Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemerintah Kabupaten Pekalongan Apresiasi Bantuan Kemensos

image-gnews
Menteri Sosial Tri Rismaharini (kanan) memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir di tempat pengungsian SD Muhammadiyah Bener, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Jumat 12 Februari 2021 dini hari. Dalam kunjungan tersebut Menteri Sosial memberikan bantuan berupa selimut dan kebutuhan bayi kepada warga terdampak banjir Kabupaten Pekalongan dan Kota Pekalongan yang mengungsi di sejumlah titik pengungsian. ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra
Menteri Sosial Tri Rismaharini (kanan) memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir di tempat pengungsian SD Muhammadiyah Bener, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Jumat 12 Februari 2021 dini hari. Dalam kunjungan tersebut Menteri Sosial memberikan bantuan berupa selimut dan kebutuhan bayi kepada warga terdampak banjir Kabupaten Pekalongan dan Kota Pekalongan yang mengungsi di sejumlah titik pengungsian. ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra
Iklan

PEKALONGAN - Bencana banjir yang melanda sebagian Provinsi Jawa Tengah, belum menandakan akan surut. Jajaran Kementerian Sosial bergerak menyusuri pantai utara Jawa Tengah untuk memastikan kebutuhan dasar para pengungsi terpenuhi.

Posko Pengungsi SD Muhammadiyah 01 Pencongan menjadi titik yang dikunjungi Kemensos. Kemudian ada dapur umum Lapangan di Markas Koramil Wiradesa dan Posko Pengungsi GOR Hoegeng. Terakhir, Kemensos mengunjungi Posko Pengungsi Masjid Al Karomah. 

Bersama rombongan, Menteri Sosial Tri Rismaharini menyapa para pengungsi dan membagikan bantuan logistik seperti selimut, karpet, dan makanan untuk untuk balita. "Ini selimutnya, Bu. Semoga air segera surut dan bisa kembali ke rumah," ujar Mensos di Posko Pengungsi SD Muhammadiyah 01, Pencongan, Kelurahan Bener, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan 12 Februari.

Kemensos telah menggelontorkan bantuan sebesar Rp. 252.764.600 bagi para korban terdampak banjir di Kabupaten Pekalongan.  Bantuan terdiri dari makanan siap saji sebanyak 600 bungkus setiap hari. Makanan anak 300 paket, selimut 300 lembar, matras 300 lembar, kasur 200 lembar, dan kids ware 50 potong.

Secara umum, penanganan bencana banjir di Kabupaten Pekalongan berjalan baik. "Penanganan dampak banjir berjalan baik di sini. Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pekalongan," kata Risma. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemerintah Kabupaten Pekalongan juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Kemensos. "Bantuan dari Kemensos sangat berarti bagi korban banjir. Untuk pasokan kebutuhan makan tersedia cukup," kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pekalongan Rachmawati. 

Berdasarkan laporan Dinas Sosial Kabupaten Pekalongan, banjir melanda sejak Sabtu 6 Februari lalu disebabkan oleh curah hujan yang tinggi. Tercatat empat kecamatan terendam banjir serta 30 desa di dalamnya. Empat kecamatan tersebut adalah Kecamatan Siwalan, Kecamatan Wonokerto, Kecamatan Wiradesa, dan Kecamatan Tirto. 

"Kabupaten Pekalongan, kondisi wilayah berupa dataran rendah dan saluran drainase kurang maksimal menampung debit air hujan yang besar. Belum lagi pada saat bersamaan air laut meningkat, sehingga  menyebabkan banjir," Kata Rachmawati

Selain bantuan logistik Kemensos juga mengerahkan Taruna Siaga Bencana (Tagana) yang bergerak sejak awal bencana bersama dengan unsur-unsur penanganan dampak bencana lainnya. Tagana ikut membantu mengevakuasi dan mendata korban.  Kemensos juga membuka layanan dukungan psikososial bagi penyintas bencana dan mendirikan dapur umum untuk melayani kebutuhan logistik selama di pengungsian.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rumah Layak Huni dari Kemensos di Aceh Timur Bisa Ditempati, Warga: Alhamdulillah

4 hari lalu

Rumah Layak Huni dari Kemensos di Aceh Timur Bisa Ditempati, Warga: Alhamdulillah

Pembangunan rumahi berdasarkan hasil scanning media yang dilakukan Kementerian Sosial.


