi mandiri.

Di Kota Semarang, aksi mahasiswa berlanjut. Bahkan, para mahasiswa dari empat kampus besar di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah menggelar aksi di halaman BPSDMD Jateng, tempat para pasien Covid-19 biasa berkumpul untuk senam pagi, Senin 2 Agustus 2021. 

Sebuah panggung tertata di halaman BPSDMD untuk menghibur para pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi terpusat. Secara bergantian, mahasiswa dari Grup Keroncong Angon Mbulan UIN Walisongo, Mahesa Band (UIN Walisongo), Teater Gema Universitas PGRI Semarang dan Teater Emka Universitas Diponegoro bermain musik akustik, keroncongan, baca puisi, bahkan lawak. 

Para pasien yang sedang berjemur di depan gedung isolasi tampak hanyut pada penampilan mereka di panggung bertajuk "Tamba Teka Lara Lunga" itu.  Apalagi saat kelompok UKM Campursari Krida Laras Universitas Negeri Semarang mengiringi penampilan pedangdut asal Semarang, Ressa Lawangsewu. 

Penonton pun hanyut dalam tembang-tembang yang dibawakan Ressa. Di antaranya Banyu Langit dan Dalan Liyane. Ada juga lagu yang dibawakan berdasarkan request salah satu pasien.  "Bapak tadi jadi minta (lagu) Ojo sujono? Lagu klangenan dari Almarhum Didi Kempot ya pak, saya nyanyi bapak joget ya," ujar Ressa.Tak hanya para pasien, para nakes juga turut terhibur pada kesempatan itu. "Asik joget bareng biar cepet sehat ya bapak ibu," katanya di sela-sela lagu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mahasiswa UIN Walisongo, Amirul Mukminin, mengatakan kehadirannya bersama teman-temannya yang lain ini tergerak dari ajakan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo agar mahasiswa ikut berkontribusi langsung dalam penanganan pandemi. Da bersama teman-temannya ingin ikut turun dengan menghibur pasien sesuai jalur kesenian yang selama ini digelutinya. "Kami ingin menghibur dan mendukung semuanya agar tetap berpikir positif, semuanya sehat," ujar Amirul.

Kehadirannya Teater Gema Upgrisdi BPSDMD Jawa Tengah juga mengikuti seruan Gubernur Jateng agar mahasiswa turut andil dalam penanganan Pandemi. "Kami bisa menghibur dan juga bermusikalisasi puisi, jadi kita ikut andilnya di bidang kesenian," ujar Baskoro, Perwakilan Teater Gema Upgris.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo yang juga mampir menyapa para pasien, mengapresiasi semangat mahasiswa yang telah ikut berkontribusi dengan kreativitasnya dalam pandemi Covid-19.

Ganjar berharap, aksi mahasiswa peduli Covid-19 di Kota Semarang juga menular di daerah lainnya. "Yang di Solo bisa ke Donohudan, ke sekolah-sekolah yang Wali Kota Solo siapkan itu kan ada tempat-tempat isolasi terpusat. Nah kalau tiap hari bisa dilakukan kegiatan-kegiatan hiburan begini tentu akan membantu," katanya.

Di masa pandemi, mahasiswa bisa tetap eksis dan berkontribusi dengan cara-cara yang baik dan bermanfaat. "Ada yang kemarin gerakan membeli warung rakyat. Ada juga yang datang ke masyarakat memberikan edukasi, menurut saya sih bagus sekali. Saya berharap mahasiswa hari ini saatnya bergreak, riil membantu masyarakat yang sulit dan Anda bisa berkontribusi apapun, termasuk hari ini," ujar Ganjar.(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kasus Covid-19 di Tangsel Tembus 135 Orang, Lima Pasien Sembuh

17 Desember 2023

Tenaga Kesehatan menyuntikkan vaksin Inavac kepada warga saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di kawasan Budaran HI, Jakarta, Minggu, 17 Desember 2023. Dinas Kesehatan DKI Jakarta dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-59 menyelanggarakan cek kesehatan dan pencegahan obesitas serta vaksinasi gratis kepada warga untuk mencegah kenaikan kasus Covid-19. TEMPO/M Taufan Rengganis
Kasus Covid-19 di Tangsel Tembus 135 Orang, Lima Pasien Sembuh

Masyarakat Tangsel diminta tidak panik menghadapi lonjakan Covid-19, meski di beberapa wilayah lain juga meningkat.


Kasus Monkeypox Naik 5 Orang Dalam 2 Hari, Dinas Kesehatan DKI Lacak Kontak Erat

26 Oktober 2023

Ilustrasi cacar monyet atau monkeypox (Kemkes)
Kasus Monkeypox Naik 5 Orang Dalam 2 Hari, Dinas Kesehatan DKI Lacak Kontak Erat

Dinas Kesehatan DKI melakukan investigasi 1x24 jam dan pelacakan kontak erat untuk menekan penyebaran Monkeypox atau cacar monyet.


