Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Andi Yuliani: Generasi Muda Harus Miliki Jiwa Entrepreneurship

image-gnews
Anggota MPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Andi Yuliani Paris saat menerima mahasiswa dan mahasiswi serta beberapa dosen pendamping Universitas Puangrimaggalatung (Uniprima) Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, dalam acara Kunjungan Delegasi Kampus Uniprima ke MPR RI, Senin, 18 Februari 2019.
Anggota MPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Andi Yuliani Paris saat menerima mahasiswa dan mahasiswi serta beberapa dosen pendamping Universitas Puangrimaggalatung (Uniprima) Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, dalam acara Kunjungan Delegasi Kampus Uniprima ke MPR RI, Senin, 18 Februari 2019.
Iklan

INFO NASIONAL - Anggota MPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Andi Yuliani Paris, meminta generasi muda mahasiswa agar memiliki jiwa entrepreneurship atau kewirausahaan yang tinggi.  

"Upaya-upaya melatih jiwa tersebut sangat penting, dan harus dimulai sejak melangkahkan kaki di dunia kampus hingga lulus. Sebab, selain para mahasiswa bisa menerapkan ilmu yang diterima di kampus, para mahasiswa mampu menciptakan lapangan kerja. Tidak hanya mencari pekerjaan yang kian sempit ketika lulus," ujar Andi Yuliani di sela-sela pemaparan materi Sosialisasi Empat Pilar MPR di hadapan 370 mahasiswa dan mahasiswi serta beberapa dosen pendamping Universitas Puangrimaggalatung (Uniprima) Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, dalam acara Kunjungan Delegasi Kampus Uniprima ke MPR RI, Senin, 18 Februari 2019. Saat itu Andi Yuliani Paris didampingi Kepala Bagian Pemberitaan, Hubungan Antarlembaga dan Layanan Informasi Biro Humas Setjen MPR RI Muhammad Jaya.

Kata Yuliani, jiwa entrepreneurship yang tertanam menjadi karakter generasi muda Indonesia, kemudian bertransformasi dalam implementasi setelah lulus masa pendidikan di perguruan tinggi yang akan membuka banyak peluang kerja, dan pada akhirnya akan berdampak positif pada perekonomian masyarakat secara luas.

“Alhamdulillah, dari berbagai pertemuan dan tatap muka saya dengan mahasiswa di berbagai perguruan tinggi, saya melihat banyak sekali mahasiswa terutama mahasiswi yang memiliki jiwa wirausaha atau dagang.  Banyak sekali mereka kreatif menciptakan berbagai usaha, walau dalam tahap antar komunitas dan lingkungan kecil. Namun jika terus dikembangkan, tidak menutupi kemungkinan akan terus membesar,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diungkapkan Andi Yuliani, jiwa kewirausahaan juga akan memacu kreatifitas generasi muda sampai tingkat yang tertinggi. Jiwa kewirausahaan yang didorong dengan kreatifitas tinggi dari generasi muda, akan menjawab berbagai tantangan, kendala dan masalah bangsa saat ini dan di masa yang akan datang.

“Saya sendiri dan MPR, akan terus mendorong mahasiswa menumbuhkan dan mengembangkan jiwa kewirausahaan dan kreatifitas ,” ucapnya.

Kunjungan delegasi mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia ke MPR RI, menjadi hal rutin dan selalu diterima dengan baik oleh Biro Humas Sekretariat Jenderal MPR RI sebagai tuan rumah.  Sebagai ‘Rumah Rakyat’, MPR RI memang selalu membuka pintu lebar-lebar kepada rakyat Indonesia, untuk berkunjung atau berdiskusi terutama memberikan pemahaman seputar Empat Pilar MPR RI (Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika). (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Kader PP dalam Pemilu Legislatif 2024

1 hari lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo
Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Kader PP dalam Pemilu Legislatif 2024

Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan para kader Pemuda Pancasila yang terpilih sebagai anggota legislatif, baik sebagai anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi hingga DPRD Kabupaten/Kota


Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum

3 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum

Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersabar sekaligus menahan diri dalam menyikapi apapun hasil putusan Mahkamah Konstitusi atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilihan Presiden 2024.


Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

3 hari lalu

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

Bambang Soesatyo dan keluarga berterima kasih atas doa restu dan kehadiran para tamu undangan dalam resepsi pernikahan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Cacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla).


Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

5 hari lalu

Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

Bambang Soesatyo meresmikan Barcode Gokart Electric di Mall of Indonesia (MOI).


Bamsoet Sebut Keluarga Besar Anak Kolong Berharap Kepada Prabowo

12 hari lalu

Bamsoet Sebut Keluarga Besar Anak Kolong Berharap Kepada Prabowo

Bamsoet mengatakan, keluarga besar Anak Kolong atau anak asrama putra/putri TNI-Polri, menaruh harapan besar kepada Prabowo Subianto sebagai kandidat terpilih di Pilpres 2024


Bamsoet Harap Kabinet Baru Pemerintahan Diisi Figur Kompeten

12 hari lalu

Bamsoet Harap Kabinet Baru Pemerintahan Diisi Figur Kompeten

Bamsoet menegaskan, kabinet mendatang harus diisi oleh orang-orang yang memiliki kompetensi, berintegritas, dan memiliki loyalitas yang tinggi.


Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

12 hari lalu

Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

Bamsoet memberikan apresiasi atas pertemuan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud, Arsjad Rasjid dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, saat open house di kediaman Rosan Roeslani.


Ketua MPR RI Bamsoet Gelar Open House Idul Fitri

13 hari lalu

Ketua MPR RI Bamsoet Gelar Open House Idul Fitri

Bambang Soesatyo dan keluarga menyelenggarakan open house sekaligus halal bihalal Idul Fitri 2024.


Bamsoet: SOKSI Apresiasi Arilangga dan Siap Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran

18 hari lalu

Bamsoet: SOKSI Apresiasi Arilangga dan Siap Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran

Bambang Soesatyo mengatakan SOKSI mangapresiasi Kepemimpinan Airlangga Hartarto yang berhasil mendongkrak perolehan kursi Partai Golkar di DPR RI dan siap kawal kepemimpinan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan wakil presiden 2024-2029.


Bamsoet Akan Giatkan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Melalui Kanal Youtube

19 hari lalu

Bamsoet Akan Giatkan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Melalui Kanal Youtube

Bambang Soesatyo mengajak Youtube Indonesia untuk bekerjasama memasifkan konten Sosialisasi Empat Pilar MPR RI