Ricko Andrean Tewas, Bobotoh dan The Jakmania Purwakarta Gelar Islah

Reporter

Minggu, 30 Juli 2017 16:37 WIB

Bupati Purwakarta bersama suporter Persib Viking dan suporter Persija The Jak yang sepakat berdamai di Purwakarta. Twitter.com

TEMPO.CO, Purwakarta - Kematian Ricko Andrean akibat dikeroyok Bobotoh Persib lain karena membantu pendukung Persija Jakarta, memicu gerakan islah pendukung kedua klub tersebut.

Ribuan Bobotoh dan pendukung Persija, The Jakmania, di Purwakarta, Jawa Barat, hari ini, melakukan islah dengan cara mencatatkan seribu tanda tangan di atas kain spanduk yang dibentangkan antara taman Sri Baduga dan Surawisesa.

"Islah ini datang dari hati nurani sebagai bukti keseriusan kami untuk menghentikan semua aksi tercela," ujar salah seorang Bobotoh asal Purwakarta, Taruna, Ahad, 30 Juli 2017.

Baca: Ricko Andrean Tewas, Ridwan Kamil: Persib dan Persija Tiru El Clasico

Dicky, anggota The Jakmania, mengamini pernyataan Taruna. "Ke depan kami ingin kedamaian di antara sesama suporter, terutama antara The Jakmania dan Bobotoh," ucapnya.

Ricko Andrean dipukuli Bobotoh lain karena membantu pendukung Persija pada Sabtu, 22 Juli 2017. Peristiwa itu terjadi setelah Persib bermain imbang 1-1 saat menjamu Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung.

Ricko sempat mengalami koma di Rumah Sakit Santo Yusuf, Bandung, selama beberapa hari. Namun, nyawanya tidak tertolong. Ia meninggal pada Kamis, 27 Juli 2017, dan dimakamkan di permakaman umum Cikutra, Bandung.

Baca: Ricko Andrean Tewas, Menpora Kumpulkan Pimpinan Kelompok Suporter

Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi, yang hadir dalam islah Bobotoh dan The Jakmania, mengaku terharu. Ia tak menyangka dua kelompok suporter yang selama ini selalu berselisih, bisa berdamai. "Saya bersyukur, bangga, sekaligus terharu," ujarnya.

"Mereka bernyanyi bersama, saling berbalas chant (nyanyian pendek penuh semangat), semoga selamanya terus berdampingan," kata Dedi.

Ia pun berharap, setelah tragedi kematian Ricko Andrean, ke depan Bobotoh dan The Jakmania bisa menggelar acara nonton bareng pertandingan dengan penuh rasa persahabatan dan kedamaian. "Saya kira banyak yang menunggu momen itu terjadi," ujarnya.

NANANG SUTISNA

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

4 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

8 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya