Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pentingnya PAUD untuk Optimalkan Potensi Anak

image-gnews
Mengikuti PAUD, prestasi akademik akan lebih baik.
Mengikuti PAUD, prestasi akademik akan lebih baik.
Iklan

INFO NASIONAL - Usia dini menjadi masa emas dalam pertumbuhan anak. Di masa hingga anak berusia enam tahun ini, perkembangan fisik dan mental berada pada fase yang sangat penting. Namun, masih ada orang tua yang belum melakukan upaya optimal bagi putra-putrinya. Pembelajaran bagi anak usia dini hanya berjalan secara alamiah oleh orangtua atau pengasuh. Padahal, ada layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang dapat membantu orang tua untuk mengoptimalkan potensi anak.

Masa pandemic Covid-19, semakin membuat orang tua menimbang-nimbang apakah layanan PAUD tetap diperlukan bagi anak mereka. Dalam sebuah video singkat, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menegaskan, pentingnya anak terdaftar di layanan PAUD sesuai dengan usianya.

Mengapa PAUD sangat penting? Seperti halnya usia manusia yang tidak bisa diulang, maka masa emas dalam pertumbuhan manusia merupakan kesempatan yang tidak dapat kembali. Di masa ini perkembangan otak menjalani tahap penting. Kemampuan otak tergantung bagaimana milyaran koneksi neuron di berbagai area otak.

Menurut Center on Developing Child, Harvard University, dalam beberapa tahun pertama kehidupan, lebih dari satu juta koneksi saraf baru terbentuk setiap detik. Tahun-tahun awal adalah periode paling aktif untuk membangun koneksi saraf. Koneksi baru dapat terbentuk namun koneksi yang tidak terpakai akan dipangkas.

Koneksi awal ini akan memberikan pondasi untuk koneksi selanjutnya. Stimulasi yang diberikan kepada anak akan berperan dalam perkembangan otak. PAUD dapat membantu memberikan stimulasi-stimulasi yang sesuai dengan perkembangan anak.

Ada dua keuntungan bagi anak yang mengikuti jenjang PAUD. Direktur Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Muhammad Hasbi memaparkan dalam Webinar Kelas Orang tua Berbagi baru-baru ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Keuntungan pertama adalah terkait prestasi pendidikan anak kelak ketika memasuki jenjang pendidikan dasar. “Berbagai riset yang dilaksanakan di dalam maupun di luar negeri baik itu berupa riset jangka pendek (cross sectional) maupun riset jangka panjang (longitudinal), ditemukan bahwa anak yang ikut PAUD minimal satu tahun sebelum SD, maka prestasi akademiknya akan lebih baik dibanding mereka yang tidak ikut PAUD,” ujarnya.

Keuntungan kedua adalah angka mengulang atau angka tinggal kelas dan drop out bagi anak yang mengikuti PAUD minimal setahun sebelum masa SD, akan lebih rendah dibanding mereka yang tidak mengikuti jenjang PAUD.

Selanjutnya, anak yang menjalani jenjang PAUD minimal satu tahun sebelum SD, terbukti mampu meningkatkan kualitas kesejahteraan diri sendiri, orang tua, dan keluarganya pada saat dewasa nanti. “Mengapa demikian? Karena di PAUD ditanamkan dua hal yaitu bagaimana meningkatkan kecerdasan anak dan bagaimana meningkatkan karakter anak,” ujar Hasbi.

Di masa pandemic ini, pendidikan, termasuk jenjang PAUD, terus berjalan. Kegiatan PAUD tetap dimulai di awal tahun pembelajaran yaitu pada Juli 2020. Namun, pembelajaran tatap muka tergantung kondisi kesiapan daerah dan sekolah. Kemdikbud menyediakan sumber dan paket belajar bagi guru dan orang tua untuk mendampingi tumbuh kembang anak.Anak pun dapat lebih siap untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bamsoet Tegaskan Pentingnya 'Kepemimpinan Berkelanjutan' dalam Mewujudkan Indonesia Emas 2045

2 jam lalu

Bamsoet Tegaskan Pentingnya 'Kepemimpinan Berkelanjutan' dalam Mewujudkan Indonesia Emas 2045

Bambang Soesatyo menuturkan gagasan Indonesia Emas 2045 adalah sebuah visi ideal dan cita-cita luhur yang tidak mungkin bisa digapai secara instan.


BCA Siapkan 68,8 Triliun menjelang Lebaran

3 jam lalu

BCA Siapkan 68,8 Triliun menjelang Lebaran

Dana tunai untuk lebaran tahun ini naik 7 persen.


Jasa Marga Menyongsong Idul Fitri 1445H dengan Kesiapan Optimal

6 jam lalu

Jasa Marga Menyongsong Idul Fitri 1445H dengan Kesiapan Optimal

PT Jasa Marga (Persero) Tbk mengadakan acara Kick Off Tim Satuan Tugas (Satgas) Jasa Marga Siaga Hari Raya Idul Fitri 1445H/Tahun 2024


Bamsoet : Melayani dan Melindungi Pemudik Lebaran 2024

12 jam lalu

Bamsoet : Melayani dan Melindungi Pemudik Lebaran 2024

Pemerintah hendaknya segera memastikan kesiapan seluruh moda angkutan umum, baik darat, laut maupun udara, untuk melayani hampir 200 juta orang yang akan melakukan perjalanan mudik guna merayakan lebaran tahun 2024 ini.


Baznas Gelar Pesantren Kilat di KRI Semarang-594

12 jam lalu

Baznas Gelar Pesantren Kilat di KRI Semarang-594

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bersama BPKH dan TNI AL kembali menggelar Pesantren Kilat Ramadhan 1445 H untuk siswa-siswi SMA/sederajat


Momentum Kebaikan Buka Puasa Bersama Binus Senayan

12 jam lalu

Momentum Kebaikan Buka Puasa Bersama Binus Senayan

Buka Puasa Bersama BINUS sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan.


Mandiri Group Santuni 57.000 Anak Yatim dan Duafa

1 hari lalu

Mandiri Group Santuni 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Bank Mandiri memberikan bingkisan kepada 57.000 anak yatim dan duafa di seluruh Indonesia.


Bamsoet Dukung Kerjasama PT JIO Distribusi Indonesia dan BAIC Internasional Hadirkan Mobil Jeep BAIC

1 hari lalu

Bamsoet Dukung Kerjasama PT JIO Distribusi Indonesia dan BAIC Internasional Hadirkan Mobil Jeep BAIC

Bambang Soesatyo mendukung masuknya Beijing Automotive Group melalui BAIC Internasional meramaikan pasar otomotif Indonesia.


Strategi Kemenhub Pastikan Mudik Lebaran 2024 Nyaman dan Ceria

1 hari lalu

Strategi Kemenhub Pastikan Mudik Lebaran 2024 Nyaman dan Ceria

Puluhan ribu armada disiapkan di sektor transportasi darat, laut, dan udara. Semua untuk melayani 193,6 juta pemudik.


Rekomendasi Tempat Wisata dan Kuliner untuk Keluarga di Hong Kong

1 hari lalu

Rekomendasi Tempat Wisata dan Kuliner untuk Keluarga di Hong Kong

Hong Kong, sebuah kota yang memikat dengan perpaduan antara budaya tradisional dan kemajuan modern, menawarkan pengalaman liburan yang tak terlupakan bagi seluruh anggota keluarga.