Universitas di Aceh Kirim Psikolog ke Posko Pengungsi Gempa

Reporter

Editor

Erwin prima

Senin, 12 Desember 2016 19:23 WIB

Seorang wanita beridiri di antara reruntuhan pasar yang rubuh dilanda gempa bumi di Meureudu, Aceh, 8 Desember 2016. Ribuan warga mengungsi ke tempat yang aman setelah gempa kuat melanda wilayah itu. AP/Heri Juanda

TEMPO.CO, Banda Aceh - Beberapa universitas di Aceh mengirim tim psikolog untuk memulihkan trauma korban gempa di posko-posko pengungsian di Pidie Jaya.

Saat ini, tim psikolog yang membantu pengungsi di antaranya tim psikologi Universitas Muhammadiyah Aceh, Universitas Negeri Islam Ar Raniry, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Universitas Malikussaleh (Unimal) dan Himpunan Psikologi Indonesia (Himpsi).

Tim Psikolog Universitas Malikussaleh (Unimal) Aceh Utara mengirimkan puluhan mahasiswa psikologi dan psikolog ke lokasi gempa. Tim dipimpin oleh Nursan Junita.

“Tim memberikan pemulihan trauma di Desa Mancang, Kecamatan Meurah Dua, Pidie Jaya. Selain itu, tim terus mobile ke desa lainnya,” sebut Rektor Unimal, Prof. Apridar, Senin 12 Desember 2016.

Pemimpin Tim Psikologi Unimal, Nursan Junita, mengatakan tim menggelar aksi psikososial bersama anak-anak dengan melakukan terapi bermain. Selain itu juga melakukan group support therapy terhadap ibu-ibu dengan melakukan konseling kelompok, psikoedukasi mengenai reaksi yang terjadi ketika bencana.


"Berbagi cerita dan melakukan teknik relaksasi juga dilakukan tim,” sebutnya

Menurutnya, pascagempa sangat dibutuhkan tim psikolog di semua lokasi pengungsian. Tujuannya untuk memulihkan trauma masyarakat pascabencana.

Sementara Pembantu Rektor IV Unsyiah, Nazamuddin, mengatakan pihaknya telah mengirimkan tim psikolog sejak tiga hari lalu. Mereka berasal dari dosen dan mahasiswa Program Studi Konseling FKIP Unsyiah. "Fokusnya melakukan trauma healing serta konseling untuk mengatasi trauma, khususnya bagi anak-anak korban gempa."

Menurutnya, selain kepada pengungsi, trauma healing ini juga diberikan kepada 400 siswa dan 70 guru di SMK 1 Bandar Baru, Pidie Jaya. Saat ini tim masih bekerja di lokasi gempa.

ADI WARSIDI

Baca:
Gempa Pidie Jaya, Masyarakat Gayo Kirim Sayur dan Buah
Gempa Aceh, Bandara Sultan Iskandar Muda Beroperasi 24 Jam
Bantuan Kemanusiaan Korban Gempa Aceh Terus Mengalir

Berita terkait

Bima NTB Diguncang Gempa Magnitudo 4,9, Dampak Pergerakan Lempeng Indo-Australia

9 jam lalu

Bima NTB Diguncang Gempa Magnitudo 4,9, Dampak Pergerakan Lempeng Indo-Australia

Gempa M4,9 di area Bima, NTB, dipicu aktivitas lempeng Indo-Australia. Tidak ada gempa susulan dan tidak berpotensi tsunami.

Baca Selengkapnya

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

17 jam lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

3 hari lalu

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

Gempa bumi M4,2 mengguncang Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. BPBD Kabupaten Bandung mengecek informasi kerusakan akibat gempa.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

3 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

BMKG melaporkan gempa berkekuatan M4,2 di Kabupaten Bandung. Ditengarai akibat aktivitas Sesar Garut Selatan. Tidak ada laporan kerusakan.

Baca Selengkapnya

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

4 hari lalu

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

BMKG mencatat kejadian gempa bumi dengan kekuatan M5,5 di wilayah Maluku Utara. Pusat gempa di laut, dipicu deformasi batuan Lempeng Laut Maluku.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

4 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

4 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

4 hari lalu

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

Gempa bumi seperti yang terjadi di Garut, menurut BMKG sering disusul dengan bencana lainnya seperti tanah longsor, pohon tumbang, bahkan tsunami.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

5 hari lalu

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

Korban gempa Garut bertahan di rumah mereka yang rawan roboh karena tidak ada tempat pengungsian.

Baca Selengkapnya

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

6 hari lalu

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

Badan Geologi ESDM membeberkan analisis tentang gempa bumi berkekuatan 6,2 magnitudo pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya