Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ryamizard Ryacudu Berharap KRI Bima Suci Mampu Berlayar 100 Tahun

Reporter

image-gnews
Taruna AAL tingkat III angkatan 64 menaiki tangga tiang layar untuk melakukan parade roll KRI Bima Suci yang akan berlabuh di Tanjung Priuk, Jakarta, 16 November 2017. ANTARA FOTO
Taruna AAL tingkat III angkatan 64 menaiki tangga tiang layar untuk melakukan parade roll KRI Bima Suci yang akan berlabuh di Tanjung Priuk, Jakarta, 16 November 2017. ANTARA FOTO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kapal Republik Indonesia (KRI) Bima Suci-954 telah berlabuh di Jakarta, Kamis, 16 November 2017. Kapal buatan Freire Shipyard, di Vigo, Spanyol ini disambut kedatangannya oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Ade Supandi bersama dengan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu serta Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

KRI Bima Suci berlabuh di dermaga Jakarta Internasional Container Terminal di kawasan Tanjung Priok, Jakarta. Kapal layar latih terbaru milik TNl Angkatan Laut ini merupakan penerus kapal legendaris KRI Dewa Ruci.

Baca: KRI Bima Suci Arungi Terusan Suez

Ryamizard mengatakan KRI Bima Suci merupakan kapal yang lebih baik dari kapal latih  KRI Dewa Ruci. "Bisa kita lihat sendiri, jauh lebih baik, jauh lebih bagus," ujarnya kepada awak media.

Sebelum tiba di Jakarta, KRI Bima Suci terlebih dahulu singgah di Padang, Sumatera Barat. KRI Bima Suci melaksanakan pelayaran dari Spanyol sejak 18 September 2017. Kapal buatan Freire Shipyard di Vigo, Spanyol ini dikomandani oleh Letnan Kolonel (Laut) Widyatmoko Baruno Aji sebagai komandan pertama di kapal tersebut.

Ryamizard berujar, KRI Bima Suci diharapkan akan berlayar lebih lama di lautan. Dia mengatakan kapal sebelumnya KRI Dewa Ruci telah berlayar selama 64 tahun. "Diharapkan Bima Suci 100 tahunlah," ucapnya.

Simak: KRI Bima Suci Berlabuh di Mesir Selama Empat Hari

Penamaan KRI Bima Suci diambil dari lakon wayang Mahabarata. Lakon Bima Suci mengisahkan perjalanan spiritual Bima hingga bertemu Dewa Ruci. Hal ini menjadi inspirasi dan motivasi TNI AL untuk menamakan kapal latih terbaru para Taruna Akademi Angkatan Laut dengan nama KRI Bima Suci.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

KRI Bima Suci memiliki 26 layar dengan luas keseluruhan layar 3.351 meter persegi. Keistimewaan kapal ini terletak pada instrumen navigasi pelayarannya yang lebih canggih, instrumen pemurnian air laut menjadi air tawar, hingga alat komunikasi dan data digitalnya.

Komandan KRI Bima Suci Letkol Widyatmoko mengatakan fasilitas di kapal ini sangat moderen. Menurut dia kapal ini dapat melaju dengan kecepatan hingga 16 Knot. "Kapal didesain untuk lomba layar dan bisa melaju sangat cepat," tuturnya.

Lihat: Seluruh Awak Kapal KRI Bima Suci Ikuti Proses Mandi Katulistiwa

KRI Bima Suci memiliki ukuran panjang totalnya 111,2 meter dengan lebar 13,5 meter. Kedalaman draft kapal ini adalah 5,95 meter serta memiliki tinggi pada ketiga tiangnya yaitu tiang haluan 51,15 meter, tiang tengah 51,87 meter, serta tiang buritan 49,51 meter.

Ade Supandi mengatakan KRI Bima Suci  lebih besar dari KRI Dewa Ruci. Dia berujar KRI Dewa Ruci sebelumnya hanya bisa mengakomodasi 50 taruna, yang mana sekarang kondisi pendidikan AL sudah 110 taruna. "Maka butuh kapal latih yang lebih besar sehingga peralatannya lebih canggih juga untuk pendidikan di dalam kapal," tuturnya.

KRI Bima Suci merupakan kapal kelas bark (barque) dengan tiga tiang. Sebelum tiba di Jakarta, KRI Bima Suci telah melalui berbagai negara serta berbagai belahan kota di dunia dengan rute pelayaran dari Vigo, (Spanyol), Roma (Italia), Port Said (Mesir), Jeddah (Arab Saudi), Oman, Colombo (Srilanka), Padang.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pendaftaran Bintara PK TNI AL Hingga 11 Agustus, Cek Persyaratannya di Sini

27 Juli 2022

Prajurit Puspenerbal menaiki perahu dengan membawa bibit mangrove untuk ditanam di kawasan Muara Desa Gisik Cemandi, Sedati, Jawa Timur, Selasa 26 Juli 2022. TNI Angkatan Laut menggelar kegiatan penanaman mangrove nasional secara serentak di seluruh Indonesia dalam rangka memperingati Hari Mangrove Sedunia. ANTARA FOTO/Umarul Faruq
Pendaftaran Bintara PK TNI AL Hingga 11 Agustus, Cek Persyaratannya di Sini

Pendaftaran Bintara PK TNI AL dibuka hingga 11 Agustus secara online. Cek syaratnya di sini.


