Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

35 Rekening Bank dan Sertifikat Tersangka Jiwasraya Diblokir

Reporter

image-gnews
Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejaksaan Agung Febri Adriansyah di kantornya, Jakarta Selatan, pada Rabu, 22 Januari 2020. TEMPO/Andita Rahma
Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejaksaan Agung Febri Adriansyah di kantornya, Jakarta Selatan, pada Rabu, 22 Januari 2020. TEMPO/Andita Rahma
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kejaksaan Agung memblokir 35 rekening bank milik lima tersangka kasus dugaan korupsi di PT Asuransi Jiwasraya.

"Sebanyak 35 rekening itu di 11 bank, milik kelima tersangka. Tetap ada beberapa tindakan pelacakan aset," ujar Direktur Penyidikan Pidana Khusus Kejaksaan Agung Febri Adriansyah di kantornya, Jakarta Selatan, pada hari ini, Rabu, 22 Januari 2020. 

Febri menuturkan, 11 bank tadi seluruhnya bank nasional. Namun ia tak menjelaskan nama bank-bank tersebut.

Penyidik Kejaksaan Agung juga menyita kurang lebih 1.400 sertifikat tanah milik kelima tersangka kasus Jiwasraya.

Jaksa Agung ST Burhanuddin mengatakan penyidik belum bisa menaksir nilai total aset para tersangka yang disita tersebut.

"Masih direkap-rekap. Banyak sekali, bayangin sertifikat saja ada 1.400, bayangin saja, sertifikat tanah."

Febri menyakini aset para tersangka kasus Jiwsraya ada yang disembunyikan di luar negeri. Maka  penyidik fokus melacak aset para tersangka. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Pasti ada, saya pastikan ada, oleh karena itu kami lacak terus," kata Febri.

Sejauh ini aset yang telah disita penyidik meliputi kendaraan, tanah, dan rekening bank. Untuk kendaraan, sudah ada delapan mobil dan satu motor yang disita.

Untuk penyitaan aset berupa tanah atau lahan, Kejaksaan Agung telah meminta Badan Pertahanan Negara (BPN) untuk memblokir 156 bidang tanah di Lebak dan Tangerang milik tersangka Benny Tjokrosaputro.

Menurut Febri, sertifikat tanah milik tersangka Syahmirwan pun telah diblokir. Syahmirwan adalah bekas Kepala Divisi Investasi dan Keuangan Jiwasraya.

Terakhir, penyidik memblokir rekening dan akun kustodian milik lima tersangka kasus korupsi Jiwasraya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Cek Rekening Penipu dengan Mudah secara Online

13 hari lalu

Tampilan halaman utama dari situs cekrekening.id yang merupakan website resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika yang didedikasikan khusus untuk  pengecekan nomor rekening bank. cekrekening.id
Cara Cek Rekening Penipu dengan Mudah secara Online

Cara cek rekening penipu dapat dilakukan dengan mudah secara online. Salah satunya yakni menggunakan laman cekrekening.id.


Pentingnya Memiliki Rekening di Bank untuk Masa Depan Finansial

22 hari lalu

Pentingnya Memiliki Rekening di Bank untuk Masa Depan Finansial

Manfaat memiliki rekening bank jauh lebih dari sekadar tempat untuk menyimpan uang.


Cara Buat Rekening BCA Online Tanpa Repot ke Kantor Cabang

29 hari lalu

Cara transfer BCA ke OVO ada 3 cara, Bisa  melalui BCA Mobile, KlikBCA, dan mesin ATM BCA. Simak langkah-langkahnya berikut ini. Foto: BCA
Cara Buat Rekening BCA Online Tanpa Repot ke Kantor Cabang

Anda ingin membuka rekening BCA? tidak perlu repot lagi karena kini bisa dilakukan secara online. Simak langkahnya berikut ini.


Mengenal Apa Itu Mutasi Rekening, Manfaat, dan Cara Ceknya

44 hari lalu

Mutasi rekening adalah istilah di dalam dunia perbankan yang perlu dipahami. Berikut pengertian, manfaat, dan cara pengecekannya yang mudah. Foto: Canva
Mengenal Apa Itu Mutasi Rekening, Manfaat, dan Cara Ceknya

Mutasi rekening adalah istilah di dalam dunia perbankan yang perlu dipahami. Berikut pengertian, manfaat, dan cara pengecekannya yang mudah.


Kejaksaan Agung Rampas Aset Benny Tjokro di Selandia Baru, Vila Seharga Rp32 Miliar

52 hari lalu

Tim Pusat Pemulihan Aset Kejaksaan Agung merampas aset vila senilai Rp32,8 miliar milik terpidana korupsi Jiwasraya Benny Tjockrosaputro alias Bentjok di New Zealand, Jumat, 26 Januari 2024. Foto: ANTARA/HO-Puspenkum Kejaksaan Agung
Kejaksaan Agung Rampas Aset Benny Tjokro di Selandia Baru, Vila Seharga Rp32 Miliar

Terpidana kasus korupsi Jiwasraya, Benny Tjokrosaputro, memiliki vila seharga Rp 32,8 miliar di Selandia Baru


Kisah Nasabah Jiwasraya Tolak Restrukturisasi yang Temui Ombudsman hingga Kemenkeu

10 Januari 2024

Perwakilan nasabah Inkracht Jiwasraya, Machril, usai bertemu dengan Ombudsman, Jiwasraya, dan Kementerian Keuangan di kantor Ombudsman, Jakarta pada Rabu, 10 Januari 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Kisah Nasabah Jiwasraya Tolak Restrukturisasi yang Temui Ombudsman hingga Kemenkeu

Perwakilan nasabah Jiwasraya yang menolak restrukturisasi bertemu dengan Ombudsman, manajemen Jiwasraya, dan Kementerian Keuangan.


900 Pemegang Polis Jiwasraya Tak Ikut Restrukturisasi, Dirut IFG: Nilainya Rp 188 Miliar

9 Januari 2024

Kantor Pusat Asuransi Jiwasraya di kawasan Harmoni, Jakarta. TEMPO/Tony Hartawan
900 Pemegang Polis Jiwasraya Tak Ikut Restrukturisasi, Dirut IFG: Nilainya Rp 188 Miliar

Indonesia Financial Group (IFG), mengungkapkan sebanyak 900 pemegang polis Jiwasraya tak setuju mengikuti restrukturisasi.


Kejagung Lelang 6 Tas Hermes Istri Benny Tjokrosaputro, Limit Bawah Mulai Rp 60 Juta

4 Januari 2024

Pusat Pemulihan Aset Kejaksaan Agung lelang barang sita eksekusi tas- tas bermerek Hermes milik Istri terpidana Benny Tjokrosaputra. FOTO: dokumen Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung.
Kejagung Lelang 6 Tas Hermes Istri Benny Tjokrosaputro, Limit Bawah Mulai Rp 60 Juta

Jenis tas Hermes yang akan dilelang Kejagung di antaranya Hermes Birkin Bag Mykonos Blue Leather. Harga asli Rp 300 jutaan, lelang mulai Rp 60 jutaan.


Penyelamatan Polis Jiwasraya Rampung, Erick Thohir: Bukan Hal yang Mudah

30 Desember 2023

Menteri BUMN Erick Thohir bersama Jaksa Agung ST Burhanuddin saat Penyerahan pengelolaan Asset perkara Jiwasraya dan Asabri dari Kejaksaan Agung RI kepada kementerian BUMN di Lobby Utama Gedung Kejaksaan Agung RI, Jakarta, Senin 6 Maret 2023. TEMPO/Subekti.
Penyelamatan Polis Jiwasraya Rampung, Erick Thohir: Bukan Hal yang Mudah

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan program penyelamatan polis Jiwasraya ke IFG Life telah selesai.


Restrukturisasi Jiwasraya Rampung, 99,7 Persen Pemegang Polis Dialihkan ke IFG Life

29 Desember 2023

Kantor Pusat Asuransi Jiwasraya di kawasan Harmoni, Jakarta. TEMPO/Tony Hartawan
Restrukturisasi Jiwasraya Rampung, 99,7 Persen Pemegang Polis Dialihkan ke IFG Life

Rampungnya penyelamatan pemegang polis Jiwasraya ditandai dengan pengalihan polis program restrukturisasi, serta proses administrasi pengalihan polis.