Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hendropriyono Sebut Mobil Nasional Esemka Meluncur pada 2018

image-gnews
Presiden Joko Widodo (kiri) dan Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) Indonesia, Hendropriyono dalam Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18 PKP Indonesia di Jakarta, 15 Januari 2017. Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo menyampaikan harapannya untuk PKPI ANTARA/Widodo S. Jusuf
Presiden Joko Widodo (kiri) dan Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) Indonesia, Hendropriyono dalam Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18 PKP Indonesia di Jakarta, 15 Januari 2017. Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo menyampaikan harapannya untuk PKPI ANTARA/Widodo S. Jusuf
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMobil nasional bermerek Esemka bakal diluncurkan pada 2018. Mobil ini diproduksi PT Adiperkasa Citra Lestari yang dikomandani mantan Kepala Badan Intelejen Negara AM Hendropriyono.

“Mobil nasional, itu tugas untuk saya. Dan sepenuhnya tidak ada fasilitas (negara). Kerja sendiri, cari kredit sendiri, bangun sendiri. Tapi untung banyak teman,” kata Hendropriyono di Yogyakarta, Sabtu malam, 30 Desember 2017.

Baca juga: Mimpi Mobil Nasional Hendropriyono

Hendropriyono mengatakan tahapan untuk memproduksi mobil nasional sudah dilakukan. Semua elemen mulai dari mesin, interior hingga eksterior mobil diproduksi sendiri tanpa keterlibatan pemerintah maupun perusahaan asing.

"Modal sendiri, kerja sendiri, mesinnya bikinan sendiri, apalagi karoseri. Tidak ada fasilitas dari negara," kata Hendro.

Tak tangung-tanggung, produksi mobil nasional ini akan lebih dari 1.000 unit berbagai varian. Mesinnya di atas 1.000 cc. Soal marketing, Hendropriyono mengaku punya pengalaman karena pernah menjadi petinggi perusahaan mobil asal Korea.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tahun depan, paling lambat pertengahan tahun sudah diresmikan. Merek-nya Esemka, sama dengan inisiatif Presiden Jokowi dulu waktu masih jadi Wali Kota Solo," kata dia.

Baca juga: Bikin Mobil Proton, Perusahaan Hendro Dulunya Milik Notaris  

Hendropriyono menyatakan harga satu unit mobil nasional yang ditawarkan cukup terjangkau kantong masyarakat Indonesia. Namun ia belum bersedia menyebut angkanya.

Bahkan, Hendropriyono tertantang untuk memproduksi mobil bermesin listrik. Namun untuk tahap awal mesin masih menggunakan bahan bakar minyak. “Saya diminta untuk membuat mobil listrik supaya tidak ketinggalan zaman, saya masih kukur-kukur dulu,” kata dia sambil tertawa.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Disebut Ada di Belakang Al Zaytun, Ini Bantahan Para Jenderal

11 Juli 2023

Moeldoko menyambut kedatangan redaksi Tempo.co di Kantor Staf Presiden. (Foto: TEMPO/Dimas Prasetyo)
Disebut Ada di Belakang Al Zaytun, Ini Bantahan Para Jenderal

Tiga jenderal disebut berada di belakang Al Zaytun. Ketiganya pun membantah hal tersebut.


AHY Kunjungi Booth Esemka di IIMS 2023

18 Februari 2023

Agus Harimutri Yudhoyono (AHY) bersama Presiden Direktur Esemka Eddy Wirajaya di booth Esemka di IIMS 2023. 18 Februari 2023. TEMPO/Kusnadi Cahyono
AHY Kunjungi Booth Esemka di IIMS 2023

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan bahwa Esemka menjadi bagian penting bagi kemajuan otomotif Tanah Air.


Sejarah Esemka, Merek Lokal yang Kini Punya Mobil Listrik

17 Februari 2023

Esemka Bima EV hadir di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo, Kemayoran, Kamis 16 Februari 2023. Baterai ini dapat diisi daya dengan cara quick charge (pengisian daya cepat/DC) atau slow charge (AC/menggunakan listrik rumah). Waktu yang diperlukan untuk mengisi daya baterai adalah 1 jam untuk Quick Charge dan 8 jam untuk Slow Charge. TEMPO/Fardi Bestari
Sejarah Esemka, Merek Lokal yang Kini Punya Mobil Listrik

Perjalanan sejarah Esemka mulai dari kendaraan dinas Jokowi saat menjadi Walikota Solo hingga meluncurkan mobil listrik Bima EV.


5 Mobil Buatan Esemka dengan Harga Terjangkau

10 Februari 2023

Esemka Garuda I
5 Mobil Buatan Esemka dengan Harga Terjangkau

Bagi yang Ingin memiliki mobil nasional, 5 mobil Esemka ini bisa jadi pilihan


Rencana Mobil Esemka Dipamerkan di IIMS 2023, Pernah Jadi Mobil Dinas Jokowi

4 Februari 2023

Walikota Solo Joko Widodo berpose di depan mobil Kiat Esemka. TEMPO/Ukky Primartantyo
Rencana Mobil Esemka Dipamerkan di IIMS 2023, Pernah Jadi Mobil Dinas Jokowi

Mobil Esemka akan turut di pameran otomotif Indonesia International Motor Show atau IIMS 2023. Begini kilas balik mobil yang digagas Jokowi.


Pangkat Letkol Trituler Dipersoalkan, Deddy Corbuzier Janji Tak akan Ambil Gajinya

14 Desember 2022

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri) menyerahkan gelar tanda kepangkatan militer Letnan Kolonel Tituler Angkatan Darat kepada Deddy Corbuzier dalam foto yang diunggah di media sosial pada Jumat, 9 Desember 2022. Bila merujuk KBBI, kata tituler adalah pangkat atau gelar kehormatan yang diperoleh tanpa menjalankan tugas jabatan sebagai yang tersebut pada gelarnya.Instagram/Mastercorbuzier
Pangkat Letkol Trituler Dipersoalkan, Deddy Corbuzier Janji Tak akan Ambil Gajinya

Deddy Corbuzier akhirnya menanggapi sentilan berbagai pihak yang mempertanyakan pemberian pangkat letkol tituler dari Kementerian Pertahanan.


Bulan Depan Panglima TNI Andika Perkasa Pensiun, Ini Profil Menantu AM Hendropriyono

19 November 2022

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mengikuti upacara Serah Terima Jabatan Panglima TNI di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Kamis 18 November 2021. Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto yang memasuki masa pensiun. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Bulan Depan Panglima TNI Andika Perkasa Pensiun, Ini Profil Menantu AM Hendropriyono

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa bulan depan pensiun. Berikut beberapa fakta menantu AM Hendropriyono ini. Setelah pensiun ke mana?


Proton Resmi Jual Mobil Listrik di Malaysia dan Thailand

19 Agustus 2022

Proton Logo (autoevolution.com)
Proton Resmi Jual Mobil Listrik di Malaysia dan Thailand

Layanan ritel akan memberikan Proton pengetahuan dan pengalaman yang berharga tentang cara melayani dan mengisi daya mobil listrik.


SBY Jenguk Hendropriyono di RSPAD

29 April 2022

Susilo Bambang Yudhoyono menjenguk AM Hendropriyono di RSPAD. FOTO/twitter.com
SBY Jenguk Hendropriyono di RSPAD

Kondisi Hendropriyono sudah semakin membaik ketika SBY menjenguk.


Soal LHKPN Andika Perkasa, Anggota DPR: Wajar Menantu Orang Kaya

4 November 2021

Kekayaan terbesar Andika Perkasa ialah berupa kas dan setara kas yang bernilai Rp 126,9 miliar. Disusul setelahnya harta berupa tanah dan bangunan senilai Rp 38,1 miliar. Tercatat ada empat tanah milik Andika yang berada di luar negeri. Tiga berlokasi di Amerika Serikat dan satu di Australia. TEMPO/Muhammad Hidayat
Soal LHKPN Andika Perkasa, Anggota DPR: Wajar Menantu Orang Kaya

Anggota Komisi I DPR Syaifullah Tamliha menilai besarnya nilai LHKPN Jenderal Andika Perkasa merupakan hal wajar.