Pendaftaran Taruna Akademi Angkatan Laut Dibuka 25 April, Ini Cara Mendaftarnya

13 April 2022

Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono (ketiga kanan) menyematkan tanda jabatan Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) kepada Laksamana Muda TNI Denih Hendrata (kanan) saat Upacara Serah Terima Jabatan di Mabes TNI AL, Cilangkap, Jakarta, Rabu 2 Februari 2022. Laksamana TNI Yudo Margono memimpin serah terima jabatan enam jabatan strategis TNI AL antara lain Komandan Pusat Hidro-Oseanografi TNI AL (Danpushidrosal), Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal), Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL), Kepala Dinas Pembinaan Potensi Maritim TNI AL (Kadispotmaral), Kepala Dinas Psikologi TNI AL (Kadispsial) dan Kepala Dinas Pembinaan Mental TNI AL (Kadisbintalal). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Pendaftaran Taruna Akademi Angkatan Laut Dibuka 25 April, Ini Cara Mendaftarnya

Pendaftaran Taruna Akademi Angkatan Laut dibuka mulai 25 April hingga 27 Mei 2022. Siswa berijazah SMA dapat mendaftar dengan ketentuan nilai berikut.


Mengenal Sosok Pangdam Siliwangi Baru, Putra Mantan Wapres Try Sutrisno

23 Januari 2022

Kunto Arief Wibowo. dok.TNI
Mengenal Sosok Pangdam Siliwangi Baru, Putra Mantan Wapres Try Sutrisno

Pangdam Siliwangi yang akan diduduki oleh Mayjen Kunto Arief Wibowo merupakan adik dari Kakorlantas Mabes Polri Irjen Firman Santyabudi.


Kasus Satelit Orbit 123, Kejagung Kumpulkan Dokumen dan Alat Bukti

17 Januari 2022

Gedung Kejaksaan Agung di Jalan Sultan Hasanudin, Kebayoran Baru, Jakarta, Senin, 16 Maret 2015. Dok.TEMPO/Sudaryono
Kasus Satelit Orbit 123, Kejagung Kumpulkan Dokumen dan Alat Bukti

Sejak kasus Satelit Orbit 123 naik ke tingkat penyidikan pada 14 Januari lalu, Kejaksaan belum menambah jumlah saksi yang telah diperiksa


Deretan Pengurus Pemuda Pancasila yang Jadi Pejabat Negara

26 November 2021

Ketua MPR Bambang Soesatyo menerima penghargaan Yanda Satya Pemuda Pancasila atas dedikasinya dalam organisasi Masyarakat Pemuda Pancasila dan kiprahnya dalam membumikan Pancasila di Tanah Air,  dalam Penutupan Musyawarah Besar Pemuda Pancasila ke-60, di Jakarta, Senin, (28/10/19).
Deretan Pengurus Pemuda Pancasila yang Jadi Pejabat Negara

Sebagai salah satu organisasi besar di Indonesia, Pemuda Pancasila memiliki sejumlah anggota yang pernah dan masih menjadi pejabat negara.


Perwira TNI AL Ikut Sembalun Seven Summit: 7 Puncak dalam 5 Hari, Target 3 Hari

6 Juni 2021

Bersepeda di antara tenda di Plawangan Sembalun yang merupakan tempat istirahat sebelum melakukan pendakian ke puncak. Biasanya pendakian ke puncak dilakukan dini hari untuk melihat matahari terbit. Tempo/Rully Kesuma
Perwira TNI AL Ikut Sembalun Seven Summit: 7 Puncak dalam 5 Hari, Target 3 Hari

Seorang perwira TNI AL, Letnan Kolonel Laut (T) Andry Kuswoyo berhasil menjalani Sembalun Seven Summit dalam lima hari.


Modus Operandi Pembajakan Kapal di Selat Singapura

17 Juli 2020

Sejumlah kapal melintasi Selat Singapura. thisischriswhite.com
Modus Operandi Pembajakan Kapal di Selat Singapura

Modus operandi pembajakan kapal di Selat Singapura di antaranya target pembajak biasanya kapal tanker curah.


Ryamizard Ryacudu Terima Manfaat Tabungan Hari Tua dari Taspen

27 November 2019

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bersama Ryamizard Ryacudu saat konferensi pers usai serah terima jabatan, di Kantor Kemenhan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis, 24 Oktober 2019. Tempo/Egi Adyatama
Ryamizard Ryacudu Terima Manfaat Tabungan Hari Tua dari Taspen

PT Taspen menyerahkan manfaat Tabungan Hari Tua dan Pensiun ke mantan Menteri Pertahanan Jenderal TNI Purnawirawan Ryamizard Ryacudu.


Ryamizard Soal Alutsista: Yang Penting The Man Behind The Gun

23 November 2019

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bersama Ryamizard Ryacudu saat konferensi pers usai serah terima jabatan, di Kantor Kemenhan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis, 24 Oktober 2019. Tempo/Egi Adyatama
Ryamizard Soal Alutsista: Yang Penting The Man Behind The Gun

Mantan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu mengatakan yang terpenting bukan alutsista tetapi siapa orang di belakangnya.


Menhan Prabowo Kaji Pembelian 11 Sukhoi SU-35 dari Rusia

22 November 2019

Sukhoi Su-35 [Marina Lystseva/TASS]
Menhan Prabowo Kaji Pembelian 11 Sukhoi SU-35 dari Rusia

Rencana pembelian 11 Sukhoi SU-35 dari Rusia ini sudah berlangsung bertahun-tahun, namun belum terealisasi.