Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polisi Sebut Penangkapan Ketua Komunitas Adat Kinipan Diduga Soal Pencurian

image-gnews
Ilustrasi penahanan. Sumber: aa.com.tr
Ilustrasi penahanan. Sumber: aa.com.tr
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Komisaris Besar Hendra Rochmawan menjelaskan kasus yang menjerat Ketua Komunitas Adat Laman Kinipan Effendi Buhing. Polisi menyebut Effendi diduga terlibat tindak pidana pencurian dengan kekerasan terhadap PT SML.

Menurut Hendra, penangkapan terhadap Effendi merupakan hasil pengembangan penyidikan terhadap empat orang yang ditangkap sebelumnya, yakni Riswan, Teki, Embang, dan Semar.

"Dari hasil pemeriksaan Saudara Riswan, Saudara Teki, Semar, dan Saudara Embang bahwa orang yang menyuruh melakukan tindak pidana perampasan adalah Effendi Buhing," kata Hendra kepada Tempo, Kamis, 27 Agustus 2020.

Hendra mengatakan pada 23 Juni 2020 sekitar pukul 14.00 WIB, Riswan, Teki, Embang, dan Semar mendatangi Blok J047 Affdeling Charlie Tanjung Beringin Estate Desa Batu Tambun, Kecamatan Batang Kawa, Lamandau, Kalteng. Di tempat itu, dua orang karyawan PT Sawit Mandiri Lestari bernama Asmani dan Herman sedang beristirahat setelah selesai melakukan pemotongan kayu dengan satu buah unit chain shaw.

"Riswan, Teki, Embang, dan Semar masing-masing membawa satu buah Mandau (senjata khas Dayak) yang diikat di bagian pinggang serta menggunakan ikat kepala merah yang menandakan persiapan untuk perang," kata Hendra.

Hendra mengatakan Riswan kemudian diduga mengambil chain shaw yang digunakan Herman dan Asmani. Alasannya, kata Hendra, dua orang itu dianggap bekerja di wilayah Desa Kinipan. "Saudara Riswan dkk merampas satu unit chain shaw milik PT Sawit Mandiri Lestari dan sampai dengan saat ini belum dikembalikan," kata Hendra.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari kejadian itu, polisi menyimpulkan Riswan cs melakukan tindak pidana perampasan seperti yang diatur di Pasal 365 KUHP. Tuduhan inilah yang kemudian berujung ke penangkapan Effendi Buhing.

Menurut Hendra, Effendi juga diduga menyuruh melakukan tindak pidana pencurian dan pembakaran berdasarkan laporan polisi tentang pembakaran pos pantau api milik PT SML. Ia menyebut ada saksi yang mengatakan Effendi berada di tempat kejadian perkara. "Saat ini pemeriksaan awal masih dilakukan kepada Saudara Effendi Buhing," kata Hendra.

Hendra mengimbuhkan, Teki, Semar, dan Embang juga menjadi tersangka kasus pengancaman dan senjata tajam yang kini disidik oleh Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kalteng.

Baca juga: Konflik PT SML dan Masyarakat Adat Kinipan Memanas Awal 2018

Catatan: Judul berita ini telah diubah pada Kamis, 27 Agustus 2020 pukul 10.58 WIB. Judul asli "Penangkapan Ketua Komunitas Adat Kinipan Diduga Soal Pencurian:. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Angka Kecelakaan Lalu Lintas Melonjak, Polri Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

1 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Angka Kecelakaan Lalu Lintas Melonjak, Polri Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Polri mencatat jumlah korban meninggal akibat kecelakaan mencapai 54 orang, sedangkan korban luka berat sebanyak 70 orang.


Gangguan Kamtibmas pada 24-25 Maret Meningkat 84,98 Persen, Polri Sebut Didominasi Curat dan Narkotika

2 hari lalu

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) DivHumas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, Jumat (19/1/2024). (ANTARA/Laily Rahmawaty)
Gangguan Kamtibmas pada 24-25 Maret Meningkat 84,98 Persen, Polri Sebut Didominasi Curat dan Narkotika

Polisi mencatat ada lima aksi kriminal yang mendominasi gangguan kamtibmas.


