Mahasiswi ITB Tewas Membusuk di Kamar Kosnya yang Sepi

Reporter

Jumat, 14 Juli 2017 06:23 WIB

Ilustrasi tewas/meninggal/mayat. Shutterstock

TEMPO.CO, Bandung - Seorang mahasiswi Planologi Institut Teknologi Bandung (ITB), Sartika Tio Silalahi, 21 tahun, meninggal dunia di tempat kos yang tengah sepi penghuni. Pengelola serta pemilik tempat kos mengaku sedang tidak berada di rumah saat Sartika meninggal karena liburan Hari Raya Idul Fitri. Jasad Sartika yang membiru dan berbau tidak sedap ditemukan di kamarnya setelah tiga hari putus kontak dengan keluarga.

Berawal dari keresahan orang tua Sartika, mereka menghubungi pengelola kos, Tuti Tresnawati. Sartika beralamat di Desa Sosunggulon, Kecamatan Tarutung Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara. Orang tua menanyakan kondisi Sartika karena tidak dapat dihubungi selama tiga hari. Telepon genggamnya dalam kondisi mati.

Baca: Keluar Darah dari Anus, Mahasiswa UII Ini Akhirnya Tewas

Tuti kemudian meminta para penghuni kos memeriksa Sartika di kamarnya. Tempat kos itu berada di Jalan Pelesiran Nomor 17 RT 01, RW 05 Taman Sari, Kota Bandung. "Saat itu tempat kos sepi, pada mudik Lebaran, saya juga tidak di sini," kata Tuti yang ditemui di tempat kos itu, Kamis, 13 Juli 2017.

Menurut Tuti kala itu hanya dua orang yang tinggal di tempat kos, termasuk Sartika yang beragama Nasrani. Sartika juga diketahuinya tengah mengerjakan tugas akhir.

Dari hasil pemeriksaan, sekitar pukul 23.30 dari atas jendela kamar, saksi melihat sesosok tubuh tergeletak dan mengeluarkan bau tidak sedap. Polisi yang datang memastikan Sartika telah meninggal dunia pada pukul 01.00 Selasa dini hari.

Baca: Taruna STIP Tewas Dihajar Senior, Ini Kronologinya

Kepolisian Resor Kota Besar Bandung lewat keterangan tertulis menyatakan berdasarkan hasil oleh tempat kejadian perkara tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh Sartika. Kamarnya juga dalam kondisi rapi.

Polisi menduga Sartika meninggal karena sakit. Berdasarkan informasi dari keluarga korban, ia mengidap penyakit maag kronis. Jenazah telah dibawa pulang ke rumah keluarganya untuk dimakamkan. "Selama ini tidak ada cerita atau keluhan soal sakitnya," kata Tuti.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

1 menit lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

21 jam lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

1 hari lalu

Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

Kenaikan UKT bagi mahasiswa angkatan 2024 di ITB memuncaki Top 3 Tekno Tempo hari ini, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

1 hari lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

ITB Naikkan UKT Mahasiswa 2024, Segini Perkiraan Besarannya

1 hari lalu

ITB Naikkan UKT Mahasiswa 2024, Segini Perkiraan Besarannya

ITB menaikkan UKT untuk para mahasiswa angkatan 2024. Kenaikannya berkisar 15 persen dibanding angkatan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

1 hari lalu

Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

Nila Armelia Windasari, dosen muda ITB menceritakan pengalamannya meraih gelar doktor di usia 27 tahun.

Baca Selengkapnya

KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

2 hari lalu

KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

Keberadaan UU Cipta Kerja tidak memberi jaminan dan semakin membuat buruh rentan.

Baca Selengkapnya

Agar Peserta Tetap Rapi, Panitia UTBK SNBT 2024 Sediakan Kemeja dan Sepatu Pinjaman

3 hari lalu

Agar Peserta Tetap Rapi, Panitia UTBK SNBT 2024 Sediakan Kemeja dan Sepatu Pinjaman

Mengatasi peserta yang berpakaian kurang pantas, panitia UTBK SNBT 2024 menyediakan kostum pinjaman, umumnya berupa kemeja dan sepatu.

Baca Selengkapnya

Cara Panitia Pengawas UPI hingga Unpad Cegah Upaya Kecurangan UTBK

4 hari lalu

Cara Panitia Pengawas UPI hingga Unpad Cegah Upaya Kecurangan UTBK

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Bandung menerapkan berbagai macam cara untuk mengantisipasi kecurangan saat UTBK SNBT 2024

Baca Selengkapnya

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

4 hari lalu

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

Bersama lulusan lain, dokter Tirta menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Kedua ITB Tahun Akademik 2023/2024 di Gedung Sabuga, ITB.

Baca Selengkapnya