Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bahas Industri 4.0, Fraksi Partai Golkar MPR Gelar Silaturahmi Kemerdekaan

image-gnews
Fraksi Partai Golkar MPR RI menggelar Silaturahmi Proklamasi Kemerdekaan ke-73 RI dengan tema
Fraksi Partai Golkar MPR RI menggelar Silaturahmi Proklamasi Kemerdekaan ke-73 RI dengan tema "Optimisme Menatap Masa Depan" di Ruang GBHN, Gedung Nusantara V, Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis, 30 Agustus 2018. (dok MPR RI)
Iklan

INFO NASIONAL-- Fraksi Partai Golkar Majelis Permusyawaratan Rakyat menggelar Silaturahmi Proklamasi Kemerdekaan RI ke-73 dengan tema “Optimisme Menatap Masa Depan” di Ruang GBHN, Gedung Nusantara V, Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis, 30 Agustus 2018. Silaturahmi ini dibuka oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan dihadiri Menteri Komunikasi dan Informasi Rudiantara.

Silaturahmi Kemerdekaan ini membahas beberapa tema yaitu ekonomi, hukum dan demokrasi, kehidupan beragama, serta penguatan informasi dalam Era 4.0. Panitia acara menghadirkan narasumber Dr Enny Sri Hartati, Prof  Satya Arinanto, Prof Azyumardi Azra, dan Menkominfo Rudiantara. Diskusi dihadiri Wakil Ketua MPR Mahyudin, serta sejumlah elit Partai Golkar di MPR/DPR dan pengurus DPP, di antaranya Sekjen Lodewijk Freidrich Paulus, Rambe Kamarul Zaman, Agun Gunandjar Sudarsa, Idris Laena, Roem Kono, Ace Hasan Syadzily, dan lainnya. 

“Dengan silaturahmi dalam rangka kemerdekaan RI ini kita ingin memberi penguatan terhadap agenda nasional ke depan. Silaturahami ini bicara tentang ekonomi, tatanan hukum, keagamaan, dan revolusi industri 4.0,” kata Airlangga saat memberikan sambutannya.

“Intinya kita menginginkan kehidupan politik ekonomi tatanan masyarakat ke depan itu sifatnya optimis. Jadi seperti capaian Asian Games. Kalau bangsa kita bersatu, bangsa kita optimis, prestasinya luar biasa,” ujar Menteri Perindustrian ini.

Airlangga berharap dengan diadakannya silaturahmi kemerdekaan ini, maka dapat meningkatkan kesiapan Partai Golkar dalam menghadapi agenda-agenda ke depan. Tak hanya agenda terkait Pileg dan Pilpres tetapi juga agenda-agenda besar lainnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Jangan hanya fokus pada satu dua agenda. Memang ada agenda besar Pileg, Pilpres ke depan. Tapi kita buktikan nanti sesudah adanya Asian Games, ada even di Bali pertemuan IMF kemudian World Bank. Kemudian ke depan ada lagi pemilu, sehingga seluruhnya ini secara paralel kita kerjakan,” katanya.

Dalam sambutannya, Airlangga mengapresiasi silaturahmi yang digelar Fraksi Partai Golkar MPR ini. “Kami apresiasi terutama untuk membawa optimisme menatap masa depan. Silaturahmi ini penting karena ini adalah satu mekanisme pengkajian sistem berbangsa dan bernegara dan saya berharap silaturahmi ini memberi masukan yang pada badan pengkajian dan lembaga pengkajian guna mendukung tugas pokok MPR,” ujarnya. 

Salah satu pembahasan dalam silaturahmi ini adalah kemajuan teknologi informasi yang menghasilkan revolusi industri tahap keempat (4.0). Dalam silaturahmi ini Menkominfo Rudiantara menguraikan kemajuan teknologi informasi terkait revolusi industri tahap keempat (4.0). Ini ditandai dengan tumbuh kembangnya industri digital atau start up, antara lain e-commerce.

“Tantangan pemerintah di bidang teknologi informasi ke depan semakin kompleks. Selain dituntut penerapan pelayanan publik berbasis teknologi, juga bagaimana perkembangan kemajuan teknologi informasi berperan mengatasi masalah-masalah riil seperti kemiskinan, mengurangi angka pengangguran dan ketimpangan sosial ekonomi,” kata Rudiantara. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

22 jam lalu

Bamsoet Dukung Kerja Sama Wirausahawan Muda Indonesia-Tiongkok

Bambang Soesatyo mendukung rencana para pengusaha muda China yang tergabung dalam China International Youth Exchange Center dalam membangun kerjasama wirausahawan muda Indonesia - Tiongkok.


Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

23 jam lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".


Bamsoet Apresiasi KPU Menetapkan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

1 hari lalu

Bamsoet Apresiasi KPU Menetapkan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras komisi Pemilihan Umum (KPU) serta mendukung penetapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) atas Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih pada Pilpres 2024.


Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Kader PP dalam Pemilu Legislatif 2024

2 hari lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo
Bamsoet Apresiasi Terpilihnya Kader PP dalam Pemilu Legislatif 2024

Bambang Soesatyo mengapresiasi keberhasilan para kader Pemuda Pancasila yang terpilih sebagai anggota legislatif, baik sebagai anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi hingga DPRD Kabupaten/Kota


Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum

4 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum

Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersabar sekaligus menahan diri dalam menyikapi apapun hasil putusan Mahkamah Konstitusi atas Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilihan Presiden 2024.


Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

4 hari lalu

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

Bambang Soesatyo dan keluarga berterima kasih atas doa restu dan kehadiran para tamu undangan dalam resepsi pernikahan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Cacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla).


Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

6 hari lalu

Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

Bambang Soesatyo meresmikan Barcode Gokart Electric di Mall of Indonesia (MOI).


Bamsoet Sebut Keluarga Besar Anak Kolong Berharap Kepada Prabowo

13 hari lalu

Bamsoet Sebut Keluarga Besar Anak Kolong Berharap Kepada Prabowo

Bamsoet mengatakan, keluarga besar Anak Kolong atau anak asrama putra/putri TNI-Polri, menaruh harapan besar kepada Prabowo Subianto sebagai kandidat terpilih di Pilpres 2024


Bamsoet Harap Kabinet Baru Pemerintahan Diisi Figur Kompeten

13 hari lalu

Bamsoet Harap Kabinet Baru Pemerintahan Diisi Figur Kompeten

Bamsoet menegaskan, kabinet mendatang harus diisi oleh orang-orang yang memiliki kompetensi, berintegritas, dan memiliki loyalitas yang tinggi.


Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

13 hari lalu

Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

Bamsoet memberikan apresiasi atas pertemuan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud, Arsjad Rasjid dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, saat open house di kediaman Rosan Roeslani.