SPBU di Solo Meledak, Dua Petugas Terluka  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Selasa, 16 Agustus 2016 14:37 WIB

TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Solo - Stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di timur Stasiun Balapan, Solo, meledak, Selasa, 16 Agustus 2016. Dua karyawan mengalami luka bakar sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Ledakan tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Petugas SPBU langsung memadamkan api dan melakukan sterilisasi di area tersebut.

Saat ditemui di lokasi, Kepala Subbagian Humas Kepolisian Resor Kota Surakarta Ajun Komisaris Yuliantara menyebutkan polisi tengah menyelidiki penyebab ledakan tersebut. “Kami sedang mengumpulkan keterangan,” katanya.

Menurut Yuliantara, ledakan terjadi saat karyawan tengah menguras bunker penyimpanan bahan bakar. “Karena ada program penggantian bahan bakar,” ujarnya. Tangki yang berisi Premium dibersihkan untuk diganti dengan Pertalite.

Saat sedang dibersihkan, tangki dalam tanah itu tiba-tiba meledak. Kejadian tersebut membuat semua dispenser yang ada dalam SPBU itu terangkat. “Karena semua saling berhubungan,” ucapnya.

Salah satu karyawan yang terluka, Bayu Sri Wahyudi, mengaku tidak tahu pasti penyebab ledakan. "Kejadiannya cepat sekali," katanya saat ditemui di rumah sakit. Saat kejadian, Bayu sedang berada di sekitar bunker yang sedang dikuras.

Sedangkan pengemudi ojek yang mangkal di sekitar lokasi, Salimin, mengatakan suara ledakan yang berasal dari SPBU cukup keras. "Api keluar dari bawah," katanya. Untungnya, api dapat segera dipadamkan dengan peralatan yang dimiliki SPBU, sehingga tidak berdampak ke luar area SPBU.

AHMAD RAFIQ



Berita terkait

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

6 jam lalu

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

Tiga kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara mengalami kebakaran dan menewaskan tiga anak buah kapal yang tak sempat menyelamatkan diri

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

5 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

11 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

14 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

17 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

18 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

19 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

19 hari lalu

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

19 hari lalu

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

20 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya