TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Bawaslu Abhan mengimbau pasangan calon tidak berkerumun setelah mengetahui perolehan suara Pilkada 2020 di daerahnya masing-masing.
"Jika merasa mendapatkan perolehan suara terbesar atau menduga sudah menang tidak perlu dirayakan berlebihan apalagi jika sampai menimbulkan kerumunan, tetap perhatikan protokol kesehatan," kata Abhan dalam keterangan tertulisnya, Rabu, 9 Desember 2020.
Abhan meminta peserta pemilihan, tim kampanye dan partai pengusung bisa mengendalikan pendukungnya masing-masing. "Agar tidak terjadi euforia ketika mengetahui pasangan calonnya sebagai peroleh suara terbanyak," ujarnya.
Abhan mengaku khawatir jika para pendukung paslon dibiarkan, mereka bisa berkerumun. Padahal, situasi di masa pandemi Covid-19 dikhawatirkan bisa menyebarkan virus dan menimbulkan klaster baru.
FRISKI RIANA