Warga Sumatera Utara Peringati 11 Tahun Tragedi Mandala Jatuh

Reporter

Senin, 5 September 2016 21:10 WIB

ilustrasi kecelakaan pesawat

TEMPO.CO, Medan - Peringatan sebelas tahun jatuhnya pesawat Mandala Air digelar di kompleks pemakaman Masjid Raya Medan, Senin, 5 September 2016.

Ratusan peziarah memadati makam Gubernur Sumatera Utara Tengku Rizal Nurdin, salah satu penumpang Mandala yang wafat dalam kecelakaan di Padang Bulan, Medan, Sumatera Utara, 5 September 2005. Mereka memanjatkan doa dan mendaras ayat-ayat suci Al-Quran.

Ketua Majelis Ulama Medan M. Hatta dalam tausiahnya mengajak warga Sumatera Utara mengenang almarhum yang wafat pada usia 57 tahun. "Almarhum Tengku Rizal Nurdin meninggalkan sekian banyak kenangan, termasuk prinsip hidup almarhum saat memimpin umat dan memimpin warga Sumut," kata Hatta.

Baca: Kecelakaan Pesawat Mandala di Medan Akibat Kerusakan Teknis

Hatta juga mengajak peziarah mengenang almarhum Raja Inal Siregar, mantan Gubernur Sumatera Utara yang turut menjadi korban Mandala nahas itu. "Kita juga berkirim doa untuk almarhum Raja Inal Siregar. Semoga Haji Tengku Rizal Nurdin dan Raja Inal Siregar mendapat tempat yang mulia di sisi Allah," ujar Hatta.

Tengku Rizal Nurdin menjabat Gubernur Sumatera Utara periode 1998-2003 dan 2003-2008. Sedangkan Raja Inal Siregar menjabat Gubernur Sumatera Utara periode 1988-1998. Saat musibah itu terjadi, Raja Inal Siregar menjabat anggota Dewan Perwakilan Daerah utusan Sumatera Utara.

Salah satu peziarah, Bupati Serdang Bedagai Soekirman, yang saat kejadian menjabat Wakil Bupati Serdang Bedagai, menuturkan, saat insiden terjadi sebelas tahun lalu, ia sedang dalam perjalanan mengunjungi salah satu desa."Saya langsung bergabung ke rumah dinas Bupati Serdang Bedagai Tengku Erry Nuradi yang tak lain adik Tengku Rizal Nurdin," kata Soekirman.

SAHAT SIMATUPANG




Berita terkait

Mengapa Black Box Pesawat Berwarna Oranye? Ini Penjelasannya

35 hari lalu

Mengapa Black Box Pesawat Berwarna Oranye? Ini Penjelasannya

Mengenal black box pesawat yang berwarna oranye dan teknologinya, sehingga tidak mudah hancur.

Baca Selengkapnya

Medan Zoo dalam Sorotan, Kini Tengah Revitalisasi dan Memiliki Magical Forest Dhuna Glow

43 hari lalu

Medan Zoo dalam Sorotan, Kini Tengah Revitalisasi dan Memiliki Magical Forest Dhuna Glow

Wali Kota Medan, Bobby Nasution, sempat memutuskan Medan Zoo ditutup sementara Februari lalu. Bagaimana kondisinya sekarang?

Baca Selengkapnya

Banjir Melanda Kota Medan: 985 Jiwa Terdampak, 295 Rumah Terendam

56 hari lalu

Banjir Melanda Kota Medan: 985 Jiwa Terdampak, 295 Rumah Terendam

Banjir menggenangi beberapa wilayah di Kecamatan Medan Marelan dan Medan Labuhan, dengan ketinggian air mencapai 20-50 sentimeter.

Baca Selengkapnya

Pernak-pernik Pendaftaran Pilkada: Keponakan Surya Paloh Naik Becak ke KPU Medan

30 Agustus 2024

Pernak-pernik Pendaftaran Pilkada: Keponakan Surya Paloh Naik Becak ke KPU Medan

Partai NasDem Sumatera Utara mengusung kadernya Rico Waas maju menjadi calon wali kota Medan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution akan Datangkan Puluhan Bus Listrik untuk BRT Medan

26 Agustus 2024

Bobby Nasution akan Datangkan Puluhan Bus Listrik untuk BRT Medan

Wali Kota Medan Bobby Nasution sekaligus menantu Presiden Jokowi akan mendatangkan puluhan bus listrik untuk Bus Rapid Transit (BRT) Medan.

Baca Selengkapnya

Helikopter Tabrak Atap Hotel di Australia, Pilot Langsung Tewas di Tempat

12 Agustus 2024

Helikopter Tabrak Atap Hotel di Australia, Pilot Langsung Tewas di Tempat

Kecelakaan helikopter terjadi di Australia. Helikopter jatuh dan menabrak atap hotel hingga menyebabkan kebakaran.

Baca Selengkapnya

Keluarga Korban Pesawat Jatuh di Brasil Berkumpul untuk Identifikasi Jasad

11 Agustus 2024

Keluarga Korban Pesawat Jatuh di Brasil Berkumpul untuk Identifikasi Jasad

Pesawat turboprop bermesin ganda ATR 72 yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan Brasil Voepass membawa 58 penumpang dan empat awak.

Baca Selengkapnya

Bolu Pandan Durian Sepanjang 4,34 Meter Meriahkan Ulang Tahun Kota Medan

3 Juli 2024

Bolu Pandan Durian Sepanjang 4,34 Meter Meriahkan Ulang Tahun Kota Medan

Bolu ulang tahun dengan panjang 4,34 meter dan diameter 60 sentimeter ini mencerminkan kemegahan dan sejarah panjang Kota Medan.

Baca Selengkapnya

Wapres Malawi Tewas dalam Kecelakaan Pesawat, Tak Ada Penumpang yang Selamat

11 Juni 2024

Wapres Malawi Tewas dalam Kecelakaan Pesawat, Tak Ada Penumpang yang Selamat

Wakil Presiden Malawi ditemukan tewas dalam kecelakaan pesawat. Sembilan penumpang tak ada yang selamat.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumlah Kecelakaan Pesawat Terbanyak

24 Mei 2024

10 Negara dengan Jumlah Kecelakaan Pesawat Terbanyak

Deretan negara dengan jumlah kasus kecelakaan pesawat paling banyak di dunia, ada yang mencapai 870 kasus, dengan korban jiwa sebanyak 10.846 orang.

Baca Selengkapnya