Transmisi Lokal Varian Baru Omicron Arcturus, DKI Jakarta Minta Warga Lebih Disiplin Bermasker

16 April 2023

Warga beraktivitas pada Car Free Day di Bundaran HI, Jakarta, Minggu, 20 November 2022. Kementerian Kesehatan menghimbau masyarakat untuk memperketat protokol kesehatannya serta vaksin boster karena adanya peningkatan kasus konfirmasi Covid-19 yang disebabkan oleh munculnya subvarian baru yaitu, Omicron XBB. TEMPO/M Taufan Rengganis
Transmisi Lokal Varian Baru Omicron Arcturus, DKI Jakarta Minta Warga Lebih Disiplin Bermasker

DKI Jakarta meminta masyarakat mencegah sakit dengan disiplin bermasker, terutama jika sedang sakit, bertemu orang sakit atau di transportasi publik.


Antisipasi Efek Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah, BRIN Gelar Operasi TMC

24 Februari 2023

Tim BRIN dan BMKG memantau citra radar BMKG yang menjadi rangkaian operasi TMC yang dilaksanakan di Lanud Adi Soemarmo Solo di Boyolali, Jumat, 24 Februari 2023.TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Antisipasi Efek Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah, BRIN Gelar Operasi TMC

BRIN dan BMKG menggelar Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca di Jawa Tengah untuk mengantisipasi efek Cuaca Ekstrem.


Di Sidang Vonis Kuat Ma'ruf, Majelis Hakim Sebut Isolasi Mandiri Putri Candrawathi Hanya Akal-akalan

14 Februari 2023

Terdakwa Kuat Ma'ruf tampak tersenyum saat menjalani sidang duplik kasus pembunuhan Brigadir Jdi Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa, 31 Januari 2023. Tim kuasa hukum Kuat Ma'ruf menyampaikan duplik, salah satunya soal dalil jaksa penuntut umum yang menyebut adanya perselingkuhan antara Putri Candrawathi dengan Brigadir J hanya imajinasi jaksa seperti menyusun novel. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Di Sidang Vonis Kuat Ma'ruf, Majelis Hakim Sebut Isolasi Mandiri Putri Candrawathi Hanya Akal-akalan

Majelis Hakim menilai isolasi mandiri yang dilakukan oleh Putri Candrawathi di rumah Duren Tiga hanya akal-akalan saat pembacaan vonis Kuat Ma'ruf


Saran buat Pasien Covid-19 setelah PPKM Dicabut

31 Desember 2022

Ilustrasi tes usap atau swab antigen Covid-19. ANTARA/M Risyal Hidayat
Saran buat Pasien Covid-19 setelah PPKM Dicabut

Pakar menyarankan pasien positif COVID-19 tidak bepergian bebas dulu, hanya mempersingkat waktu isolasi mandiri setelah pemerintah mencabut PPKM.


Soal Isolasi Mandiri di Duren Tiga, Putri Candrawathi: Takut Anak Saya Kena Covid-19

12 Desember 2022

Putri Candrawathi menjadi saksi dalam kasus pembunuhan berencana atas meninggalnya Brigadir Yosua di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Senin, 12 Desember 2022. Terdakwa dalam kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), Putri Candrawathi, membantah ada peristiwa perempuan lain keluar dari rumah Bangka, sebagaimana kesaksian Richard Eliezer sebelumnya. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Soal Isolasi Mandiri di Duren Tiga, Putri Candrawathi: Takut Anak Saya Kena Covid-19

Putri Candrawathi berdalih melakukan isolasi mandiri di Duren Tiga karena takutnya anak bungsunya terpapar Covid-19.


Kasus Harian Covid-19 DKI Jakarta Melonjak, Dinkes: BOR Terkendali

25 November 2022

Petugas kesehatan beraktifitas di Graha Wisata TMII, Jakarta, Rabu 9 Februari 2022. Graha Wisata TMII resmi kembali menjadi tempat isolasi covid-19 sejak Senin, 7 Februari 2022. Pembukaan Graha Wisata sebagai tempat isolasi pasien covid-19 tanpa gejala ini dilakukan atas permintaan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. TEMPO/Subekti
Kasus Harian Covid-19 DKI Jakarta Melonjak, Dinkes: BOR Terkendali

Kasus harian Covid-19 dalam beberapa pekan terakhir kian melonjak. Meski demikian, Bed Occupation Rate (BOR) atau keterisian tempat tidur di rumah sakit DKI Jakarta disebut masih dalam kondisi aman.


Kasus Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes Gencarkan Kembali Vaksinasi Booster

8 November 2022

Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI Mohammad Syahril saat menyampaikan keterangan pers tentang obat penawar Fomepizole secara daring yang diikuti dari Zoom di Jakarta, Selasa 25 Oktober 2022. ANTARA/Andi Firdaus
Kasus Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes Gencarkan Kembali Vaksinasi Booster

Muhammad Syahril mengatakan Indonesia belum bisa dikatakan aman dari pandemi Covid-19. Hal ini didasari oleh adanya mutasi variasi baru dari Covid-19 yakni varian XBB.


Australia Hapus Wajib Isolasi Mandiri Covid-19, Ahli Kesehatan Khawatir

30 September 2022

Pelancong internasional tiba di Bandara Sydney setelah pelonggaran pembatasan perbatasan penyakit coronavirus (COVID-19)  di Sydney, Australia, 1 November 2021 REUTERS/Jaimi Joy
Australia Hapus Wajib Isolasi Mandiri Covid-19, Ahli Kesehatan Khawatir

Australia akan menghapus wajib isolasi mandiri di rumah lima hari untuk orang yang terinfeksi Covid-19, yang membuat ahli kesehatan khawatir