Detik-detik Karamnya Kapal Sinar Mutiara Pengangkut Hewan  

Reporter

Selasa, 6 Desember 2016 23:03 WIB

Ilustrasi kapal tenggelam

TEMPO.CO, Bangkalan - Setelah mengantongi izin berlayar dari Unit Pelaksana Pelabuhan (UPP) Pelabuhan 'Sarimuna' Telaga Biru, Ali Imron, 34 tahun, meminta ABK menyalakan mesin kapal Sinar Mutiara, kapal kayu berbobot 50 grostone (GT) yang khusus mengangkut ternak.

Senin, 5 Desember 2016, kapal berangkat pukul 14.00 WIB dari pelabuhan khusus pengiriman ternak di Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Kapal bermuatan 140 ekor sapi, 700 ekor kambing, 25 ABK, dan pemilik ternak ini akan memulai perjalanan panjang selama 38 jam (satu hari dua malam) menuju Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

"Cuaca bagus, cuma agak mendung, tapi itu biasa," kata Imron, nahkoda kapal Sinar Mutiara kepada Tempo, Selasa, 6 Desember 2016.

Sejam pertama, pelayaran lancar tanpa kendala. Namun, saat sampai di perairan Ketapang, Kabupaten Sampang, cuaca mendadak ekstrem.

Angin tiba-tiba kencang disertai gelombang besar. Kapal terombang-ambing. Air mulai masuk ke dek paling bawah. ABK dan pemilik ternak bahu-membahu menguras air. Imron merasa, bila dipaksakan terus berlayar akan membahayakan. Dia pun putar kemudi hendak 'balik kucing' ke pelabuhan.

Namun sudah terlambat. Meski kapal berhasil balik arah, hantaman gelombang terus-menerus membuat lambung kapal cepat terisi air. Upaya menguras tak membuahkan hasil.

Semua awak dan pemilik ternak memilih berkumpul di kamar atas mengambil pelampung. Imron pun kembali ke ruang kemudi mencoba menstabilkan kapal yang memiliki lebar 10 meter dan panjang 75 meter tersebut.

"Tapi kapal malah miring ke kanan setelah lambung pecah karena tekanan air," ujar Imron.

Beruntung kapal ini dilengkapi dengan alat keselamatan, seperti jaket pelampung, rakit dari bambu, dan jeriken. Saat kapal miring, kata Imron, mereka masih sempat membuat rakit di dek atas.

"Saat kapal tenggelam semua, kami berpegangan pada rakit," tutur dia. Satu-satunya benda yang diselamatkan Imron adalah telepon satelit.

Rakit terbawa arus karena gelombang sangat besar. Selama di atas rakit, Imron mencoba menghubungi kapal terdekat. Namun tak ada satu pun yang merespons.

"Selama menunggu bantuan, kami berpegangan pada rakit, tanpa makan dan minum," ujarnya.

Harapan muncul Selasa pagi, saat upaya meminta bantuan lewat telepon satelit direspons sebuah kapal nelayan asal Lamongan. Pukul 8 pagi, kapal 'belimbing' menemukan mereka dan mengevakuasi seluruh korban ke kapal. Pukul 12.00 WIB kapal tiba di pelabuhan Telaga Biru. Mereka disambut haru para keluarga.

"Kami langsung pulangkan mereka untuk hilangkan trauma. Besok baru akan kami mintai keterangan," kata Syahbandar Pelabuhan Telaga Biru, Edi Kuswanto.

Edi memastikan tidak ada prosedur yang dilanggar kapal Sinar Mutiara. Beban muatan pun hanya 48 ton, sementara bobot kapal 50 GT. "Ini murni musibah, yang penting tidak ada korban jiwa," kata dia.

MUSTHOFA BISRI


Berita terkait

Kapal Angkut Rombongan Pernikahan Terbalik di Nigeria, 50 Tewas

14 Juni 2023

Kapal Angkut Rombongan Pernikahan Terbalik di Nigeria, 50 Tewas

Sedikitnya 50 orang tenggelam dan beberapa lainnya hilang setelah sebuah kapal yang kelebihan muatan terbalik di Nigeria.

