TEMPO.CO, Brebes - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan siap kembali maju menjadi calon gubernur dalam pemilihan kepala daerah Jawa Tengah 2018. "Kalau pun pilgub (pemilihan gubernur) digelar sekarang, saya siap," katanya saat kunjungan kerja di Brebes untuk meresmikan empat flyover, Rabu, 25 Oktober 2017.
Kendati demikian, dia masih menunggu rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Sebab, semua keputusan ada di tangan Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri. "Semua kan tergantung dari pusat," ujarnya.
Baca juga: Pilgub Jawa Tengah 2018, Bupati Boyolali: Yang Pro-Ganjar Cuma 2
Ganjar Pranowo mengaku sudah berkomunikasi dengan sejumlah partai politik. Menurutnya, tidak sedikit kader dari parpol tersebut menawarkan diri sebagai pendamping Ganjar dalam pilgub mendatang. "Semua berkomunikasi dengan saya, kecuali satu. Apa itu? Rahasia," ucapnya.
Pilgub Jawa Tengah bakal digelar bersamaan dengan pilkada di seluruh Indonesia pada 2018. Meski beberapa daerah sudah ramai dengan pencalonan gubernur dan wakil gubernur, pilkada Jawa Tengah hingga saat ini masih adem ayem.
Belum ada partai politik yang terang-terangan mengusung pasangan calon dalam pilkada Jawa Tengah 2018.