Juliari Batubara Beberkan Pernah Diskusi bersama Sri Mulyani soal Bansos saat Hadiri Sidang Pengadilan Tipikor

12 hari lalu

Terpidana mantan Menteri Sosial, Juliari P. Batubara, mengikuti sidang lanjutan dengan lima orang terdakwa, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Rabu, 6 Maret 2024. Jaksa Penuntut Umum KPK menghadirkan lima orang saksi dalam perkara korupsi penyaluran bantuan sosial beras untuk Keluarga Penerimaan Manfaat (KPM) dan Program Keluarga Harapan (PKH) Kementerian Sosial RI  2020. TEMPO/Imam Sukamto
Juliari Batubara Beberkan Pernah Diskusi bersama Sri Mulyani soal Bansos saat Hadiri Sidang Pengadilan Tipikor

Juliari Batubara mengungkapkan sempat berdiskusi dengan Menkeu Sri Mulyani.


Jaksa KPK Hadirkan Juliari Batubara dan Rudy Tanoe dalam Sidang Bansos di Pengadilan Tipikor

12 hari lalu

Mantan Menteri Sosial Juliari Batubara ditangkap KPK pada 6 Desember 2020. Ia terjerat kasus korupsi program bantuan sosial (bansos) penanganan Covid-19 untuk Jabodetabek 2020. KPK menyita uang sekitar Rp14,5 miliar dalam OTT Kemensos.  Uang tersebut adalah hadiah bantuan sosial Covid-19 di wilayah Jabodetabek 2020. ANTARA
Jaksa KPK Hadirkan Juliari Batubara dan Rudy Tanoe dalam Sidang Bansos di Pengadilan Tipikor

KPK menghadirkan bekas Menteri Sosial Juliari Batubara dan Bambang Rudijanto Tanoesoedibjo alias Rudy Tanoe sebagai saksi dalam sidang korupsi bansos.


Poltekessos Segera Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Simak Prodi dan Jadwalnya

19 hari lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini melantik sebanyak 410 wisudawan dan wisudawati Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekessos) di Bandung, Antara/HO-Kemensos
Poltekessos Segera Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Simak Prodi dan Jadwalnya

Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekessos) Bandung membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa baru yang memiliki minat sosial.


Kemensos Percepat Graduasi Penerima Manfaat melalui Pelatihan

19 hari lalu

Kepala Sentra Efata, Tota Oceanna Zonneveld. (TEMPO/Sandy Prasetyo).
Kemensos Percepat Graduasi Penerima Manfaat melalui Pelatihan

Penerima manfaat yang ikut pelatihan tetap dimonitor kendati sudah berhasil graduasi.


Mensos Ajak Pendamping PKH Bekerja demi Rakyat

21 hari lalu

Mensos Ajak Pendamping PKH Bekerja demi Rakyat

Etos kerja membantu warga miskin sebagai ibadah harus menjadi dasar pengabdian.


Aktivasi Rekening Program Indonesia Pintar Diperpanjang Hingga 29 Februari, Ini Dampak Jika Terlewat

21 hari lalu

Bayu Muhammad Ridlo, pelajar kelas XI SMA Negeri 1 Samigaluh Kabupaten Kulon Progo Provinsi D.I. Yogyakarta, merupakan salah seorang penerima manfaat Program Indonesia Pintar (PIP). Dok. Kemendikbud
Aktivasi Rekening Program Indonesia Pintar Diperpanjang Hingga 29 Februari, Ini Dampak Jika Terlewat

Jika terlambat mengaktivasi rekening, peserta Program Indonesia Pintar tidak akan menerima bantuan.


Mensos Siap Hadirkan Makan Gratis di Golo Wune

21 hari lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini memberkan bantuan kepada masyarakat di Desa Golo Wune, NTT, Ahad, 25 Februari 2024.
Mensos Siap Hadirkan Makan Gratis di Golo Wune

Program Permakanan dikhususkan kepada lansia dan disabilitas. Sejak 2021 telah membantu 100 ribu lansia dan 30 ribu disabilitas.


Senyum Lansia Golo Wune berkat Mensos

21 hari lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini memberi bantuan kursi roda kepada kaum lansia di Desa Golo Wune, NTT, Ahad, 25 Februari 2024.
Senyum Lansia Golo Wune berkat Mensos

Lansia di Desa Golo Wune, NTT, menerima bantuan alat kesehatan dari Menteri Sosial Tri Rismaharini.


Desa Golo Wune Kebanjiran Bantuan dari Kemensos

22 hari lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini beserta jajaran Kementerian Sosial saat berdialog dan memberikan bantuan di Desa Golo Wune, Ahad, 25 Februari 2024 | Foto: Sandy Prastanto
Desa Golo Wune Kebanjiran Bantuan dari Kemensos

Kemensos beri batuan 100 paket sembako dan perlengkaan kesehatan ke desa terpencil di Manggarai Timur, NTT.