Baca Selengkapnya

Soal Tenggelamnya Kapal Nelayan China yang Bawa 17 WNI, Pemerintah China Perintahkan Hal Ini

18 Mei 2023

Soal Tenggelamnya Kapal Nelayan China yang Bawa 17 WNI, Pemerintah China Perintahkan Hal Ini

Pemerintah China perintahkan jajarannya untuk kerahkan upaya maksimal dalam penyelamatan korban kapal tenggelam, termasuk 17 WNI.

Baca Selengkapnya

17 WNI Jadi Korban Kecelakaan Kapal China, Presiden Xi Perintahkan Pencarian Maksimal

18 Mei 2023

17 WNI Jadi Korban Kecelakaan Kapal China, Presiden Xi Perintahkan Pencarian Maksimal

Presiden Xi Jinping memerintahkan upaya habis-habisan dalam penyelamatan awak kapal, termasuk 17 WNI, yang hilang setelah Lupeng Yuanyu 028 terbalik

Baca Selengkapnya

Kapal Speedboat Evelyn Calisca Terbalik di Riau, Jumlah Korban Bertambah jadi 12 Orang

28 April 2023

Kapal Speedboat Evelyn Calisca Terbalik di Riau, Jumlah Korban Bertambah jadi 12 Orang

Jumlah korban kecelakaan speedboat (kapal cepat) Evelyn Calisca 01 rute Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir bertambah jadi 12 orang.! I

Baca Selengkapnya

Mengenal Tradisi Musik Daul Sambut Lebaran dari Kabupaten Sampang Madura

24 April 2023

Mengenal Tradisi Musik Daul Sambut Lebaran dari Kabupaten Sampang Madura

Tradisi musik daul biasa diselenggarakan pada malam terakhir bulan puasa dan saat lebaran ketupat di Kabupaten Sampang, Madura.

Baca Selengkapnya

Italia Gelar Operasi Penyelamatan 1.200 Migran yang Hanyut di Laut

11 April 2023

Italia Gelar Operasi Penyelamatan 1.200 Migran yang Hanyut di Laut

Penjaga pantai Italia melakukan operasi untuk menyelamatkan dua kapal yang membawa total 1.200 orang.

Baca Selengkapnya

Adanya Surat Edaran Mendagri, Safari Ramadan di Kabupaten Sampang Ditiadakan

26 Maret 2023

Adanya Surat Edaran Mendagri, Safari Ramadan di Kabupaten Sampang Ditiadakan

Program Safari Ramadan yang biasa digelar bersamaan dengan buka puasa bersama di Sampang dan sudah diagendakan sebelum adanya surat edaran Mendagri.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Kapal Migran, Paus Fransiskus: Hentikan Perdagangan Manusia

6 Maret 2023

Kecelakaan Kapal Migran, Paus Fransiskus: Hentikan Perdagangan Manusia

Paus Fransiskus menyerukan pihak-pihak berwenang untuk menghentikan perdagangan manusia yang beroperasi di Mediterania setelah karamnya kapal migran.

Baca Selengkapnya

Cari Suaka, Mantan Atlet Hoki Pakistan Tewas dalam Kecelakaan Kapal di Italia

3 Maret 2023

Cari Suaka, Mantan Atlet Hoki Pakistan Tewas dalam Kecelakaan Kapal di Italia

Mencari masa depan putra difabelnya, mantan atlet hoki Pakistan, Shahida Raza, ikut kapal penyelundup manusia dan hidupnya berakhir di pantai Italia.

Baca Selengkapnya

Meloni Minta Uni Eropa Bantu Hentikan Penyelundupan Orang

2 Maret 2023

Meloni Minta Uni Eropa Bantu Hentikan Penyelundupan Orang

PM Giorgia Meloni menyerukan Uni Eropa berbuat lebih banyak untuk menghentikan imigran ilegal.

Baca Selengkapnya