Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Orientasi Penguatan Ekonomi Difabel di Masa Pandemi

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL-- Semua kalangan merasakan dampak pandemi Covid-19, termasuk saudara-saudara kita kelompok penyandang disabilitas. Boleh jadi dampak sosial dan ekonomi yang mereka rasakan lebih berat karena tuntutan dan kebutuhan hidup yang lebih tinggi.

“Sebuah survei yang dilakukan oleh  jaringan kelompok  penyandang disabilitas mengungkap 44.88 persen kelompok  penyandang disablitas mengalami penurunan pendapatan antara 50- 80 persen. Dan 23, 90 persen dari mereka mengalami kesulitan ekonomi akibat dampak pandemi Covid-19,” kata Slamet Thohari yang juga merupakan Indonesia Chair of AIDRAN, saat memandu webinar KSIxChange#26, Kamis, 30 Juli 2020.

Hal yang sama diungkap Pendiri dan Ketua Lembaga Advokasi Inklusi Disabilitas (AUDISI), Yustitia Arief. Menurutnya, kelompok penyandang disabilitas berisiko tinggi terkena dampak sosial ekonomi. “Mereka kehilangan pekerjaan karena social distancing. Banyak yang tidak mendapatkan akses bantuan,” kata Yustitia yang juga menjadi pembicara dalam webinar KSIxChange ke-26 yang bertajuk “Urgensi Sistem Pendukung dalam Implementasi Kebijakan Sosial Ekonomi bagi Penyandang Disabilitas.

Menurut Direktur Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Kementerian Sosial, Eva Rahmi Kasim, berbagai langkah telah diambil untuk menekan dampak sosial ekonomi bagi penyandang disabilitas di masa pandemi. Salah satunya  mengembangkan shelter workshop peduli atau bengkel kerja untuk menciptakan kemandirian ekonomi, sekaligus pelaksanaan rehabilitasi vokasional pengembangan individu dan kelompok penyandang disabilitas.

Shelter workshop ini tidak seperti dulu yang lebih bersifat charity atau hanya untuk mengisi waktu luang, tapi betul-betul berorientasi social enterprise dan pemberdayaan yang mencakup berbagai kelompok penyandang disabilitas, masyarakat umum dan dunia usaha,” katanya.

Salah satu program yang cukup berhasil, kata Eva, adalah usaha pembuatan batik ciprat di Balai Rehabilitasi Sosial Temanggung, Jawa Tengah, dan sudah direplikasi di 23 kabupaten hingga ke Jawa Timur. “Di Makassar, warga Balai Rehabilitasi Penyandang Disabilitas Fisik Wirajaya Makassar membuat masker dan alat pelindung diri (APD). Masker ini bahkan sampai digunakan di rumah-rumah sakit di Makassar,” ujar Eva.

Berkaca dari praktik baik pemerintah Australia dalam implementasi kebijakan inklusif bagi kelompok penyandang disabilitas, pemerintah Indonesia juga telah secara bertahap melakukan perubahan paradigma kebijakan penyandang disabilitas dari layanan berbasis sektoral menjadi sosial terpadu dan berkelanjutan.

Cakupan layanan terpadu dan komprehensif ini seperti layanan alat bantu maupun layanan peningkatan kapasitas dapat di akses oleh kelompok penyandang disabilitas pada 21 balaiKementerian Sosial yang terakrediatasi dan sumber daya manusianya berbasis  profesionalitas yang tersebar diseluruh Indonesia, tambah Eva.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Yayasan Kristen untuk Kesehatan Umum (YAKKUM) memberikan bantuan sosial ekonomi melalui program ketahanan pangan. Salah satunya membagikan bibit sayuran kepada kelompok penyandang disabilitas. “Mereka tidak tergantung lagi kepada sayuran di pasar, bahkan kami menunjuk beberapa e-warung untuk memasarkan hasil panen mereka,” kata Project Manager YAKKUM, Raniee Hapsari.

Satu cara efektif penguatan sosial dan ekonomi kelompok penyandang disabilitas diusulkan Antoni Tsaputra dari Litbang Badan Perencanaan Daerah Kota Padang, Sumatera Barat. Salah satunya melalui berbagai program kementerian di tingkat pusat yang sangat diminati pemerintah daerah karena adanya ganjaran.

“Seandainya inklusifitas untuk kelompok penyandang disabilitas dalam layanan publik dan dalam berbagai program dijadikan indikator utama untuk penilaian inovasi daerah dan indeks daya saing daerah, saya yakin dampak positifnya akan sangat besar,” ujarnya.

Trivia Malowney dari National Disability Insurance Scheme (NDIS) Independent Advisory Council, bercerita tentang pengalaman Australia yang lebih banyak melibatkan kelompok penyandangdisabilitas dalam berbagai layanan terhadap mereka di masa pandemi. "Langkah paling efektif dan efisien adalah menanyakan kepada kelompok penyandang disabilitas," kata Tricia yang berbicara dari Australia.

KSIxChange adalah diskusi interaktif yang diinisiasi Knowledge Sector Initiative (KSI), kemitraan antara pemerintah Indonesia dan Australia dengan pendanaan dari Departemen Luar Negeri dan Perdagangan (DFAT) Australia. Diskusi yang digelar sekali sebulan ini bertujuan untuk mendukung pelaksanaan program pemerintah melalui peningkatan diskursus publik berdasarkan penggunaan bukti dalam proses pembuatan kebijakan.

Diskusi KSIxChange#26 mempertemukan narasumber dari Kementerian Sosial, NDIS Australia, AIDRAN, Program Peduli,  Badan Perencanaan Daerah Kota Padang, Sumatera Barat dan AIPJ2. Para pembicara membahas praktek baik ataupun pembelajaran yang relevan dalam perumusan kebijakan untuk kelompok penyandang disabilitas yang lebih baik di Indonesia merujuk pada pengalaman antara Australia dan Indonesia.(*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.


Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam | Foto: KEMENKOMINFO
Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam


Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.


Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar
Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.


Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri


BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

(Ki-ka) Direktur Utama BNI Royke Tumilaar, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, dan Direktur Treasury dan International BNI Henry Panjaitan bersama sekitar 300 diaspora Indonesia yang hadir secara virtual dalam Acara Silaturahmi Daring Diaspora Indonesia, Sabtu (19/2/2021).
BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.


Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI
Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).


Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo
Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.


Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.


HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

Wakil Ketua MPR RI Dr. H. M Hidayat Nur Wahid, MA
HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.