Pencuri Sepeda Motor di Pondok Aren Babak Belur Dihajar Warga, Tak Mengaku Kalau Hendak Mencuri

2 hari lalu

Ilustrasi pencurian sepeda motor. dailyrecord.co.uk
Pencuri Sepeda Motor di Pondok Aren Babak Belur Dihajar Warga, Tak Mengaku Kalau Hendak Mencuri

Pencuri itu dipergoki sudah berada di dalam rumah dan berada di samping sepeda motor yang mau dicuri. Babak belur dihajar warga.


Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil di Pertokoan Grand Galaxy Bekasi, Korban Diduga Rugi Rp 20 Juta

2 hari lalu

Mobil korban pencurian dengan modus pecah kaca mobil di Jalan Kemang Selatan, Jakarta Selatan pada Rabu (22/7/2020) malam. (ANTARA/HO-Pokja Jakarta Selatan)
Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil di Pertokoan Grand Galaxy Bekasi, Korban Diduga Rugi Rp 20 Juta

Berdasarkan catatan Tempo, dalam sebulan terakhir sedikitnya ada lima kali pencurian dengan modus pecah kaca mobil di kawasan Bekasi.


Gangguan Kamtibmas 20-21 Maret, Polri Sebut Ada Penurunan 4,10 Persen Kejadian

4 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Gangguan Kamtibmas 20-21 Maret, Polri Sebut Ada Penurunan 4,10 Persen Kejadian

Polri mengungkap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat atau Kamtibmas pada 20-21 Maret 2024 menurun.


Narapidana Kabur Dijebloskan ke Lapas Batu Nusakambangan, Masuk Sel Isolasi One Man One Cell

5 hari lalu

Lokasi Lapas Kelas I Batu yang berada di Pulau Nuskambangan, terlihat dari Segara Anakan Cilacap, Jateng, 22 Januari 2017. ANTARA/Idhad Zakaria
Narapidana Kabur Dijebloskan ke Lapas Batu Nusakambangan, Masuk Sel Isolasi One Man One Cell

Setelah melarikan diri selama beberapa jam, narapidana kabur itu akan mendekam di sel isolasi selama 3 bulan ke depan di Lapas Batu Nusakambangan.


Napi Kabur dari Lapas Permisan Nusakambangan Ditemukan, Nyebur ke Rawa-rawa

5 hari lalu

Ilustrasi tahanan atau narapidana kabur. shutterstock.com
Napi Kabur dari Lapas Permisan Nusakambangan Ditemukan, Nyebur ke Rawa-rawa

Pergerakan napi kabur dari Lapas Nusakambangan itu terekam kamera CCTV karena dia melewati jalan besar, bahkan sempat ngutang minum kelapa.


Komplotan Pencuri Mobil Pikap di Bogor Ditangkap, Sudah Beraksi Sejak 2017

5 hari lalu

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso menunjukkan barang bukti pencurian pikap dalam konferensi pers, Jumat, 22 Maret 2024. Foto: ANTARA/Shabrina Zakaria
Komplotan Pencuri Mobil Pikap di Bogor Ditangkap, Sudah Beraksi Sejak 2017

Mobil pikap menjadi incaran komplotan pencuri karena banyak yang mencari dan sistem keamanan yang minim


BMKG: Kalimantan Tengah Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang 19-21 Maret

9 hari lalu

Ilustrasi hujan petir. sciencedaily.com
BMKG: Kalimantan Tengah Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang 19-21 Maret

Wilayah yang berpotensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang selama tiga hari merata di Kalimantan Tengah.


Polri Sebut Ada 1.673 Gangguan Kamtibmas, Ada Tren Penurunan

12 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Polri Sebut Ada 1.673 Gangguan Kamtibmas, Ada Tren Penurunan

Dari catatan Polri pada Kamis lalu, ada 25 orang meninggal, 30 luka berat, dan 262 orang luka ringan akibat kecelakaan.