BNN Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, 1 Tewas Ditembak

Reporter

Kamis, 2 Maret 2017 04:26 WIB

Ilustrasi narkoba. ANTARA/Rahmad

TEMPO.CO, Medan - Badan Narkotika Nasional (BNN) berhasil membongkar dan menangkap pelaku jaringan narkoba berskala internasional. Para pelaku yang berjumlah 10 orang ditangkap di beberapa tempat dan satu orang di antaranya tewas, pada Rabu, 1 Maret 2017.

Sebelum ditangkap, BNN mengintai para pelaku selama 3 minggu. Pengintaian dilakukan dari Aceh sampai Sumatera Utara. "Tadi pagi (Rabu) sekitar pukul 10, kita mencurigai empat kendaraan masuk dari Aceh ke Medan," ujar Deputi Bidang Pemberantasan BNN Inspektur Jenderal Arman Depari saat konferensi pers di kantor BPBD, Rabu.

Arman menjelaskan, saat keempat mobil itu sampai di Jalan Medan-Binjai Kilometer 10,3, petugas berusaha menghentikannya. Namun salah satu mobil berusaha melarikan diri meski petugas sempat melancarkan tembakan peringatan. Karena itu, petugas langsung mengarahkan tembakan ke arah kendaraan.

Akibat tembakan petugas, satu dari dua orang pelaku dalam mobil itu dinyatakan tewas. "Satu orang tewas karena berusaha melarikan diri dari petugas. Dari dalam mobil, kita temukan 38 bungkus narkoba jenis sabu-sabu," ujar Arman.

Pelaku yang tewas dan yang ditangkap langsung dievakuasi petugas ke halaman Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara. Sebab, lokasi kejadian tepat berada di depan Kantor BPBD. Selain itu, evakuasi dilakukan untuk menghindari kemacetan.

Berdasarkan informasi yang didapat dari para pelaku, kemudian petugas melakukan pengembangan ke daerah Medan Johor, tepatnya di salah satu perumahan di Jalan Melinjo 3. Di sana, petugas menciduk seorang pelaku berinisial H beserta barang bukti sabu-sabu seberat 7 kilogram. Pelaku menyembunyikan sabu-sabu di dalam mobil Honda CRV miliknya.

Tidak sampai di situ, petugas bergerak ke daerah Medan Sunggal. Di sebuah rumah, petugas kembali mendapati sabu-sabu, ekstasi, dan pil happy five.

Dari keseluruhan penangkapan pada Rabu, 1 Maret 2017, petugas menyita 46,9 kilogram sabu-sabu yang dikemas dalam 59 bungkus plastik teh. Selain itu, turut diamankan 3.620 butir pil ekstasi, 455 butir happy five, timbangan, dan alat komunikasi.

IIL ASKAR MONDZA

Berita terkait

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

6 jam lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

1 hari lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

1 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

2 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

2 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

4 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

4 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

4 hari lalu

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

Polisi tangkap selebritas Rio Reifan kelima kalinya dalam kasus narkoba. Berikut beberapa artis lain yang berkali-kali terjerat barang haram itu.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

4 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

Wali Kota Bobby Nasution menunjuk pamannya, Benny Sinomba Siregar sebagai Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kota Medan.

Baca Selengkapnya