Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bamsoet Disebut Tetap Bakal Maju Calon Ketua Umum Golkar

image-gnews
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo dalam acara audiensi Pimpinan MPR RI dengan finalis nasional LCC Empat Pilar MPR 2019, di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Jakarta pada Selasa, 29 Oktober 2019.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo dalam acara audiensi Pimpinan MPR RI dengan finalis nasional LCC Empat Pilar MPR 2019, di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Jakarta pada Selasa, 29 Oktober 2019.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP Partai Golkar Elvis Junaedi menyebut Bambang Soesatyo alias Bamsoet akan tetap maju sebagai calon ketua umum Partai Golkar dalam musyawarah nasional yang akan digelar Desember mendatang. Elvis mengatakan, saat ini tim tengah mempersiapkan pencalonan Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar itu.

"Bambang enggak mungkin mundur karena tembok di belakangnya. Terus sejauh mana persiapan, tentu kami maju dengan persiapan," kata Elvis di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 31 Oktober 2019.

Menurut Elvis, Bamsoet selama ini tak pernah menyatakan akan mundur dari pencalonan ketua umum Golkar. Dia mengklaim Bamsoet tetap berhak maju meski sudah menjabat sebagai ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat.

"Sebagai kader punya hak. Satu sisi jabatan MPR kan jabatan politis, aturan kan nggak ada, namanya juga politik," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bamsoet dan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebelumnya mengklaim telah sepakat menurunkan tensi dan perpecahan di internal partai. Seusai sebuah pertemuan di rumah Ketua Umum Nasdem Surya Paloh, Bamsoet menyatakan mendukung Airlangga sebagai ketua umum Golkar di munas mendatang. Pernyataan itu terekam dalam tayangan sebuah stasiun televisi dan dokumentasi Partai Golkar.

Namun, dalam sejumlah kesempatan lain, Bamsoet tak pernah secara tegas menyatakan urung mundur. "Biarlah ini jadi rahasia antara saya, Pak Airlangga, dan Tuhan yang tahu," ujar Bamsoet di sejumlah kesempatan berbeda.

Rangkaian menuju Munas Golkar akan dimulai pekan depan. Pada Selasa, 5 November, DPP Partai Golkar akan menggelar rapat pleno untuk mengagendakan rapat pimpinan nasional dan munas. Forum tertinggi partai beringin ini akan berlangsung pada Desember nanti.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bamsoet Dukung Kerjasama PT JIO Distribusi Indonesia dan BAIC Internasional Hadirkan Mobil Jeep BAIC

8 jam lalu

Bamsoet Dukung Kerjasama PT JIO Distribusi Indonesia dan BAIC Internasional Hadirkan Mobil Jeep BAIC

Bambang Soesatyo mendukung masuknya Beijing Automotive Group melalui BAIC Internasional meramaikan pasar otomotif Indonesia.


Bamsoet Dorong Pengembangan Kendaraan Listrik Indonesia

13 jam lalu

Bamsoet Dorong Pengembangan Kendaraan Listrik Indonesia

Bambang Soesatyo mendukung tim Universitas Indonesia Supermileage Vehicle Team membuat serta mengembangkan kendaraan listrik di Indonesia.


Bamsoet Ajak Morgan Sports Car Club Tingkatkan Solidaritas Kebangsaan

16 jam lalu

Bamsoet Ajak Morgan Sports Car Club Tingkatkan Solidaritas Kebangsaan

Bambang Soesatyo mengajak komunitas otomotif memperbanyak kegiatan sosial guna membantu sesama.


Bamsoet Santuni Anak Yatim di HUT IMI ke 118

23 jam lalu

Bamsoet Santuni Anak Yatim di HUT IMI ke 118

Bambang Soesatyo menuturkan diusia ke-118 tahun, IMI akan terus menjadi wadah para pecinta otomotif yang memiliki visi dan misi bersama mengoptimalkan potensi IMI dengan semangat "Standing and Growing Together".


Bamsoet Menilai Perlu Pengkajian Ulang Sistem Demokrasi Langsung

1 hari lalu

Bamsoet Menilai Perlu Pengkajian Ulang Sistem Demokrasi Langsung

Pelaksana Pemilu dengan sistem demokrasi pemilihan langsung telah mendorong terjadinya demokrasi transaksional di tengah masyarakat.


Bamsoet Ajak Masyarakat Segera Laporkan SPT Tahunan 2023

2 hari lalu

Bamsoet Ajak Masyarakat Segera Laporkan SPT Tahunan 2023

Ia mengajak masyarakat untuk segera melaporkan SPT tahunan 2023 baik secara langsung ke kantor pajak ataupun secara daring melalui aplikasi e-filing.


Hasto ke Golkar Soal Kursi Ketua DPR: Jangan Sulut Sikap PDIP

3 hari lalu

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (tengah) dalam konferensi pers di kantor DPP PDIP di Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Hasto ke Golkar Soal Kursi Ketua DPR: Jangan Sulut Sikap PDIP

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, merespons soal Partai Golkar yang disebut-sebut ingin menempati kursi Ketua DPR RI.


Bamsoet Dukung Aspen Medical Bangun Rumah Sakit Internasional

3 hari lalu

Bamsoet Dukung Aspen Medical Bangun Rumah Sakit Internasional

Pembangun awal di Depok dan berlanjut ke Cikarang, Karawang, hingga Makassar.


Bamsoet Apresiasi Bantuan FOCI dalam Kegiatan Sosial

3 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Bantuan FOCI dalam Kegiatan Sosial

Bambang Soesatyo mengapresiasi pengurus dan anggota komunitas mobil sports Ferrari Indonesia yang mengisi kegiatan di bulan Ramadhan dengan melakukan kegiatan sosial guna membantu sesama.


Saat Demokrat dan Golkar Ungkit Perannya Menangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

3 hari lalu

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono usai pertemuan di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 29 April 2023. Kunjungan tersebut dalam rangka silahturahmi dan membahas isu-isu kebangsaan terkini. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha
Saat Demokrat dan Golkar Ungkit Perannya Menangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

Ketua Umum Partai Demokrat AHY menyebut, SBY memiliki peran yang besar dalam kemenangan Prabowo-Gibran. Sebelumnya Golkar menyampaikan hal senada.