Alasan Pizza Hut Belum Cari Pembocor Bahan Diduga Bermasalah  

Reporter

Selasa, 6 September 2016 19:20 WIB

Cover Majalah TEMPO: Ada Apa dengan Pizza. dok.TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - General Manager Pizza Hut Delivery (PHD) Indonesia Andrias Chandra mengatakan bahwa pihaknya belum akan menelusuri siapa yang menjadi whistleblower isu bahan pangan kedaluwarsa Pizza Hut. Menurut dia, hal itu belum jadi prioritas.

"Itu urusan belakangan, yang utama customer dulu," ujar Andrias saat ditemui pewarta di Cold Storage Pizza Hut Indonesia, Bantargebang, Bekasi, Selasa, 6 September 2016.

Andrias menjelaskan, efek kepada pelanggan lebih diperhatikan karena ada tanggung jawab moral dengan menjelaskan kepada mereka bahwa Pizza Hut aman dikonsumsi. Apalagi, setiap bulan, ada 4 juta pelanggan Pizza Hut se-Indonesia.

Baca: Terbongkar, Obrolan Rahasia Pejabat Sriboga Soal Bahan Kedaluwarsa

Untungnya, kata Andrias, sejauh ini belum ada efek yang terlihat akibat berita dugaan penggunaan bahan kedaluwarsa. Ia berujar bisnis Pizza Hut berjalan seperti biasa, tidak booming ataupun menurun. "Itu berarti customer masih percaya kepada kami," ujarnya.

Andrias menambahkan, fokus kedua perusahaannya adalah karyawan. Pihaknya ingin memastikan karyawan tak terpengaruh oleh berita yang beredar karena diyakini bisa mempengaruhi kinerja mereka.

Ditanyai apakah kemudian akan menelusuri siapa pembocor perkara bahan pangan seusai kepercayaan pelanggan dan karyawan terjamin, Andrias mengaku tak yakin. Apalagi belum ada petunjuk siapa whistleblower itu.

Baca: Heboh Bahan Kedaluwarsa, Pizza Hut Beri Klarifikasi

"Katanya berdasarkan pernyataan mantan petinggi. Itu siapa? Masih spekulasi, kan. Sejauh yang saya tahu, terakhir ada petinggi keluar itu tiga tahun lalu dan saya enggak tahu siapa," ucap dia.

Sebagaimana diketahui, dugaan perkara penggunaan bahan kedaluwarsa oleh Pizza Hut Indonesia berawal dari investigasi majalah Tempo yang mendapatkan sejumlah data dari mantan pegawai atau petinggi Pizza Hut. Berdasarkan data itu, terdapat 14 jenis bahan pangan usang yang ditengarai dipakai selama lebih dari tiga tahun sampai April lalu. Beberapa di antaranya adalah carbonara sauce mix, puff pastry, dan vegan chicken sausage.

ISTMAN M.P.

Baca juga:
Heboh Soal Pizza: Inilah 3 Hal Aneh Sekaligus Merisaukan

Bahan Kedaluarsa dalam Pizza dan Udon yang Menghebohkan
















Advertising
Advertising

Berita terkait

Sidak di Terminal Tirtonadi Solo, Petugas Dinkes Temukan Makanan Kering Kedaluwarsa

46 hari lalu

Sidak di Terminal Tirtonadi Solo, Petugas Dinkes Temukan Makanan Kering Kedaluwarsa

Dalam sidak menjelang musim mudik Lebaran 2024 di Terminal Tirtonadi, Solo, ditemukan seumlah makanan kering kedaluwarsa di salah satu kantin.

Baca Selengkapnya

BPOM Temukan 66.113 Produk Tak Penuhi Standar, Mulai Mi Instan hingga Kopi

26 Desember 2022

BPOM Temukan 66.113 Produk Tak Penuhi Standar, Mulai Mi Instan hingga Kopi

BPOM melakukan pemeriksaan serentak di 34 balai besar POM dan 39 kantor BPOM di kabupaten dan kota.

Baca Selengkapnya

1 Ton Makanan Kedaluwarsa Siap Edar Digerebek Polisi di Cikarang

24 November 2022

1 Ton Makanan Kedaluwarsa Siap Edar Digerebek Polisi di Cikarang

Polisi menangkap 7 pelaku kasus peredaran makanan kedaluwarsa di Kampung Bojong Koneng, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.

Baca Selengkapnya

Survei Kebiasaan Makan di Singapura Mengejutkan: Abaikan Kolesterol hingga Soal Kedaluwarsa

2 September 2022

Survei Kebiasaan Makan di Singapura Mengejutkan: Abaikan Kolesterol hingga Soal Kedaluwarsa

Ternyata survei online pada Mei 2022 menilai literasi gizi orang Singapura menunjukkan dari 1.000 responden sadar kesehatan hanya 54 persen.

Baca Selengkapnya

Polres Bogor Tangkap Tersangka Pedagang Produk Kedaluwarsa, Ini Modusnya

7 Oktober 2021

Polres Bogor Tangkap Tersangka Pedagang Produk Kedaluwarsa, Ini Modusnya

Pengungkapan kasus oleh Polres Bogor itu, bermula dari laporan masyarakat adanya warung di wilayah Cileungsi yang menjual barang-barang kedaluwarsa.

Baca Selengkapnya

Anak-Anak Migran di AS Diduga Diberikan Makanan Basi

22 Juni 2021

Anak-Anak Migran di AS Diduga Diberikan Makanan Basi

Anak-anak migran yang ada di tempat penampungan mengaku kondisi di sana penuh sesak, diberikan makanan basi, kurangnya pakaian bersih, dan depresi

Baca Selengkapnya

Efek Mengonsumsi Makanan Kedaluwarsa, Bisa Seberapa Parah?

8 Mei 2021

Efek Mengonsumsi Makanan Kedaluwarsa, Bisa Seberapa Parah?

Mengonsumsi makanan kedaluwarsa bisa mengganggu kesehatan. Gejalanya beragam, tergantung pada jenis keracunan.

Baca Selengkapnya

Beberapa Kode Kedaluwarsa yang Wajib Dipahami

8 Mei 2021

Beberapa Kode Kedaluwarsa yang Wajib Dipahami

Minuman dan makanan kedaluwarsa harus dihindari agar tak mengganggu kesehatan. Pahami kode kedaluwarsa pada kemasannya dengan tepat.

Baca Selengkapnya

Diduga Banyak Makanan Kedaluwarsa, DPRD Tangerang Minta Perketat Pengawasan

7 April 2021

Diduga Banyak Makanan Kedaluwarsa, DPRD Tangerang Minta Perketat Pengawasan

DPRD meminta Dinas Perindustrian dan Perdagangan menindaklanjuti laporan itu dengan memaksimalkan kinerja dalam mengawasi makanan kedaluwarsa.

Baca Selengkapnya

Jelang Natal dan Tahun Baru, BPOM Temukan 60.646 Makanan Kemasan Kedaluwarsa

23 Desember 2020

Jelang Natal dan Tahun Baru, BPOM Temukan 60.646 Makanan Kemasan Kedaluwarsa

BPOM menemukan 60.646 kemasan pangan kedaluwarsa dalam intensifikasi pengawasan pangan di seluruh Indonesia jelang Natal dan Tahun Baru

Baca Selengkapnya