Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kirim Bantuan untuk Tangani Covid-19, Menlu Retno: India adalah Sahabat Dekat

Reporter

image-gnews
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kiri) saat kedatangan vaksin COVID-19 AstraZeneca COVAX gelombang kedua yang tiba di Terminal Cargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 26 April 2021. Total vaksin yang telah tiba di Tanah Air yakni sebanyak 67.465.600 dosis. Kemenkominfo
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kiri) saat kedatangan vaksin COVID-19 AstraZeneca COVAX gelombang kedua yang tiba di Terminal Cargo Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 26 April 2021. Total vaksin yang telah tiba di Tanah Air yakni sebanyak 67.465.600 dosis. Kemenkominfo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Indonesia mengirimkan bantuan kemanusiaan berupa 200 unit oxygen concentrator ke India untuk menangani kasus Covid-19 yang terus meningkat, pada Rabu, 12 Mei 2021. Bantuan ini dikirimkan dengan Pesawat Garuda Indonesia pukul 14.00 WIB, dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan bantuan diberikan untuk membantu penanganan pandemi Covid-19 di India yang saat ini tengah memburuk. Bantuan ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo, untuk membantu India.

"Bantuan kemanusiaan ini adalah bentuk solidaritas bangsa dan rakyat Indonesia kepada India," kata Retno dalam konferensi pers daring.

Pada 10 Mei lalu, Retno menyebut pemerintah bersama pelaku dan asosiasi industri Indonesia juga telah mengirimkan 1.400 tabung oksigen silinder ke India. Ia mengatakan Indonesia memahami kebutuhan akan oksigen yang tinggi di India, pasca ledakan kasus Covid-19 terjadi selama sebulan terakhir.

Retno mengatakan Indonesia dan India adalah sahabat lama, sahabat dekat, sekaligus mitra strategis. Persahabatan dua negara, kata dia, telah terjalin sejak masa Presiden Soekarno dan Perdana Menteri Pandit Jawaharlal Nehru, sampai sekarang di masa pemerintahan Presiden Joko Widodo dengan Perdana Menteri Narendra Modi.

Apalagi, ia mengatakan sejak awal pandemi Indonesia dan India sudah bekerja sama melawan Covid-19. Saat itu, Retno menyebut pemerintah India memfasilitasi Indonesia untuk ekspor bahan baku obat yang saat itu sangat diperlukan indonesia.

"Indonesia selalu bersyukur atas dukungan India selama pandemi ini. Sekarang ini saatnya menunjukan dukungan kami. Indonesia akan berada bersama India di masa sulit ini. Kami berkomitmen untuk berbagi beban dengan rakyat India. Afterall, a friend in need, is a friend indeed," kata Retno.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ini bukan pertama kali Indonesia memberikan bantuan penanganan Covid-19 bagi negara sahabat. Di awal pandemi terjadi di Wuhan, Cina, Indonesia juga memberikan bantuan alat kesehatan seperti masker, sarung tangan, dan hand sanitizer. Selain itu, Indonesia juga memberikan bantuan kepada Palestina dan negara-negara Pasifik.

"Kita meyakini untuk berhasil melawan pandemi, solidaritas, kolaborasi, dan kerjasama merupakan sebuah keharusan. Tak ada satu negara pun yang ditinggalkan, tak ada seorang pun yang aman, sampai semua orang aman," kata Retno.

Retno mengatakan hanya dengan spirit solidaritas, dunia bisa keluar dari pandemi ini sebagai pemenang. Ia pun berharap bantuan yang dikirimkan Indonesia dapat meringankan beban di India.

Baca: Satgas Minta Pemudik yang Nekat Pulang Kampung Dikarantina Selama 5 Hari

Catatan Redaksi:
Berita ini telah mengalami penggantian judul pada Selasa 12 Mei 2021 pukul 14.01 WIB. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

4 jam lalu

Ilustrasi belanja. Shutterstock
Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.


Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

11 jam lalu

Ilustrasi ular dari keluarga MadtsoiidaeNewscientist.com/dimodifikasi dari nixillustration.com
Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

Para penelitinya memperkirakan kalau ular tersebut dahulunya memiliki panjang hingga 15 meter.


Menlu Retno Sampaikan Tiga Solusi untuk Atasi Kelambatan SDGs di Asia Pasifik

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi berbicara dalam Sidang Komisi ke-80 Komisi Ekonomi dan Sosial PBB untuk Asia dan Pasifik (UNESCAP) di Bangkok, Thailand pada Senin, 22 April 2024. Dok. Kementerian Luar Negeri
Menlu Retno Sampaikan Tiga Solusi untuk Atasi Kelambatan SDGs di Asia Pasifik

Menlu Retno menyampaikan tiga langkah yang diperlukan Asia-Pasifik dalam mendorong inovasi digital.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

1 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Soal Normalisasi Hubungan Diplomatik dengan Israel, Begini Tanggapan Menlu Retno Marsudi

3 hari lalu

Foto kombinasi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ketika menyampaikan pernyataan Indonesia dalam debat terbuka Dewan Keamanan PBB di New York, AS, pada Rabu, 24 Januari 2024, dan Sosok diduga Menlu Retno Marsudi keluar saat diplomat terutama dari negara negara Arab walk out ketika Dubes Israel untuk PBB berpidato di hadapan DK PBB pada Rabu 24 Januari 2024. ANTARA/Yashinta Difa
Soal Normalisasi Hubungan Diplomatik dengan Israel, Begini Tanggapan Menlu Retno Marsudi

Menlu Retno Marsudi tegas menolak normalisasi hubungan Indonesia dengan Israel. Retno menyatakan Indonesia tetap tak terpengaruh oleh tekanan.


Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

4 hari lalu

Seorang pria memberikan suaranya di tempat pemungutan suara di desa Nongriat, selama tahap pertama pemilu, di Shillong di negara bagian Meghalaya, India, 19 April 2024. REUTERS/Adnan Abidi
Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

Jika menang, Narendra Modi akan menjadi perdana menteri kedua yang terpilih tiga kali berturut-turut, setelah Jawaharlal Nehru.


Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

4 hari lalu

Salman Khan. AP
Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

Dua lelaki memberondong rumah aktor India Salman Khan di daerah Mumbai Bandra, belum lama ini. Bintang Bollywood ini pernah dapat ancaman pembunuhan.


Menlu Retno Marsudi Minta AS Bantu De-eskalasi Konflik Iran-Israel, Apa Artinya?

5 hari lalu

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi memakai keffiyeh saat penyampaian pendapat di ICJ, Jumat, 23 Februari 2024. Sumber : istimewa
Menlu Retno Marsudi Minta AS Bantu De-eskalasi Konflik Iran-Israel, Apa Artinya?

Apa arti dari de-eskalasi khususnya dalam konteks politik dan konflik Iran-Israel? Menlu Retno Marsudi minta AS lebih berperan.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

5 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

5 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.